Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jelang Sumpah Pemuda, Disdik DKI Ajak Siswa Wisata Virtual ke Museum

Kompas.com - 20/10/2020, 17:23 WIB
Ayunda Pininta Kasih

Penulis

KOMPAS.com - Dalam rangka memperingati Hari Dokter Nasional dan Sumpah Pemuda Tahun 2020, Dinas Pendidikan Provinsi DKI Jakarta bekerja sama dengan Pusat Permuseuman Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) akan menggelar wisata virtual Museum Sumpah Pemuda.

"Dalam rangka memperingati hari Dokter Nasional dan Sumpah Pemuda Tahun 2020, dengan tema Bersatu Bangkit untuk Jakarta Sehat. Yuk, ikuti wisata virtual Museum Sumpah Pemuda dan kita lihat kilas balik sejarahnya," tulis laman Instagram Disdik DKI Jakarta, Selasa (20/10/2020).

Baca juga: Aplikasi Ini Bantu Siswa Pecahkan Soal Matematika

Wisata virtual bertema "Bersatu Bangkit untuk Jakarta Sehat" tersebut akan berlangsung pada Jumat 23 Oktober 2020 mulai pukul 10.00 WIB dan dikhususkan bagi peserta didik jenjang SD dan SMP.

 

Peserta akan diajak melihat dan mengunjungi Museum Sumpah Pemuda secara virtual dan gratis baik melalui Zoom maupun Youtube Channel Museum Sumpah Pemuda.

Kegiatan ini juga akan membawa siswa berjalan mundur menikmati masa lalu, membawa mereka kepada pengetahuan baru, dan mampu menikmati masa kini sebagai buah perjuangan di masa lalu.

Keterangan lebih lengkap mengenai wisata virtual dapat langsung mengunjungi laman Instagram Disdik DKI atau menghubungi narahubung yang tercantum dalam poster.

Baca juga: Asesmen Nasional Pengganti UN, Kemendikbud: Tidak Semua Siswa Ikut

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com