KOMPAS.com - Penampilan Ferdy Sambo yang selalu berkacamata dalam persidangan pemeriksaan terdakwa menjadi sorotan publik.
Pasalnya, sebelumnya, mantan Kadiv Propam ini tidak berkacamata.
Menurut psikolog forensik Reza Indragiri Amriel, perubahan gaya terdakwa Ferdy Sambo dalam kasus dugaan pembunuhan berencana atas Nofriansyah Yosua Hutabarat (Brigadir J) yang tiba-tiba mengenakan kacamata disebut sebagai nerd defense atau pembelaan ala "si kutu buku".
"Bukan sebatas gimik, apalagi untuk gagah-gagahan. Faedah kacamata terhadap jalannya persidangan ternyata tidak bisa dipandang sebelah mata," tuturnya, dilansir dari Kompas.com (12/1/2023).
Tindakan tersebut meruakan siasat dari terdakwa untuk memoles citra di hadapan jaksa penuntut umum dan majelis hakim.
Biasanya dilakukan agar mendapatkan keringanan hukuman.
Lantas, apa itu nerd defense?
Baca juga: Taktik Ferdy Sambo Kenakan Kacamata Mesti Diwaspadai, Hakim dan Jaksa Diharap Tak Terpukau
Tren nerd defense atau pembelaan si kutu buku menjadi tren di persidangan kasus kriminal di Amerika.
Untuk memakai teknik ini, terdakwa kasus, yang mayoritas kasus kriminal, akan mengenakan kacamata dengan bingkai tebal berwarna hitam.
Dilansir dari Daily Mail, tren ini dimainkan oleh para terpidana agar terlihat lebih terhormat di mata juri.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.