Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Google Maps Update Sejumlah Fitur Terkait Informasi Covid-19

Kompas.com - 19/11/2020, 09:59 WIB
Mela Arnani,
Inggried Dwi Wedhaswary

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Google Maps meluncurkan pembaruan pada aplikasinya, dengan menambahkan beragam fitur yang berfokus pada isu-isu terkait Covid-19.

Melansir situs resmi Google, pembaruan yang dihadirkan Google Maps akan memperluas kemampuan penggunananya untuk mendapatkan sejumlah informasi terkini yang akan membantu beradaptasi dengan kondisi pandemi Covid-19 saat ini.

Sejak awal pandemi, telah ditambahkan hampir 250 fitur dan pembaruan pada Google Maps, yang memungkinkan penggunanya memantau kesibukan di jutaan tempat hingga kemudahan mengakses informasi keselamatan dan informasi kesehatan.

Lebih dari 50 juta pembaruan dilakukan aplikasi ini setiap harinya.

Berikut empat pembaruan yang disajikan Google Maps untuk membantu penggunanya bepergian dengan aman:

1. Tren Covid-19

Pengguna yang bepergian ke tempat lain atau tinggal di daerah tertentu, tetap dapat memantau tren virus corona terbaru.

Pembaruan Google Maps di Android dan iOS akan menghadirkan informasi penting terkait virus corona, seperti kasus yang terdeteksi sepanjang waktu di suatu wilayah hingga tautan cepat ke sumber daya Covid-19 dari otoritas setempat.

Fitur ini diharapkan memudahkan penggunnya yang tengah melakukan perjalanan ke luar kota untuk memahami pedoman lokal, tempat pengujian, dan batasan-batasan yang diterapkan.

2. Jarak

Google Maps juga menyediakan fasilitas yang dapat membantu penggunanya menghindari keramaian.

Fitur ini menghadirkan informasi kepadatan secara langsung sehingga pengguna tetap dapat menjaga jarak aman.

Pengguna dapat mengetahui keramaian jalur bus, kereta api, atau kereta bawah tanah secara real time.

3. Restoran

Pengguna juga dapat melihat status langsung dari take out dan delivery order makanan saat memesannya melalui aplikasi ini.

Fitur ini tersedia di sejumlah negara seperti Amerika Serikat, Kanada, Jerman, Australia, Brazil, dan India.

Di dalamnya akan ditampilkan waktu kapan harus mengambil makanan, makanan tiba, perkiraan waktu tunggu, hingga biaya pengiriman.

Jika sudah aman untuk pergi ke restoran, pengguna dapat melihat staus reservasi di 70 negara di seluruh dunia dengan cepat.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Deretan Insiden Pesawat Boeing Sepanjang 2024, Terbaru Dialami Indonesia

Deretan Insiden Pesawat Boeing Sepanjang 2024, Terbaru Dialami Indonesia

Tren
Asal-usul Gelar 'Haji' di Indonesia, Warisan Belanda untuk Pemberontak

Asal-usul Gelar "Haji" di Indonesia, Warisan Belanda untuk Pemberontak

Tren
Sosok Hugua, Politisi PDI-P yang Usul agar 'Money Politics' Saat Pemilu Dilegalkan

Sosok Hugua, Politisi PDI-P yang Usul agar "Money Politics" Saat Pemilu Dilegalkan

Tren
Ilmuwan Temukan Eksoplanet 'Cotton Candy', Planet Bermassa Sangat Ringan seperti Permen Kapas

Ilmuwan Temukan Eksoplanet "Cotton Candy", Planet Bermassa Sangat Ringan seperti Permen Kapas

Tren
8 Rekomendasi Makanan Rendah Kalori, Cocok untuk Turunkan Berat Badan

8 Rekomendasi Makanan Rendah Kalori, Cocok untuk Turunkan Berat Badan

Tren
Kronologi dan Fakta Keponakan Bunuh Pamannya di Pamulang

Kronologi dan Fakta Keponakan Bunuh Pamannya di Pamulang

Tren
Melihat 7 Pasal dalam RUU Penyiaran yang Tuai Kritikan...

Melihat 7 Pasal dalam RUU Penyiaran yang Tuai Kritikan...

Tren
El Nino Diprediksi Berakhir Juli 2024, Apakah Akan Digantikan La Nina?

El Nino Diprediksi Berakhir Juli 2024, Apakah Akan Digantikan La Nina?

Tren
Pria di Sleman yang Videonya Viral Pukul Pelajar Ditangkap Polisi

Pria di Sleman yang Videonya Viral Pukul Pelajar Ditangkap Polisi

Tren
Soal UKT Mahal Kemendikbud Sebut Kuliah Pendidikan Tersier, Pengamat: Terjebak Komersialisasi Pendidikan

Soal UKT Mahal Kemendikbud Sebut Kuliah Pendidikan Tersier, Pengamat: Terjebak Komersialisasi Pendidikan

Tren
Detik-detik Gembong Narkoba Perancis Kabur dari Mobil Tahanan, Layaknya dalam Film

Detik-detik Gembong Narkoba Perancis Kabur dari Mobil Tahanan, Layaknya dalam Film

Tren
7 Fakta Menarik tentang Otak Kucing, Mirip seperti Otak Manusia

7 Fakta Menarik tentang Otak Kucing, Mirip seperti Otak Manusia

Tren
Cerita Muluwork Ambaw, Wanita Ethiopia yang Tak Makan-Minum 16 Tahun

Cerita Muluwork Ambaw, Wanita Ethiopia yang Tak Makan-Minum 16 Tahun

Tren
Mesin Pesawat Garuda Sempat Terbakar, Jemaah Haji Asal Makassar Sujud Syukur Setibanya di Madinah

Mesin Pesawat Garuda Sempat Terbakar, Jemaah Haji Asal Makassar Sujud Syukur Setibanya di Madinah

Tren
Ada Vitamin B12, Mengapa Tidak Ada B4, B8, B10, dan B11?

Ada Vitamin B12, Mengapa Tidak Ada B4, B8, B10, dan B11?

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com