Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jarang Diketahui, Ini 5 Tanda Tersembunyi Anda Memiliki Tekanan Darah Rendah

Kompas.com - 16/02/2024, 10:00 WIB
Erwina Rachmi Puspapertiwi,
Inten Esti Pratiwi

Tim Redaksi

Gejala ini dapat dialami laki-laki dan perempuan. Namun, perempuan cenderung lebih sering mengabaikannya karena tidak mengira ini tanda tekanan darah rendah.

Sementara itu, perempuan yang mengalami kelelahan dan sakit kepala ringan perlu berkonsultasi ke dokter.

Kemungkinan pertama, seseorang bisa saja mengalami awal kehamilan. Di masa ini, tekanan darah rendah sering terjadi hingga menyebabkan pingsan.

Selain itu, bisa saja perempuan tersebut memiliki tekanan darah rendah akibat mengalami pendarahan hebat atau kehilangan darah karena menstruasi.

4. Denyut jantung cepat dan tidak normal

Ilustrasi saat detak jantung cepat. Detak jantung cepat terjadi saat berdetak lebih dari 100 kali per menit. Dok. SHUTTERSTOCK Ilustrasi saat detak jantung cepat. Detak jantung cepat terjadi saat berdetak lebih dari 100 kali per menit.

Jantung yang berdetak lebih cepat dari biasanya atau terasa tidak normal dapat menjadi gejala lain dari tekanan darah rendah.

Kondisi ini terjadi karena aliran darah yang rendah membuat tubuh kesulitan menyalurkan darah kaya oksigen ke semua organ vital.

Akibatnya, jantung berusaha memompa darah lebih cepat untuk bantu memenuhi kadar oksigen yang dibutuhkan. Ini menimbulkan peningkatan denyut nadi.

Kondisi ini disebut sebagai tachycardia, yakni peningkatan detak jantung yang merupakan cara tubuh coba memberi tahu kalau mengalami tekanan darah rendah.

Baca juga: 3 Jenis Kondisi Tekanan Darah Rendah Paling Umum, Apa Saja?

5. Keringat berlebihan

Cairan elektrolit dibutuhkan tubuh untuk menjaga keseimbangan cairan. Ketidakseimbangan elektrolit menimbulkan tekanan darah rendah.

Elektrolit terganggu saat tubuh berkeringat, kehilangan natrium dalam garam keringat, serta kekurangan volume darah. Kondisi ini dapat dialami saat tubuh terkena gelombang panas

Untuk mencegahnya, setiap orang perlu menghidrasi tubuh dan menggunakan obat tekanan darah yang tepat.

Meski gejala yang ditimbulkan sulit diidentifikasi, setiap orang perlu mencermati dan mewaspadai gangguan tekanan darah rendah pada tubuh.

Jika mengalami tekanan darah rendah, terapkan rutinitas hidup sehat dengan banyak minum air dan makan makanan kaya vitamin B12, folat, dan natrium, serta olahraga teratur.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com