Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Prediksi Tingkat Pengangguran di Dunia 2023, Indonesia Nomor Berapa?

Kompas.com - 03/03/2023, 21:30 WIB
Erwina Rachmi Puspapertiwi,
Sari Hardiyanto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pengangguran merupakan salah satu masalah yang dialami negara-negara dunia, tidak terkecuali Indonesia.

Menurut laporan Badan Pusat Statistik (BPS), Tingkat Pengangguran Terbuka (TPT) mencapai angka 5,86 persen per Agustus 2022. Presentase ini sama dengan 8,42 juta pengangguran di Indonesia.

Pada periode tersebut, jumlah orang yang tidak punya pekerjaan dan mencari pekerjaan di Indonesia naik dari 8,40 juta orang pada Februari 2022.

Meski pengangguran di Indonesia terlihat banyak, jumlah warga yang bekerja ternyata mengalami peningkatan.

Survei Angkatan Kerja Nasional (Sakernas) yang BPS lakukan pada Agustus 2022 menunjukkan, sebanyak 143,72 juta orang memiliki pekerjaan. Angka ini naik 3,57 juta orang dibandingkan dengan Agustus 2021.

Baca juga: Hari Pengangguran Internasional, Bagaimana Sejarahnya?

Lalu, bagaimana prediksi angka pengangguran di Indonesia pada tahun ini?


Kondisi perekonomian dunia

Dana Moneter Internasional (IMF) merilis World Economic Outlook pada Oktober 2022.

Dalam laporan tersebut, organisasi di bawah PBB itu berusaha memetakan pertumbuhan ekonomi, inflasi, bahkan tingkat pengangguran di seluruh dunia.

Krisis biaya hidup, masalah keuangan, invasi Rusia ke Ukraina, dan pandemi Covid-19 menjadi beberapa faktor yang mempengaruhi perekonomian dunia saat ini.

Baca juga: Saat SMK Menjadi Pemasok Angka Pengangguran Tertinggi di Indonesia...

IMF memperkirakan pertumbuhan ekonomi global akan melambat dari 3,2 persen pada 2022 menjadi 2,7 persen pada 2023. Pertumbuhan ini merupakan kondisi terlemah sejak 2001.

Dilansir dari situs Kementerian Keuangan (Kemenkeu), pertumbuhan ekonomi merupakan sebuah proses perubahan kondisi perekonomian di suatu negara menuju keadaan yang lebih baik selama jangka waktu tertentu.

Sementara itu, tingkat inflasi global diperkirakan menurun dari 8,8 persen pada 2022 menjadi 6,5 persen pada 2023. Lalu, inflasi diprediksi kembali turun menjadi 4,1 persen pada 2024.

Baca juga: Ramai soal Banyak Pengangguran karena Kualifikasi Loker Terlalu Tinggi, Kemenaker: Ada Fenomena Mismatch

Prediksi pengangguran 2023

Para siswa SMAN 10 Tasikmalaya, Jawa Barat, sedang mengikuti pendidikan vokasional siap kerja bekerjasama dengan Balai Latihan Kerja (BLK) Kota Tasikmalaya untuk menekan penangguran bagi siswa yang tak lanjutkan kuliah setelah lulus, Kamis (17/11/2022).KOMPAS.COM/IRWAN NUGRAHA Para siswa SMAN 10 Tasikmalaya, Jawa Barat, sedang mengikuti pendidikan vokasional siap kerja bekerjasama dengan Balai Latihan Kerja (BLK) Kota Tasikmalaya untuk menekan penangguran bagi siswa yang tak lanjutkan kuliah setelah lulus, Kamis (17/11/2022).

Menurut data IMF yang dipetakan Visual Capitalist, Afrika Selatan diproyeksikan akan memiliki tingkat pengangguran tertinggi dibandingkan negara lainnya.

Tingkat pengangguran negara tersebut diperkirakan mencapai 35,6 persen pada 2023.

Jika dibandingkan dengan data dari Departemen Statistika Afrika Selatan, angka tersebut mengalami peningkatan. Pada 2024, negara itu memiliki tingkat pengangguran sebesar 32,7 persen atau sama dengan 7,8 juta orang.

Sebaliknya, dari 100 negara yang datanya IMF laporkan, Thailand justru diprediksi memiliki tingkat pengangguran terendah. Pada 2023, diperkirakan hanya 1 persen warga Thailand yang menganggur.

Dibandingkan dengan periode 2022, angka tersebut menurun.

Baca juga: Punya NPWP tapi Pengangguran, Apakah Harus Lapor SPT?

Data Trading Economics menunjukkan, Thailand memiliki tingkat pengangguran 1,15 persen atau sama dengan 491.410 orang pada 2022.

Sementara itu, tingkat pengangguran Indonesia berada pada posisi ke-59 dari 100 negara dalam daftar IMF. Indonesia diprediksi memiliki tingkat pengangguran sebesar 5,3 persen pada 2023.

Angka tersebut menurun dari tingkat pengangguran dari BPS sejumlah 5,86 persen per Agustus 2022. 

Pada tahun tersebut 8,42 juta orang Indonesia tidak memiliki pekerjaan.

Baca juga: Saat SMK Menjadi Pemasok Angka Pengangguran Tertinggi di Indonesia...

Prediksi tingkat pengangguran di Asia Tenggara 2023

Berdasarkan data dari IMF, berikut rangking prediksi jumlah orang yang menganggur di setiap negara Asia Tenggara pada 2023.

  • Brunei Darussalam (44 dunia): Tingkat pengangguran 6,8 persen.
  • Filipina (58 dunia): Tingkat pengangguran 5,4 persen.
  • Indonesia (59 dunia): Tingkat pengangguran 5,3 persen.
  • Malaysia (74 dunia): Tingkat pengangguran 4,3 persen.
  • Vietnam (97 dunia): Tingkat pengangguran 2,3 persen.
  • Singapura (99 dunia): Tingkat pengangguran 2,1 persen.
  • Thailand (100 dunia): Tingkat pengangguran 1,0 persen.

Dalam laporan IMF, data tingkat pengangguran di Myanmar, Laos, Kamboja, dan Timor Leste tidak tersedia.

Baca juga: Bukan untuk Menggaji Pengangguran, Pemilik Kartu Prakerja Tetap Dapat Insentif?

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com