Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Update Corona 7 April: Indonesia Tembus 6 Juta Kasus | Penelitian soal Risiko Pembekuan Darah akibat Covid-19

Kompas.com - 07/04/2022, 11:00 WIB
Dandy Bayu Bramasta,
Inten Esti Pratiwi

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pandemi virus corona penyebab Covid-19 masih melanda seluruh dunia. Penambahan kasus infeksi virus corona masih terjadi di berbagai negara, termasuk Indonesia.

Dilansir dari laman Worldometers, Kamis (7/4/2022) pagi, total kasus Covid-19 di dunia terkonfirmasi sebanyak 495.018.859 (495 juta) kasus.

Dari jumlah tersebut, sebanyak 430.637.829 (430 juta) pasien telah sembuh, dan 6.190.812 orang meninggal dunia.

Kasus aktif hingga saat ini tercatat sebanyak 58.190.218, dengan rincian 58.135.407 pasien dalam kondisi ringan dan 54.811 dalam kondisi serius.

Baca juga: Luhut Sebut Covid-19 di Indonesia Terkendali, Ini Kata Epidemiolog

Berikut 5 negara dengan jumlah kasus Covid-19 terbanyak:

  1. Amerika Serikat: 81.944.233 kasus, 1.010.508 orang meninggal, total sembuh 66.087.713
  2. India: 43.031.851 kasus, 521.560 orang meninggal, total sembuh 42.497.567
  3. Brasil: 30.067.249 kasus, 660.782 orang meninggal, total sembuh 28.942.887
  4. Perancis: 26.390.471 kasus, 142.912 orang meninggal, total sembuh 23.717.410
  5. Jerman: 22.164.060 kasus, 131.516 orang meninggal, total sembuh 17.675.700.

Catatan: data yang ditampilkan dapat berubah sewaktu-waktu.

Baca juga: 3 Gejala Baru Terinfeksi Covid-19, dari Nyeri Otot hingga Diare

Peningkatan kasus di Indonesia

Berdasarkan data dari Kementerian Kesehatan (Kemenkes), kasus Covid-19 di Indonesia belakangan mengalami peningkatan.

Hingga Rabu (6/4/2022) pukul 12.00 WIB, angka positif Covid-19 di Indonesia bertambah 2.400 kasus.

Sehingga, jumlah kasus positif Covid-19 sampai saat ini menjadi 6.026.324 orang.

Sedangkan untuk kasus sembuh, pemerintah Indonesia melaporkan adanya penambahan 5.415 orang. Kini total pasien sembuh 5.788.714 orang.

Pasien yang meninggal dunia karena infeksi Covid-19 juga bertambah sebanyak 43 orang, sehingga totalnya menjadi 155.464.

Baca juga: Varian Baru Covid-19 XE Terdeteksi di Inggris, Lebih Menular dari BA.2

Rekor 20.000 kasus Covid-19 di China

Suasana pandemi di Guangdong, China.Unsplash/Joshua Fernandez Suasana pandemi di Guangdong, China.
Dilansir dari Channel News Asia, China melaporkan lebih dari 20.000 kasus Covid-19 pada Rabu (6/4/2022), penambahan kasus harian tertinggi sejak awal pandemi.

Hal itu terjadi ketika jutaan orang di Shanghai, China kembali mengalami lockdown.

Strategi "nol-Covid-19" negara itu berada di bawah tekanan besar ketika kasus melonjak, dengan sekitar 25 juta penduduk Shanghai, kota terbesar di China, diperintahkan untuk tinggal di rumah ketika pihak berwenang berjuang untuk menahan wabah tersebut.

Hingga Maret 2022, China telah menjaga kasus harian tetap rendah dengan penguncian lokal yang cepat, pengujian massal, dan pembatasan ketat pada perjalanan internasional.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

NASA Perbaiki Chip Pesawat Antariksa Voyager 1, Berjarak 24 Miliar Kilometer dari Bumi

NASA Perbaiki Chip Pesawat Antariksa Voyager 1, Berjarak 24 Miliar Kilometer dari Bumi

Tren
Profil Brigjen Aulia Dwi Nasrullah, Disebut-sebut Jenderal Bintang 1 Termuda, Usia 46 Tahun

Profil Brigjen Aulia Dwi Nasrullah, Disebut-sebut Jenderal Bintang 1 Termuda, Usia 46 Tahun

Tren
Jokowi Teken UU DKJ, Kapan Status Jakarta sebagai Ibu Kota Berakhir?

Jokowi Teken UU DKJ, Kapan Status Jakarta sebagai Ibu Kota Berakhir?

Tren
Ini Daftar Gaji PPS, PPK, KPPS, dan Pantarlih Pilkada 2024

Ini Daftar Gaji PPS, PPK, KPPS, dan Pantarlih Pilkada 2024

Tren
Pengakuan Ibu yang Paksa Minta Sedekah, 14 Tahun di Jalanan dan Punya 5 Anak

Pengakuan Ibu yang Paksa Minta Sedekah, 14 Tahun di Jalanan dan Punya 5 Anak

Tren
Jadi Tersangka Korupsi, Ini Alasan Pendiri Sriwijaya Air Belum Ditahan

Jadi Tersangka Korupsi, Ini Alasan Pendiri Sriwijaya Air Belum Ditahan

Tren
Daftar Lokasi Nobar Indonesia Vs Uzbekistan Piala Asia U23 2024

Daftar Lokasi Nobar Indonesia Vs Uzbekistan Piala Asia U23 2024

Tren
Bolehkah Penderita Diabetes Minum Air Tebu? Ini Kata Ahli Gizi UGM

Bolehkah Penderita Diabetes Minum Air Tebu? Ini Kata Ahli Gizi UGM

Tren
Bandara di Jepang Catat Nol Kasus Kehilangan Bagasi Selama 30 Tahun, Terbaik di Dunia

Bandara di Jepang Catat Nol Kasus Kehilangan Bagasi Selama 30 Tahun, Terbaik di Dunia

Tren
La Nina Berpotensi Tingkatkan Curah Hujan di Indonesia, Kapan Terjadi?

La Nina Berpotensi Tingkatkan Curah Hujan di Indonesia, Kapan Terjadi?

Tren
Kasus yang Bikin Bea Cukai Disorot: Sepatu Impor hingga Alat Bantu SLB

Kasus yang Bikin Bea Cukai Disorot: Sepatu Impor hingga Alat Bantu SLB

Tren
Biaya Kuliah Universitas Negeri Malang 2024/2025 Program Sarjana

Biaya Kuliah Universitas Negeri Malang 2024/2025 Program Sarjana

Tren
Hari Pendidikan Nasional 2024: Tema, Logo, dan Panduan Upacara

Hari Pendidikan Nasional 2024: Tema, Logo, dan Panduan Upacara

Tren
Beredar Kabar Tagihan UKT PGSD UNS Capai Rp 44 Juta, Ini Penjelasan Kampus

Beredar Kabar Tagihan UKT PGSD UNS Capai Rp 44 Juta, Ini Penjelasan Kampus

Tren
Semifinal Indonesia Vs Uzbekistan Piala Asia U23 2024 Hari Ini, Pukul Berapa?

Semifinal Indonesia Vs Uzbekistan Piala Asia U23 2024 Hari Ini, Pukul Berapa?

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com