Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Bambang Asrini Widjanarko
Kurator seni

Kurator seni, esais isu-isu sosial budaya, aktivis, dan seorang guru. Kontak: asriniwidjanarko@gmail.com

On & Off Pressure: Seni Jalanan Memandang Muram Negeri 2021

Kompas.com - 20/01/2022, 07:22 WIB
Anda bisa menjadi kolumnis !
Kriteria (salah satu): akademisi, pekerja profesional atau praktisi di bidangnya, pengamat atau pemerhati isu-isu strategis, ahli/pakar di bidang tertentu, budayawan/seniman, aktivis organisasi nonpemerintah, tokoh masyarakat, pekerja di institusi pemerintah maupun swasta, mahasiswa S2 dan S3. Cara daftar baca di sini

HAMPIR sebulan berselang di awal tahun, selalu menimbulkan kecamuk rasa dan pikiran terutama mengenang yang sudah.

Tahun 2021 adalah tahun yang muram, utamanya bagi ingatan komunal seniman-seniman jalanan atau karib disebut street artist.

Polemik Nasional penghapusan sejumlah mural oleh petugas keamanan lokal di Tanah Air, telah memaksa Presiden Joko Widodo harus merespons desakan dan protes publik, yang terdiri dari budayawan, jurnalis, pekerja seni, mahasiswa, akademisi, aktivis, kritikus dll.

Mereka bergerak bersama, di TV, juga dengan teks-teks dan meme para netizen di lini media sosial pun aksi-aksi nyata di tembok-tembok kota dengan coretan graffiti.

Terhitung tiga kali, Presiden Jokowi, dalam catatan penulis, memberi komentar, puncaknya sekitar Agustus/September 2021, dengan mengundang beberapa media arus utama di Istana Negara.

Jokowi menyampaikan bahwa Polri jangan terlalu reaktif pada kebebasan ekspresi para seniman.

Kritik di tembok-tembok diperlukan untuk memberi masukan pada Pemerintah, kata Presiden.

Penulis sendiri yang merangkap kurator eksibisi On and Off Pressure pada November 2021, mengingat bahwa pada momentum Juli dan Agustus awal—tepat polemik puncak mural yang dihapus, utamanya imej Jokowi Not Found-- mencoba berpartisipasi dan menginisiasi sejumlah bincang daring terbuka.

Penulis mencari masukan dan membuka wacana dengan dialog yang “menghidupkan kewarasan”.

Menggagas acara diskusi; dengan mengundang berbagai nara sumber ahli, kemudian menjadi moderator seminar daring yang pada akhirnya disambut L Project, sebuah platform proyek digital nasional.

Inisiator eksibisi privat daring yang digagas oleh Ali Kusno Fusin, seorang kolektor dan pemilik galeri rumah lelang untuk menggelar pameran khusus street art.

Selanjutnya, perencanaan acara luring disambut sejumlah komunitas seni jalanan dan individu-individu seniman, dipanggungkan secara luring dengan protokol kesehatan ketat di kompleks perumahahan di Tangerang, dengan membuat graffiti, mural, stencil dll di tembok, mobil, traktor bahkan kanvas yang dikerjakan hanya dalam empat hari.

Lokasinya, satu kilometer dari “episentrum gempa” polemik nasional pada Juli 2021 itu.

Cermin tekanan mati dan hidup

Sebagai kurator, tentu saja penulis tak gegabah mengundang para seniman yang akan berpartisipasi dalam acara.

Selain komitmen mempresentasikan refleksi Polemik Nasional tentang Mural, juga pertimbangan untuk memilah dan memilih mereka yang sudah sepuluh tahun lebih berkiprah.

Yang lain adalah meneliti jenis dan pola estetik mereka yang majemuk dan menemukan nama-nama ini: Anagard, Digie Sigit, Farhan Siki, Popo, Arman Jamparing aka Act Move, Bujangan Urban aka Jablay, Media Legal, Edi Bonetski, Hana Madness dan Bunga Fatia.

Mereka, selain berpengalaman terlibat festival street art manca negara, membangun komunitas besar street art selama 15 tahun terakhir, berpameran di galeri-galeri privat dan museum, berpartisipasi di art fair pun menjadi aktivis visual dalam isu-isu sosial, seperti contohnya penolakan Penambangan di daerah Wadas, Jawa tengah dan bergabung dengan sejumlah LSM nasional dalam isu-isu lingkungan hidup juga aktif membela kaum disabilitas.

Yang lain, tetap bergerilya mandiri dengan suara-suara kritis di tembok-tembok kota atau sekedar berkarya bersama menambah jejaring komunitas street art.

Penulis juga memberi perhatian pada cara berekspresi seni jalanan dengan pola stencil dan graffiti, wheat paste atau mural juga tak lepas dari keterwakilan seniman perempuan dan mereka yang sungguh-sungguh terlibat pada aksi-aksi seni aktivisme jalanan; yang hampir separuh lebih dari mereka memang melakukannya selama hidupnya.

Sejumlah seniman jalanan menyelesaikan pembuatan mural dalam acara On & Off Pressure di Jakarta Barat, Senin (8/11/2021). Kegiatan seni ini mengajak 10 seniman jalanan atau street artist  berkolaborasi melukis mural bersama di dalam satu kawasan di wilayah kota Tangerang.KOMPAS.com / KRISTIANTO PURNOMO Sejumlah seniman jalanan menyelesaikan pembuatan mural dalam acara On & Off Pressure di Jakarta Barat, Senin (8/11/2021). Kegiatan seni ini mengajak 10 seniman jalanan atau street artist berkolaborasi melukis mural bersama di dalam satu kawasan di wilayah kota Tangerang.

On and Off Pressure bisa dimaknai secara bebas, selayaknya cermin yang menangkap wajah-wajah pluralitas seni jalanan.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Alasan Komisi X soal Anggota DPR Dapat Kuota KIP Kuliah

Alasan Komisi X soal Anggota DPR Dapat Kuota KIP Kuliah

Tren
Kebun Binatang di China Ubah Anjing Menyerupai Panda, Tuai Kecaman Pengunjung

Kebun Binatang di China Ubah Anjing Menyerupai Panda, Tuai Kecaman Pengunjung

Tren
Buntut Pejabat Ajak Youtuber Korsel Mampir ke Hotel, Kemenhub Tuntut ASN Jaga Etika

Buntut Pejabat Ajak Youtuber Korsel Mampir ke Hotel, Kemenhub Tuntut ASN Jaga Etika

Tren
Pekerjaan untuk Juru Parkir Liar Minimarket

Pekerjaan untuk Juru Parkir Liar Minimarket

Tren
Benarkah Kenaikan UKT Belakangan karena Campur Tangan Pemerintah?

Benarkah Kenaikan UKT Belakangan karena Campur Tangan Pemerintah?

Tren
Demonstran Israel Blokir Jalan dengan Batu, Truk Bantuan ke Gaza Tak Bisa Lewat

Demonstran Israel Blokir Jalan dengan Batu, Truk Bantuan ke Gaza Tak Bisa Lewat

Tren
BMKG: Inilah Wilayah yang Berpotensi Hujan Lebat, Petir, dan Angin Kencang pada 11-12 Mei 2024

BMKG: Inilah Wilayah yang Berpotensi Hujan Lebat, Petir, dan Angin Kencang pada 11-12 Mei 2024

Tren
[POPULER TREN] Media Asing Soroti Indonesia Vs Guinea | Ikan Tinggi Vitamin D

[POPULER TREN] Media Asing Soroti Indonesia Vs Guinea | Ikan Tinggi Vitamin D

Tren
Perjalanan Sashya Subono, Animator Indonesia di Balik Film Avatar, She-Hulk, dan Hawkeye

Perjalanan Sashya Subono, Animator Indonesia di Balik Film Avatar, She-Hulk, dan Hawkeye

Tren
Ramai soal Mobil Diadang Debt Collector di Yogyakarta padahal Beli 'Cash', Ini Faktanya

Ramai soal Mobil Diadang Debt Collector di Yogyakarta padahal Beli "Cash", Ini Faktanya

Tren
Pria di India Ini Memiliki Tumor Seberat 17,5 Kg, Awalnya Mengeluh Sakit Perut

Pria di India Ini Memiliki Tumor Seberat 17,5 Kg, Awalnya Mengeluh Sakit Perut

Tren
Daftar 10 Ponsel Terlaris di Dunia pada Awal 2024

Daftar 10 Ponsel Terlaris di Dunia pada Awal 2024

Tren
Ramai soal Pejabat Ajak Youtuber Korsel Mampir ke Hotel, Ini Kata Kemenhub

Ramai soal Pejabat Ajak Youtuber Korsel Mampir ke Hotel, Ini Kata Kemenhub

Tren
Beredar Penampakan Diklaim Ular Jengger Bersuara Mirip Ayam, Benarkah Ada?

Beredar Penampakan Diklaim Ular Jengger Bersuara Mirip Ayam, Benarkah Ada?

Tren
Warganet Sambat ke BI, Betapa Susahnya Bayar Pakai Uang Tunai di Jakarta

Warganet Sambat ke BI, Betapa Susahnya Bayar Pakai Uang Tunai di Jakarta

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com