Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[HOAKS] Bantuan Rp 1 Juta untuk Warga yang Punya Kartu Vaksin Selama PPKM

Kompas.com - 30/07/2021, 14:30 WIB
Tim Cek Fakta

Penulis

hoaks

hoaks!

Berdasarkan verifikasi Kompas.com sejauh ini, informasi ini tidak benar.

KOMPAS.com - Di media sosial beredar informasi terkait bantuan Rp 1 juta dari pemerintah bagi warga yang sudah memiliki kartu vaksin selama PPKM.

Informasi tersebut diunggah oleh sejumlah akun Facebook beberapa waktu ini.

Dari penelusuran Tim Cek Fakta Kompas.com, informasi bantuan untuk warga yang memiliki kartu vaksin tersebut adalah tidak benar.

Narasi yang beredar

Salah satu yang mengunggahnya adalah akun Facebook bernama Danie Aquarie.

Berikut narasi yang dituliskannya:

"Informasi :
Bagi yang sudah memiliki KARTU VAKSINASI sudah bisa mengambil kompensasi PPKM Per Tgl 1 AGUSTUS 2021 sebesar Rp. 1.000.000 untuk biaya #PPKM
Silakan cek apakah nama anda tercantum, dan cocokkan dengan NIK E-KTP anda melalui link berikut ini:
https://s.id/ektp-covid19".

Hoaks, bantuan Rp 1 juta dari pemerintah bagi warga yang sudah memiliki kartu vaksin selama PPKM.FACEBOOK Hoaks, bantuan Rp 1 juta dari pemerintah bagi warga yang sudah memiliki kartu vaksin selama PPKM.

Penelusuran Kompas.com

Tim Cek Fakta Kompas.com melakukan penelusuran dengan membuka laman yang dimaksud.

Namun, laman tersebut hanya berisi gambar meme bertuliskan "Ngimpi!!!".

Mengenai bantuan pemerintah pada masa PPKM, hal tersebut pernah disampaikan oleh Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Arilangga Hararto.

Bantuan apa saja yang diberikan, dapat dicek di artikel berjudul "Ini Ragam Bansos yang Bisa Anda Dapat Selama PPKM Level 4" yang tayang di Kompas.com pada 27 Juli 2021.

Airlangga mengatakan, PPKM Level 4 ini ditunjang dengan beragam bantuan sosial yang sudah mulai digelontorkan pemerintah sejak pelaksanaan PPKM Level 4 sebelumnya.

"Ada bantuan sosial baru untuk masyarakat di kabupaten/kota untuk penerapan di PPKM Level 4. Bantuan sosial yang diterima masyarakat antara lain menambah bantuan Kartu Sembako, Kartu Sembako PPKM yang diusulkan Pemda, perpanjangan BST, dan lainnya," kata dia.

Untuk beragam bansos tersebut, pemerintah sudah menganggarkan Rp 39,19 triliun. Secara total, anggaran program Pemulihan Ekonomi Nasional naik sebesar Rp 55,21 triliun dari Rp 699,43 triliun menjadi Rp 744,75 triliun.

Bantuan banyak diberikan kepada masyarakat miskin, rentan miskin, dan UMKM.

Selengkapnya dapat dilihat di sini.

Kesimpulan

Unggahan yang menyebut ada bantuan Rp 1 juta bagi warga yang sudah memiliki kartu vaksin selama PPKM adalah hoaks.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Hasil Tes Online 1 Rekrutmen BUMN Diumumkan Hari Ini, Begini Cara Ceknya

Hasil Tes Online 1 Rekrutmen BUMN Diumumkan Hari Ini, Begini Cara Ceknya

Tren
Virus Raksasa Berusia 1,5 Miliar Tahun Ditemukan di Yellowstone, Ungkap Asal Usul Kehidupan di Bumi

Virus Raksasa Berusia 1,5 Miliar Tahun Ditemukan di Yellowstone, Ungkap Asal Usul Kehidupan di Bumi

Tren
3 Cara Melihat Aplikasi dan Situs yang Terhubung dengan Akun Google

3 Cara Melihat Aplikasi dan Situs yang Terhubung dengan Akun Google

Tren
BMKG: Wilayah yang Berpotensi Hujan Lebat, Petir, dan Angin Kencang pada 22-23 Mei 2024

BMKG: Wilayah yang Berpotensi Hujan Lebat, Petir, dan Angin Kencang pada 22-23 Mei 2024

Tren
[POPULER TREN] ICC Ajukan Surat Penangkapan Pemimpin Israel dan Hamas | Mengintip Jasa 'Santo Suruh' yang Unik

[POPULER TREN] ICC Ajukan Surat Penangkapan Pemimpin Israel dan Hamas | Mengintip Jasa "Santo Suruh" yang Unik

Tren
Kronologi Singapore Airlines Alami Turbulensi, 1 Penumpang Meninggal

Kronologi Singapore Airlines Alami Turbulensi, 1 Penumpang Meninggal

Tren
Kronologi Makam Mahasiswi UMY Dibongkar Sehari Usai Dimakamkan

Kronologi Makam Mahasiswi UMY Dibongkar Sehari Usai Dimakamkan

Tren
4 Korupsi SYL di Kementan: Beli Durian Rp 46 Juta dan Gaji Pedangdut

4 Korupsi SYL di Kementan: Beli Durian Rp 46 Juta dan Gaji Pedangdut

Tren
Penyebab Kelebihan Berat Badan dan Obesitas pada Anak yang Perlu Diwaspadai

Penyebab Kelebihan Berat Badan dan Obesitas pada Anak yang Perlu Diwaspadai

Tren
Ada 'Andil' AS di Balik Kecelakaan Heli yang Menewaskan Presiden Iran

Ada "Andil" AS di Balik Kecelakaan Heli yang Menewaskan Presiden Iran

Tren
Kata Psikolog soal Pria Kuntit dan Teror Perempuan di Surabaya Selama 10 Tahun

Kata Psikolog soal Pria Kuntit dan Teror Perempuan di Surabaya Selama 10 Tahun

Tren
Geliat Bursa Pilkada Jateng 2024, Sudah Ada Tiga Nama yang Berpeluang Maju

Geliat Bursa Pilkada Jateng 2024, Sudah Ada Tiga Nama yang Berpeluang Maju

Tren
Daftar Harga Sapi dan Kambing untuk Idul Adha 2024

Daftar Harga Sapi dan Kambing untuk Idul Adha 2024

Tren
Bobby Nasution, 2020 Daftar PDI-P, 2024 Pindah ke Gerindra

Bobby Nasution, 2020 Daftar PDI-P, 2024 Pindah ke Gerindra

Tren
Mobil Selebgram Zoe Levana Masuk Jalur Busway, Bisa Didenda Rp 50 Juta

Mobil Selebgram Zoe Levana Masuk Jalur Busway, Bisa Didenda Rp 50 Juta

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com