Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Andre Rahadian: Pemilihan Ketum Iluni Dapat Jadi Inspirasi Proses Demokrasi 2024

Kompas.com - 29/07/2022, 18:43 WIB
Yohanes Enggar Harususilo

Penulis

KOMPAS.com - Ketua Umum Ikatan Alumni Universitas Indonesia (Iluni UI) Andre Rahadian berharap para calon Ketua Umum Iluni UI periode 2022-2025 dapat meneruskan gerakan Kohesi Kebangsaan Iluni UI yang telah diusung sejak 28 Oktober 2021 lalu.

“Kami berharap para calon ketua umum periode 2022-2025 dapat menjadi motor penggerak terbangunnya kohesi bagi seluruh elemen bangsa," ujar Andre melalui rilis resmi (29/7/2022).

"Oleh karena itu kami pilih hal ini sebagai topik debat pertama yang akan dilanjutkan dengan jenis-jenis kampanye yang merefleksikan maksud dari terbangunnya kohesi tersebut,” tambah Andre. 

Andre menilai, Iluni UI sebagai ikatan alumni salah satu perguruan tinggi negeri terbesar di Indonesia harus menjadi contoh dalam menyatukan seluruh potensi bangsa termasuk dalam menghadapi proses demokrasi tahun 2024 mendatang.

Andre juga menjelaskan, gerakan Kohesi Kebangsaan Iluni UI merupakan gerakan yang mengajak masyarakat, pemerintah, dan para pemangku kepentingan lainnya untuk mengedepankan persatuan.

“Para alumni calon Ketum Iluni UI diharapkan bisa membawa semangat persatuan meski tengah berkontestasi saat ini. Keempat calon sudah menandatangani kampanye damai," ujarnya.

Ia juga berharap proses pemilihan Ketum Iluni dapat menjadi inspirasi untuk proses demokrasi negeri yang akan berlangsung di 2024.

Keempat calon Ketua Umum Iluni UI tersebut adalah Afdhal Aliasa, Ahmad Akbar, Didit Ratam, dan Gatot Prio Utomo. Keempatnya berasal dari berbagai latar belakang angkatan dan jurusan, serta profesi.

"Proses debat siang hingga sore hari ini berjalan lancar dan saya melihat komitmen para kandidat untuk menggunakan teknologi dalam banyak kegiatan kealumnian di masa kepengurusan periode 2022-225,” ujarnya.

Baca juga: Nadiem Makarim Minta Alumni Jadi Contoh Sukses Program MBKM

Keempat calon juga telah menandatangani komitmen mereka untuk menjalankan kampanye yang aman, tertib, damai, berintegritas, tanpa hoaks, dan politisasi SARA beberapa waktu lalu. 

Pemilihan ketua umum berbasis aplikasi

Debat pertama calom Ketum Iluni berlangsung secara hibrid melalui kanal Youtube yang ditonton secara live oleh lebih dari 300 penonton.

Andre menjelaskan, Iluni UI sebagai organisasi harus bisa memanfaatkan kemajuan teknologi dan media sosial sebagai alat persatuan.

Pelibatan setiap elemen bangsa di setiap pelosok negeri yang tadinya hanya angan semata, saat ini sangat dimungkinkan dengan pemanfaatan teknologi dan media sosial.

Demikian pula proses demokrasi, termasuk pemilihan langsung pemimpin organisasi dan mungkin dalam waktu yang tidak terlalu lama pimpinan negara atau provinsi.

Selain itu, Andre menjelaskan, penggunaan teknologi jejaring digital antar alumni diharapkan dapat dijadikan media pembangunan kohesi yang dimulai oleh para alumni.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com