Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Puan Maharani Satu-satunya Wanita yang Jadi Warga Kehormatan Korps Marinir, Apa Itu?

Kompas.com - 27/01/2023, 08:30 WIB
Diva Lufiana Putri,
Sari Hardiyanto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Ketua DPR Puan Maharani mendapat anugerah sebagai Warga Kehormatan Korps Marinir ke-42.

Penyematan gelar itu berlangsung di Pulau Damar Besar atau Pulau Edam, Kepulauan Seribu, pada Selasa (24/1/2023).

Dipimpin Panglima TNI Laksamana Yudo Margono, Puan menerima brevet Warga Kehormatan Marinir di atas tank amfibi.

Baca juga: Mengenal Tradisi Mengucap Kata Mohon Izin di TNI AL

Upacara pembaretan untuk Puan sebagai Warga Kehormatan ini dilakukan setelah simulasi penyerbuan musuh.

"Saya mengucapkan terima kasih atas penganugerahan saya sebagai Warga Kehormatan Korps Marinir," kata Puan, seperti diberitakan Kompas.com, Selasa.

Bangga atas pencapaiannya, Puan mengeklaim menjadi perempuan satu-satunya yang menerima anugerah itu hingga saat ini.

Ketua DPP PDI-P ini pun mengapresiasi keluarga besar Korps Marinir yang telah memberikan kesempatan untuk mengikuti simulasi perang amfibi.

Baca juga: Daftar Komandan Korps Marinir TNI AL dari Masa ke Masa

Lantas, apa itu Warga Kehormatan Korps Marinir?


Baca juga: Apa Itu Tradisi Hasta Pora di TNI AL dan Bedanya dengan Pedang Pora?

Warga Kehormatan Korps Marinir

Dilansir dari laman DPR, Warga Kehormatan Korps Marinir TNI Angkatan Laut (AL) adalah penghargaan terhadap tokoh yang dianggap berjasa untuk bangsa dan negara.

Sosok atau tokoh yang menjadi Warga Kehormatan Korps Marinir dianggap patut diteladani.

Pasalnya, mereka memberi andil besar dalam mendukung perkembangan dan perjuangan prajurit Marinir.

Sementara itu, dikutip dari laman Marinir TNI AL, pengangkatan dan pengukuhan sebagai Warga Kehormatan Korps Marinir adalah sebagai wujud penghargaan korps ini kepada individu atas kontribusi dan perhatiannya.

Gelar ini juga merupakan bentuk apresiasi atas keteladanan jiwa, sikap, semangat, dan komitmen yang tinggi kepada Korps Marinir TNI Angkatan Laut.

Baca juga: Rekam Jejak Izil Azhar alias Ayah Merin, Mantan Panglima GAM yang Ditahan KPK

Penerima Warga Kehormatan Korps Marinir

Ketua DPR Puan Maharani saat diangkat menjadi Warga Kehormatan Korps Marinir, Selasa (24/1/2023).Dokumentasi tim Puan Maharani Ketua DPR Puan Maharani saat diangkat menjadi Warga Kehormatan Korps Marinir, Selasa (24/1/2023).

Pengukuhun Warga Kehormatan Korps Marinir sendiri pertama kali dilakukan kepada Jenderal Besar TNI Abdul Haris Nasution, pada 15 November 1965.

Halaman:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com