Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Update Corona Global 11 Mei 2022: Subvarian Baru BA.4 dan BA.5 Omicron Muncul di Afrika Selatan

Kompas.com - 11/05/2022, 10:30 WIB
Alinda Hardiantoro,
Inten Esti Pratiwi

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Di tengah transisi pandemi, kasus virus corona masih terjadi di sejumlah negara.

Dilansir dari Worldometer, Rabu (11/5/2022) sekitar pukul 7.30 WIB total kasus corona virus di dunia mencapai 518,311,140.

Sementara kasus meninggal dunia tercatat 6,279,884 orang. Adapun yang terkonfirmasi  sembuh adalah 473,188,237 orang.

Angka tersebut mengalami kenaikan apabila dibandingkan dengan data sebelumnya.

Dilansir dari Kompas.com (10/5/2022), total kasus terkonfirmasi saat ini sebanyak 517.560.971 kasus. Jumlah kasus yang meninggal 6.277.440 orang dan yang dilaporkan sembuh ada 472.328.254 orang.

Baca juga: Update Corona Global 8 Mei 2022 dan Negara dengan Kasus Covid-19 Terbanyak di Dunia

Negara-negara dengan kasus Covid-19 terbanyak

Masih dilansir dari Worldometer, berikut 10 negara yang tercatat memiliki kasus Covid-19 terbanyak di bandingkan negara-negara di dunia:

  1. Amerika Serikat: 83.755.472 kasus Covid-19, 1.025.012 meninggal dunia, dan 81.052.382 sembuh
  2. India: 43.110.185 kasus Covid-19, 524.103 meninggal dunia, dan 42.563.949 sembuh
  3. Brazil: 30.594.388 kasus Covid-19, 664.443 meninggal dunia, dan 29.681.120 sembuh
  4. Perancis: 29.021.224 kasus Covid-19, 146.979 meninggal dunia, dan 27.825.154 sembuh
  5. Jerman: 25.490.156 kasus Covid-19, 137.222 meninggal dunia, dan 23.536.900 sembuh
  6. Inggris: 22.144.628 kasus Covid-19, 176.424 meninggal dunia, dan 21.589.987 sembuh
  7. Rusia: 18.237.227 kasus Covid-19, 377.150 meninggal dunia, dan 17.614.371 sembuh
  8. Korea Selatan: 17.614.895 kasus Covid-19, 23.462 meninggal dunia.
  9. Itali: 16.872.618 kasus Covid-19, 164.731 meninggal dunia, dan 15.624.915 sembuh
  10. Turki: 15.046.779 kasus Covid-19, 98.861 meninggal dunia, dan 14.944.393 sembuh

Baca juga: Update Corona Global 10 Mei 2022: Perkembangan Lockdown di China | Penasihat Dalam Negeri AS Positif Covid

Update kasus Covid-19 di Indonesia

Pemerintah Indonesia masih menerapkan Pemberlakukan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) di tengah kelonggaran yang mulai diberikan secara hati-hati.

PPKM tersebut diterapkan untuk mencegah penyebaran Covid-19 yang masih terjadi di sejumlah wilayah di Indonesia.

Dikutip dari covid19.go.id pada Rabu (11/5/2022), tercatat penambahan kasus Covid-19 sebanyak 254. Sehingga total kasus terkonfirmasih Covid-19 adalah 6.048.685.

Jumlah mereka yang meninggal juga bertambah 15 orang menjadi 156.396.

Adapun kasus terkonfirmasi Covid-19 yang sembuh naik mencapai 353 orang. Oleh karena itu total mereka yang sembuh dari Covid-19 adalah 5.886.211 orang.

Baca juga: Update Corona 7 Mei 2022: Asian Games Ditunda karena Lonjakan Omicron di China

Update kasus Covid-19 di China

Dilansir dari Reuters, China melaporkan jumlah rata-rata infeksi baru mencapai angka tertinggi, yakni lebih dari 37.792 per hari.

Terdapat 397.504 infeksi dan 931 kematian terkait virus corona yang dilaporkan di negara tersebut sejak pandemi dimulai.

Tingginya kasus Covid-19 di China membuat pemerintah China kembali menerapkan lockdown di sejumlah tempat.

Lockdown juga diterapkan di Shanghai dan 16 distrik kota lainnya. Beijing juga menerapkan hal serupa, para warga dilarang meninggalkan lingkungan mereka dan semua kegiatan yang tak memiliki upaya pencegahan virus dihentikan.

Baca juga: Mungkinkah Hepatitis Misterius Jadi Pandemi seperti Covid-19? Ini Kata Ahli

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Apa yang Terjadi pada Tubuh Saat Jalan Kaki Setiap Hari? Ini 7 Manfaatnya

Apa yang Terjadi pada Tubuh Saat Jalan Kaki Setiap Hari? Ini 7 Manfaatnya

Tren
Daftar 11 Film Terbaru Tayang di Bioskop Juni 2024, Apa Saja?

Daftar 11 Film Terbaru Tayang di Bioskop Juni 2024, Apa Saja?

Tren
Keluarga Pegawai Dapat Diskon Tiket Kereta 50 Persen, KAI: Seumur Hidup

Keluarga Pegawai Dapat Diskon Tiket Kereta 50 Persen, KAI: Seumur Hidup

Tren
Update Kasus Korupsi Timah, Eks Dirjen Minerba Tersangka, Kerugian Naik Jadi Rp 300 T

Update Kasus Korupsi Timah, Eks Dirjen Minerba Tersangka, Kerugian Naik Jadi Rp 300 T

Tren
Polisi: Mayat di Toren Air Warga Pondok Aren merupakan Bandar Narkoba

Polisi: Mayat di Toren Air Warga Pondok Aren merupakan Bandar Narkoba

Tren
Ini Kata Jokowi dan Kejagung soal Anggota Densus 88 Kuntit Jampidsus

Ini Kata Jokowi dan Kejagung soal Anggota Densus 88 Kuntit Jampidsus

Tren
Israel Serang Rafah, Erdogan Sumpahi Netanyahu Bernasib seperti Hitler

Israel Serang Rafah, Erdogan Sumpahi Netanyahu Bernasib seperti Hitler

Tren
Pekerja Sudah Punya Rumah atau Ambil KPR, Masih Kena Potongan Tapera?

Pekerja Sudah Punya Rumah atau Ambil KPR, Masih Kena Potongan Tapera?

Tren
Bayi Tertabrak Fortuner di Sidoarjo, Apakah Orangtua Berpeluang Dipidana?

Bayi Tertabrak Fortuner di Sidoarjo, Apakah Orangtua Berpeluang Dipidana?

Tren
IKD Jadi Kunci Akses 9 Layanan Publik per Oktober, Bagaimana Nasib yang Belum Aktivasi?

IKD Jadi Kunci Akses 9 Layanan Publik per Oktober, Bagaimana Nasib yang Belum Aktivasi?

Tren
Bisakah Perjanjian Pranikah Atur Perselingkuhan Tanpa Pisah Harta?

Bisakah Perjanjian Pranikah Atur Perselingkuhan Tanpa Pisah Harta?

Tren
Prakiraan BMKG: Wilayah Berpotensi Hujan Lebat, Angin Kencang, dan Petir 30-31 Mei 2024

Prakiraan BMKG: Wilayah Berpotensi Hujan Lebat, Angin Kencang, dan Petir 30-31 Mei 2024

Tren
[POPULER TREN] Ini yang Terjadi jika Tidak Memadankan NIK dan NPWP | La Nina Muncul Juni, Apa Dampaknya bagi Indonesia?

[POPULER TREN] Ini yang Terjadi jika Tidak Memadankan NIK dan NPWP | La Nina Muncul Juni, Apa Dampaknya bagi Indonesia?

Tren
Misteri Mayat Dalam Toren di Tangsel, Warga Mengaku Dengar Keributan

Misteri Mayat Dalam Toren di Tangsel, Warga Mengaku Dengar Keributan

Tren
China Blokir “Influencer” yang Hobi Pamer Harta, Tekan Materialisme di Kalangan Remaja

China Blokir “Influencer” yang Hobi Pamer Harta, Tekan Materialisme di Kalangan Remaja

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com