Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Profil Kuncoro Wibowo, Eks Dirut Transjakarta yang Ditahan KPK

Kompas.com - 19/09/2023, 09:15 WIB
Yefta Christopherus Asia Sanjaya,
Sari Hardiyanto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) resmi menahan mantan Direktur Utama (Dirut) Transjakarta M Kuncoro Wibowo.

Ia ditahan setelah ditetapkan sebagai tersangka terkait kasus dugaan korupsi anggaran distribusi bantuan sosial (bansos) beras Keluarga Penerima Manfaat (KPM) Program Keluarga Harapan (PKH) Kementerian Sosial (Kemensos) pada 2020.

Plt Deputi Penindakan dan Eksekusi KPK Asep Guntur Rahayu mengatakan bahwa Kuncoro ditahan di Rumah Tahanan (Rutan) KPK.

Penahanan mantan orang nomor satu di Transjakarta tersebut dilakukan untuk kebutuhan proses penyelidikan.

"Tim penyidik menahan tersangka MKW di Rutan KPK untuk masing-masing selama 20 hari pertama, terhitung 18 September 2023 sampai dengan 7 Oktober 2023," ujar Guntur dilansir dari Kompas.com, Senin (18/9/2023).

Baca juga: Kasus Korupsi, Johnny G Plate, dan Lemahnya Integritas Para Menteri...

Baca juga: Sederet Fakta Korupsi Tol MBZ yang Rugikan Negara Rp 1,5 Triliun

Keterkaitan Kuncoro Wibowo dengan korupsi bansos

Kuncoro yang ditahan sebagai tersangka kasus dugaan korupsi bansos beras sempat menjabat sebagai Dirut Transjakarta pada awal 2023.

Ia diangkat untuk menahkodai Transjakarta pada Januari 2023. Namun, memutuskan mengundurkan diri pada 13 Maret 2023 atau sekitar dua bulan setelah ditunjuk.

Dilansir dari Kompas.com, Rabu (23/8/2023), Kuncoro ditahan dalam kapasitasnya sebagai mantan Dirut PT Bhanda Ghara Reksa (BGR) Persero 2018-2021.

PT BGR adalah perusahaan BUMN yang sempat ditunjuk oleh Kemensos untuk menyalurkan beras dengan nilai kontrak sebesar Rp 326 miliar pada 2020.

Perusahaan tersebut kemudian memenangkan PT Primalayan Teknologi Persada (PTP) sebagai perusahaan konsultan pendamping.

Namun, KPK mengendus adanya manipulasi data mulai dari dokumen lelang, data mundur kontrak pendampingan konsultan, dan pembuatan konsorsium terkait penyaluran bansos beras.

Baca juga: Menilik Jumlah Kasus dan Nominal Korupsi Parpol Peserta Pemilu 2024

Profil Kuncoro Wibowo

Mantan Direktur PT Bhanda Ghara Reksa (BGR) Kuncoro Wibowo mendatangi gedung Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) untuk menjalani pemeriksaan sebagai tersangka, Senin (7/9/2023).KOMPAS.com/Syakirun Ni'am Mantan Direktur PT Bhanda Ghara Reksa (BGR) Kuncoro Wibowo mendatangi gedung Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) untuk menjalani pemeriksaan sebagai tersangka, Senin (7/9/2023).

Kuncoro yang terseret dalam pusaran kasus dugaan korupsi bansos beras tersebut lahir di Tulungagung, 3 Maret 1968.

Ia pernah mengenyam pendidikan di program studi (prodi) S-1 Teknik Elektro Telekomunikasi Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) Surabaya.

Dilansir dari laman ITS, Kuncoro pernah menduduki sejumlah posisi sebelum bergabung dengan Transjakarta, baik di perusahaan maupun kementerian.

Ia pernah menjabat sebagai Manager VAS and Switching Design Engineering PT Excelcomindo Pratama pada 1995-2005.

Baca juga: Swasembada Beras Vs Impor Beras

Perjalanan kariernya berlanjut sebagai GM Network Planning and Engineering PT Natrindo Telepon Selular pada 2005-2007.

Kuncoro juga pernah diangkat sebagai Group Head NOC and Field Operations PT Mobile-8 Telecom pada 2007-2009.

Setelah itu, ia bergabung dengan PT Kereta Api Indonesia (KAI) sebagai EVP Sistem Informasi hingga 2012.

Jabatan sebagai Direktur SDM, Umum, dan Teknologi Informasi KAI juga pernah disandang pada 2012-2016.

Baca juga: KPK Periksa Dugaan Korupsi Kemenaker 2012 Era Cak Imin, Apa Kasusnya?

Kuncoro Wibowo duduki jabatan di kementerian

Mantan Direktur PT Bhanda Ghara Reksa (BGR) Muhammad Kuncoro Wibowo membantah menerima sepeserpun aliran uang panas dalam dugaan korupsi penyaluran bantuan sosial (bansos) beras Kementerian Sosial (Kemensos), Kamis (7/9/2023).KOMPAS.com/Syakirun Ni'am Mantan Direktur PT Bhanda Ghara Reksa (BGR) Muhammad Kuncoro Wibowo membantah menerima sepeserpun aliran uang panas dalam dugaan korupsi penyaluran bantuan sosial (bansos) beras Kementerian Sosial (Kemensos), Kamis (7/9/2023).

Setelah malang melintang di KAI, Kuncoro ditunjuk sebagai Staf Ahli IT Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral pada 2017-2018.

Barulah pada 2018, Kuncoro diangkat sebagai Dirut PT BGR yang kini terseret dalam pusaran kasus dugaan korupsi bansos.

Saat menjabat sebagai dirut di perusahaan tersebut, Kuncoro mendapat dua penghargaan, yakni Anugerah BUMN 2019 sebagai CEO Visioner Terbaik kategori Emerging BUMN dan BUMN Emerging dengan Inovasi Teknologi Terbaik Pertama di Jakarta.

Baca juga: Indonesia, Negara Agraris yang Selalu Impor Beras, Mengapa?

BGR yang dulunya dipimpin oleh kuncoro sempat membangun aplikasi Warehouse Integrated Application (WINA).

Aplikasi lain yang dikembangkan adalah Fleet Integrated and Order Monitoring Application (FIONA) untuk memberikan pelayanan kepada pelanggan.

Selanjutnya, Kuncoro diangkat sebagai dirut setelah mendapat persetujuan dari Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono. Ia mulai menjabat sebagai Dirut Transjakarta mulai 11 Januari 2023.

“Ya kan beliau (Kuncoro) pengalamannya di transportasi,” ujar Heru, dikutip dari Kompas.com, Kamis (16/3/2023).

Baca juga: Profil dan Kekayaan Ismail Thomas, Kader PDI-P yang Terjerat Korupsi Izin Tambang

(Sumber: Kompas.com/Syakirun Ni'am, Muhammad Naufal| Editor: Dani Prabowo, Nursita Sari).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Terkini Lainnya

Kelas BPJS Kesehatan Dihapus Diganti KRIS Maksimal 30 Juni 2025, Berapa Iurannya?

Kelas BPJS Kesehatan Dihapus Diganti KRIS Maksimal 30 Juni 2025, Berapa Iurannya?

Tren
Penjelasan Polisi dan Dinas Perhubungan soal Parkir Liar di Masjid Istiqlal Bertarif Rp 150.000

Penjelasan Polisi dan Dinas Perhubungan soal Parkir Liar di Masjid Istiqlal Bertarif Rp 150.000

Tren
Apa yang Terjadi jika BPJS Kesehatan Tidak Aktif Saat Membuat SKCK?

Apa yang Terjadi jika BPJS Kesehatan Tidak Aktif Saat Membuat SKCK?

Tren
Uji Coba Implan Otak Neuralink Pertama untuk Manusia Alami Masalah, Ini Penyebabnya

Uji Coba Implan Otak Neuralink Pertama untuk Manusia Alami Masalah, Ini Penyebabnya

Tren
BPOM Rilis 76 Obat Tradisional Tidak Memenuhi Syarat dan BKO, Ini Daftarnya

BPOM Rilis 76 Obat Tradisional Tidak Memenuhi Syarat dan BKO, Ini Daftarnya

Tren
Update Banjir Sumbar: Korban Meninggal 41 Orang, Akses Jalan Terputus

Update Banjir Sumbar: Korban Meninggal 41 Orang, Akses Jalan Terputus

Tren
Ini Penyebab Banjir Bandang Landa Sumatera Barat, 41 Orang Dilaporkan Meninggal

Ini Penyebab Banjir Bandang Landa Sumatera Barat, 41 Orang Dilaporkan Meninggal

Tren
Gara-gara Mengantuk, Pendaki Gunung Andong Terpeleset dan Masuk Jurang

Gara-gara Mengantuk, Pendaki Gunung Andong Terpeleset dan Masuk Jurang

Tren
Badai Matahari Mei 2024 Jadi yang Terkuat dalam 20 Tahun Terakhir, Apa Saja Dampaknya?

Badai Matahari Mei 2024 Jadi yang Terkuat dalam 20 Tahun Terakhir, Apa Saja Dampaknya?

Tren
5 Temuan Polisi soal Kondisi Bus yang Kecelakaan di Subang, Bekas AKDP hingga Rangka Berubah

5 Temuan Polisi soal Kondisi Bus yang Kecelakaan di Subang, Bekas AKDP hingga Rangka Berubah

Tren
Nilai Tes Online Rekrutmen BUMN Tiba-tiba Turun di Bawah Standar, Ini Kronologinya

Nilai Tes Online Rekrutmen BUMN Tiba-tiba Turun di Bawah Standar, Ini Kronologinya

Tren
Pakai Cobek dan Ulekan Batu Disebut Picu Batu Ginjal, Ini Faktanya

Pakai Cobek dan Ulekan Batu Disebut Picu Batu Ginjal, Ini Faktanya

Tren
7 Pilihan Ikan Tinggi Zat Besi, Hindari Kurang Darah pada Remaja Putri

7 Pilihan Ikan Tinggi Zat Besi, Hindari Kurang Darah pada Remaja Putri

Tren
Pendaftaran CPNS 2024: Link SSCASN, Jadwal, dan Formasinya

Pendaftaran CPNS 2024: Link SSCASN, Jadwal, dan Formasinya

Tren
6 Tanda Tubuh Terlalu Banyak Konsumsi Garam

6 Tanda Tubuh Terlalu Banyak Konsumsi Garam

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com