Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mengenal Rating Film, Apa Itu R, G, PG, hingga NC-17 agar Tak Salah Tonton

Kompas.com - 05/10/2019, 16:48 WIB
Nur Rohmi Aida,
Inggried Dwi Wedhaswary

Tim Redaksi

Film dengan kategori ini dianggap terlalu dewasa untuk disaksikan anak-anak.

Rating ini bukan berarti film ini mengandung konten cabul atau pornografi, tetapi kontennya hanya sesuai untuk penonton yang sudah dewasa.

Klasifikasi film di Indonesia

Di Indonesia, klasifikasi film dikeluarkan oleh Lembaga Sensor Film Indonesia berdasarkan PP Nomor 18 tahun 2014.

Adapun klasifikasi film di Indonesia adalah:

  • Penonton Semua Umur (SU)
    Film ini memiliki beberapa syarat di antaranya bisa ditonton untuk semua umur dengan penekanan pada anak-anak.

    Film dengan klasifikasi PSU tak mengandung unsur kekerasan, tak mengandung adegan tidak sopan atau perilaku yang membahayakan anak-anak, dan tak mengandung adegan yang menimbulkan gangguan pada perkembangan jiwa anak.

  • Penonton usia 13 tahun atau lebih (13+)
    Film dengan klasifikasi ini punya kriteria mengandung nilai pendidikan, budi pekerti, kreativitas dan menumbuhkan rasa ingin tahu yang positif.

    Selain itu, berisi adegan yang sesuai penonton dengan usia peralihan anak-anak ke remaja dan tidak berisi adegan berbahaya serta pergaulan bebas.

  • Penonton Usia 17 tahun ke atas (17+)
    Film ini memuat adegan yang sesuai untuk penonton usia 17 tahun ke atas, seperti unsur seksualitas dan kekerasan yang disajikan secara proporsional dan edukatif, serta tak ada adegan sadisme. 
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com