Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bisakah Surat Keterangan Sehat dari Puskesmas untuk Daftar CPNS?

Kompas.com - 23/09/2023, 19:30 WIB
Nur Rohmi Aida,
Rizal Setyo Nugroho

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) membuka pendaftaran seleksi calon pegawai negeri sipil (CPNS) tahun anggaran 2023.

Pendaftaran CPNS Kemenkumham dibuka mulai Rabu (20/9/2023) hingga 9 Oktober 2023.

Disebutkan ada 1.000 formasi penjaga tahanan bagi lulusan SMA Sederajat, dan 15 formasi dosen bagi lulusan S2.

Salah satu dokumen persyaratan yang harus dilampirkan untuk mendaftar CPNS Kemenkumham adalah Surat Keterangan Sehat.

Surat keterangan sehat dari puskemas?

Sejumlah warganet menanyakan mengenai apakah surat keterangan sehat untuk daftar CPNS di Kemenkumham bisa didapatkan dari Puskesmas.

Salah satu pertanyaan tersebut disampaikan warganet di media sosial Twitter.

"Izin tanya untuk surat keterangan badan sehat boleh dari puskesmas kah?" tanya akun FaturWahyu1 pada 20 September 2023 sembari mention ke akun Twitter @CASNKumham.

Lantas, bolehkah surat keterangan sehat untuk mendaftar CPNS Kemenkumham didapatkan dari Puskesmas?

Penjelasan Kemenkumham

Koordinator Humas Biro Hukerma Setjen Kemenkumham RI Tubagus Erif Faturahman menjelaskan, surat keterangan sehat untuk melamar CPNS di Kemenkumham tidak diperbolehkan berasal dari Puskesmas.

"Tidak bisa, di pengumuman sudah jelas syaratnya dari Rumah Sakit Pemerintah atau Rumah Sakit TNI/Polri, jadi minimal ya RSUD," terang Tubagus saat dihubungi Kompas.com, Sabtu (23/9/2023).

Pihaknya menegaskan di luar ketentuan tersebut, maka surat keterangan sehat tersebut tidak diperbolehkan.

Dikutip dari Pengumuman Kemenkumham Nomor SEK.KP.02.01-633 tentang Pengadaan CPNS Kemenkumham Tahun Anggaran 2023 syarat keterangan berbadan sehat disampaikan dalam poin A Dokumen Persyaratan Umum.

Sesuai dengan ketentuan tersebut disampaikan bahwa surat keterangan berbadan sehat asli harus discan berwarna dan dikeluarkan oleh dokter Rumah Sakit Pemerintah atau Rumah Sakit TNI/Polri yang berlaku maksimal 3 bulan sebelum tanggal pendaftaran.

Sedangkan bagi pelamar dengan kualifikasi pendidikan SMA/Sederajat dalam surat keterangan wajib mencantumkan tinggi dan berat badan sesuai hasil pengukuran saat pemeriksaan.

Baca juga: Perbedaan Penjaga Tahanan Kejaksaan dan Kemenkumham dalam Seleksi CPNS 2023

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Pemkab Sleman Tak Lagi Angkut Sampah Organik Warga, Begini Solusinya

Pemkab Sleman Tak Lagi Angkut Sampah Organik Warga, Begini Solusinya

Tren
Kapan Waktu Terbaik Minum Vitamin?

Kapan Waktu Terbaik Minum Vitamin?

Tren
Daftar Negara yang Mendukung Palestina Jadi Anggota PBB, Ada 9 yang Menolak

Daftar Negara yang Mendukung Palestina Jadi Anggota PBB, Ada 9 yang Menolak

Tren
Mengenal Como 1907, Klub Milik Orang Indonesia yang Sukses Promosi ke Serie A Italia

Mengenal Como 1907, Klub Milik Orang Indonesia yang Sukses Promosi ke Serie A Italia

Tren
Melihat Lokasi Kecelakaan Bus Pariwisata di Subang, Jalur Rawan dan Mitos Tanjakan Emen

Melihat Lokasi Kecelakaan Bus Pariwisata di Subang, Jalur Rawan dan Mitos Tanjakan Emen

Tren
Remaja di Jerman Tinggal di Kereta Tiap Hari karena Lebih Murah, Rela Bayar Rp 160 Juta per Tahun

Remaja di Jerman Tinggal di Kereta Tiap Hari karena Lebih Murah, Rela Bayar Rp 160 Juta per Tahun

Tren
Ilmuwan Ungkap Migrasi Setengah Juta Penghuni 'Atlantis yang Hilang' di Lepas Pantai Australia

Ilmuwan Ungkap Migrasi Setengah Juta Penghuni "Atlantis yang Hilang" di Lepas Pantai Australia

Tren
4 Fakta Kecelakaan Bus Pariwisata di Subang, Lokasi di Jalur Rawan Kecelakaan

4 Fakta Kecelakaan Bus Pariwisata di Subang, Lokasi di Jalur Rawan Kecelakaan

Tren
Dilema UKT dan Uang Pangkal Kampus, Semakin Beratkan Mahasiswa, tapi Dana Pemerintah Terbatas

Dilema UKT dan Uang Pangkal Kampus, Semakin Beratkan Mahasiswa, tapi Dana Pemerintah Terbatas

Tren
Kopi atau Teh, Pilihan Minuman Pagi Bisa Menentukan Kepribadian Seseorang

Kopi atau Teh, Pilihan Minuman Pagi Bisa Menentukan Kepribadian Seseorang

Tren
8 Latihan yang Meningkatkan Keseimbangan Tubuh, Salah Satunya Berdiri dengan Jari Kaki

8 Latihan yang Meningkatkan Keseimbangan Tubuh, Salah Satunya Berdiri dengan Jari Kaki

Tren
2 Suplemen yang Memiliki Efek Samping Menaikkan Berat Badan

2 Suplemen yang Memiliki Efek Samping Menaikkan Berat Badan

Tren
BMKG: Inilah Wilayah yang Berpotensi Hujan Lebat, Angin Kencang, dan Petir 12-13 Mei 2024

BMKG: Inilah Wilayah yang Berpotensi Hujan Lebat, Angin Kencang, dan Petir 12-13 Mei 2024

Tren
[POPULER TREN] Prakiraan Cuaca BMKG 11-12 Mei | Peserta BPJS Kesehatan Bisa Berobat Hanya dengan KTP

[POPULER TREN] Prakiraan Cuaca BMKG 11-12 Mei | Peserta BPJS Kesehatan Bisa Berobat Hanya dengan KTP

Tren
Kronologi Kecelakaan Bus di Subang, 9 Orang Tewas dan Puluhan Luka-luka

Kronologi Kecelakaan Bus di Subang, 9 Orang Tewas dan Puluhan Luka-luka

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com