Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sisi Unik SEA Games 2023 Kamboja: Serba Gratis dan Podium Tanpa Lampu

Kompas.com - 08/05/2023, 11:45 WIB
Ahmad Naufal Dzulfaroh,
Rizal Setyo Nugroho

Tim Redaksi

 

Bendera Indonesia terbalik

Pada pre opening ceremony SEA Games 2023 Jumat (5/5/2023), beberapa bendera Indonesia yang dibawa oleh penari lokal Kamboja, tampak terbalik.

Dalam banyak video yang beredar, warna merah terlihat berada di bawah, sementara warna putih berada di atas, seperti bendera Polandia.

Momen itu terjadi ketika salah satu penyanyi Kamboja tampil dengan iringan penari yang membawa bendera para peserta SEA Games 2023.

Kendati demikian, pihak Kamboja telah meminta maaf atas insiden tersebut.

Podium sederhana dan tanpa lampu

Atlet jalan cepat Indonesia, Hendro Yap, berhasil meraih medali emas cabor jalan cepat 20km putra SEA Games 2023 Kamboja yang digelar di kawasan Angkor Wat pada Sabtu (6/5/2023). Podium juara cabor tersebut hanya mendapat penerangan dari lampu mobil di depannya. (Sumber foto: Instagram PB PASI)Instagram/pbpasiofficial Atlet jalan cepat Indonesia, Hendro Yap, berhasil meraih medali emas cabor jalan cepat 20km putra SEA Games 2023 Kamboja yang digelar di kawasan Angkor Wat pada Sabtu (6/5/2023). Podium juara cabor tersebut hanya mendapat penerangan dari lampu mobil di depannya. (Sumber foto: Instagram PB PASI)

Kejadian menarik terjadi pada cabang olahraga jalan cepat SEA Games 2023 Kamboja.

Karena tidak ada lampu penerangan pada poduim para juara akhirnya penyematan medali  hanya mendapatkan penerangan dari lampu mobil.

Dalam banyak foto yang beredar, tampak prosesi penyerahan medali dilaksanakan dengan pencahayaan dari mobil.

Foto itu disebut pertama kali diunggah oleh dokter tim NOC Indonesia, Andhika Raspati.

(Sumber: Kompas.com/Ervan Yudhi Tri Atmoko)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com