Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

7 Film Kocak Ng Man-tat bersama Boboho, Stephen Chow dan Andy Lau

Kompas.com - 28/02/2021, 20:45 WIB
Retia Kartika Dewi,
Rizal Setyo Nugroho

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Aktor mandarin legendaris Ng Man-tat meninggal dunia di Rumah Sakit Union Tai, Hong Kong pada Sabtu (27/2/2021).

Diketahui, sosok yang dikenal dengan "paman Boboho" itu meninggal dunia di usia 70 tahun karena kanker hati. 

Semasa hidupnya, Ng Man-tat beberapa kali memperoleh penghargaan bergengsi dari perannya dalam dunia akting.

Baca juga: Ng Man-tat, Paman Boboho dan Sahabat Stephen Chow Meninggal Dunia

Salah satu penghargaannya yakni Aktor Pendukung Terbaik di Hong Kong Film Awards ke-10 untuk perannya dalam film A Moment of Romance.

Di Indonesia, berita meninggalnya Ng Man-tat ini santer menjadi duka mendalam bagi pencinta film mandarin.

Berikut 5 judul film rekomendasi yang menampilkan Ng Man-tat.

1. All for The Winner (1990)

Ng Man-tan dan Stephen Chow dalam film All for The Winnerscreenshoot Ng Man-tan dan Stephen Chow dalam film All for The Winner

Dikutip dari Kontan, (12/6/2020), film All for the Winner berhasil menembus Box Office dengan pendapatan sekitar 41,33 juta dollar Hong Kong atau sekitar Rp 76,3 miliar.

Dalam film ini, Ng Man-tat beradu akting dengan sahabatnya, Stephen Chow (Sing).

Ia berperan sebagai Blackie Tat dalam film bergenre aksi-komedi ini.

Diceritakan bahwa Sing mengunjungi Blackie Tat di Hong Kong. Kemudian, ia baru menyadari bahwa ada kemampuan khusus di dalam dirinya untuk menebak dan mengganti kartu orang lain dalam suatu permainan kartu.

Dengan kemampuan ini, Sing bersaing dengan raja judi dan jatuh cinta pada seorang bawahannya.

Baca juga: Profil Ng Man Tat, Paman Boboho yang Meninggal karena Kanker Hati

2. A Moment of Romance (1990)

Ng Man Tat dan Andy Lau dalam film A Moment of Romancescreenshoot Ng Man Tat dan Andy Lau dalam film A Moment of Romance

Dalam film ini, Ng Man-tat berperan sebagai Rambo, dan dipertemukan kembali dengan rekan sejawatnya, Andy Lau (Wah).

Film ini mengisahkan tentang perampokan bank, yang membuat seorang sopir bernama Wah menyandera seorang wanita bernama Jo Jo.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com