Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kenali 12 Manfaat Timun Suri, Buah yang Cocok untuk Takjil saat Ramadhan

Kompas.com - 17/03/2024, 07:30 WIB
Erwina Rachmi Puspapertiwi,
Ahmad Naufal Dzulfaroh

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Timun suri dikenal sebagai buah yang banyak dikonsumsi pada bulan Ramadhan.

Sebab, timun suri termasuk buah yang cocok diolah menjadi minuman takjil berbuka puasa.

Buah timun suri memiliki bentuk lonjong dengan warna kulit hijau kekuning-kuningan hingga oranye. Dagingnya bertekstur lembut dan mengandung banyak air.

Diketahui, timun suri mengandung nutrisi berupa beta-karoten, protein, vitamin C, vitamin K, asam folat, serat, kalium, zat besi, kalsium, dan fosfor.

Kandungan tersebut membuat timun suri menawarkan banyak manfaat kesehatan. Apa saja?

Baca juga: Manfaat Daun Pegagan bagi Kesehatan


Manfaat timun suri bagi kesehatan

Dikutip dari berbagai sumber, berikut sejumlah manfaat dari timun suri bagi kesehatan manusia.

1. Bantu metabolisme tubuh

Timun suri memiliki kandungan air tinggi yang bermanfaat dalam proses metabolisme. Air dapat melarutkan mineral, vitamin, dan molekul lain sehingga memudahkan jalannya sel-sel.

Dikutip dari buku Timun Suri dan Blewah karya Hendro Sunarjono dan Rita Ramayulis, kandungan air pada buah itu juga berperan mendetoksifikasi sisa sel, pelumas sendi, dan mempertahankan suhu tubuh.

Oleh karena itu, timun suri juga dapat menyembuhkan panas dalam dan melarutkan asam urat.

2. Menjaga kulit

Timun suri kaya akan vitamin C yang membentuk senyawa kolagen. Kandungan ini bermanfaat menyembuhkan luka dan perdarahan pada kulit dan gusi. 

Selain itu, buah tersebut juga kaya antioksidan alami yang mampu mengatasi masalah penuaan dini.

Baca juga: Punya Segudang Manfaat Kesehatan, Berikut Kandungan Nutrisi Buah Kurma

3. Atasi stres dan lelah

Ilustrasi timun suri. SHUTTERSTOCK/SLOWMOTIONGLI Ilustrasi timun suri.
Kandungan vitamin C pada timun suri juga dibutuhkan untuk mengatasi stres, masalah psikologis dan emosi, serta mencegah rasa letih, llah, lesu, lemas, dan lunglai.

Vitamin C juga berfungsi dalam proses pembentukan sel darah merah yang dapat meningkatkan penyerapan dan metabolisme zat besi.

4. Pembentukan tulang, otot, dan gigi

Tak hanya itu, vitamin C pada buah tersebut juga dapat meningkatkan metabolisme kalsium dalam tubuh. Buah ini juga kaya akan kalsium dan fosfor.

Hal ini diperlukan dalam pembentukan tulang dan gigi, serta mencegah osteoporosis. Kalsium juga berfungsi mengatur pembekuan darah dan mengendurkan otot.

Halaman:

Terkini Lainnya

Kronologi Kecelakaan Bus di Subang, 9 Orang Tewas dan Puluhan Luka-luka

Kronologi Kecelakaan Bus di Subang, 9 Orang Tewas dan Puluhan Luka-luka

Tren
Warganet Pertanyakan Mengapa Aurora Tak Muncul di Langit Indonesia, Ini Penjelasan BRIN

Warganet Pertanyakan Mengapa Aurora Tak Muncul di Langit Indonesia, Ini Penjelasan BRIN

Tren
Saya Bukan Otak

Saya Bukan Otak

Tren
Pentingnya “Me Time” untuk Kesehatan Mental dan Ciri Anda Membutuhkannya

Pentingnya “Me Time” untuk Kesehatan Mental dan Ciri Anda Membutuhkannya

Tren
Bus Pariwisata Kecelakaan di Kawasan Ciater, Polisi: Ada 2 Korban Jiwa

Bus Pariwisata Kecelakaan di Kawasan Ciater, Polisi: Ada 2 Korban Jiwa

Tren
8 Misteri di Piramida Agung Giza, Ruang Tersembunyi dan Efek Suara Menakutkan

8 Misteri di Piramida Agung Giza, Ruang Tersembunyi dan Efek Suara Menakutkan

Tren
Mengenal Apa Itu Eksoplanet? Berikut Pengertian dan Jenis-jenisnya

Mengenal Apa Itu Eksoplanet? Berikut Pengertian dan Jenis-jenisnya

Tren
Indonesia U20 Akan Berlaga di Toulon Cup 2024, Ini Sejarah Turnamennya

Indonesia U20 Akan Berlaga di Toulon Cup 2024, Ini Sejarah Turnamennya

Tren
7 Efek Samping Minum Susu di Malam Hari yang Jarang Diketahui, Apa Saja?

7 Efek Samping Minum Susu di Malam Hari yang Jarang Diketahui, Apa Saja?

Tren
Video Viral, Pengendara Motor Kesulitan Isi BBM di SPBU 'Self Service', Bagaimana Solusinya?

Video Viral, Pengendara Motor Kesulitan Isi BBM di SPBU "Self Service", Bagaimana Solusinya?

Tren
Pedang Excalibur Berumur 1.000 Tahun Ditemukan, Diduga dari Era Kejayaan Islam di Spanyol

Pedang Excalibur Berumur 1.000 Tahun Ditemukan, Diduga dari Era Kejayaan Islam di Spanyol

Tren
Jadwal Pertandingan Timnas Indonesia Sepanjang 2024 Usai Gagal Olimpiade

Jadwal Pertandingan Timnas Indonesia Sepanjang 2024 Usai Gagal Olimpiade

Tren
6 Manfaat Minum Wedang Jahe Lemon Menurut Sains, Apa Saja?

6 Manfaat Minum Wedang Jahe Lemon Menurut Sains, Apa Saja?

Tren
BPJS Kesehatan: Peserta Bisa Berobat Hanya dengan Menunjukkan KTP Tanpa Tambahan Berkas Lain

BPJS Kesehatan: Peserta Bisa Berobat Hanya dengan Menunjukkan KTP Tanpa Tambahan Berkas Lain

Tren
7 Rekomendasi Olahraga untuk Wanita Usia 50 Tahun ke Atas, Salah Satunya Angkat Beban

7 Rekomendasi Olahraga untuk Wanita Usia 50 Tahun ke Atas, Salah Satunya Angkat Beban

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com