Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

[POPULER TREN] Daerah yang Merasakan Gempa Bandung M 4,2 | Madinah Banjir Setelah Hujan Turun 24 Jam

Pada Senin, Arab Saudi diguyur hujan yang tak henti selama 24 jam. Hal ini mengakibatkan beberapa wilayah terendam banjir, termasuk Madinah, akibat mereka tak memiliki sistem drainase khusus untuk cuaca ekstrem.

Selain itu, yang juga menjadi populer kanal Tren adalah soal analisis gempa Bandung M 4,2 yang terjadi pada Rabu. 

Berikut selengkapnya:

1.  Madinah diterjang banjir setelah hujan 24 jam

Arab Saudi dilanda hujan lebat disertai dengan petir selama 24 jam sepanjang Senin (29/4/2024), khususnya di wilayah Kegubernuran Al Eis di wilayah Madinah.

Hujan tanpa henti ini mengakibatkan banjir bandang di Madinah, yang mengakibatkan sejumlah kendaraan terendam, arus lalu lintas terganggu, dan beberapa bangunan atau infrastruktur rusak.

Rekaman yang beredar di media sosial menunjukkan banjir bandang pada hari Senin terjadi di provinsi Al-Ula dan Al-Madinah, rumah bagi Masjid Nabawi, situs suci kedua dalam Islam, dan tempat pemakaman Nabi Muhammad.

Arab Saudi Dilanda Hujan Lebat, Banjir Menerjang Madinah

2. Daerah yang merasakan gempa Bandung M 4,2

Gempa bumi berkekuatan M 4,2 mengguncang Kabupaten Bandung, Jawa Barat pada Rabu (1/5/2024) pukul 10.06 WIB.

Menurut laporan BMKG, pusat gempa berada di darat, yakni 20 kilometer tenggara Kabupaten Bandung dengan kedalaman 4 kilometer.

Guncangan gempa dirasakan di Majalaya, Cibereum, Pangalengan, dan Garut dengan skala III MMI.

Sementara daerah Soreang merasakan getaran gempa dengan skala II MMI.

Gempa Berkekuatan M 4,2 Guncang Bandung, Ini Daerah yang Merasakan

3. Ucapan selamat Hari Buruh

Peringatan Hari Buruh Internasional atau May Day jatuh pada Rabu (1/5/2024).

Hari Buruh lahir dari gerakan kaum buruh Amerika Serikat yang menuntut jam kerja dipersingkat dari 16 jam sehari menjadi 8 jam sehari.

Aksi penuntutan ini diprakarsai organisasi Federasi Buruh Amerika Serikat dengan salah satu agenda melakukan mogok kerja selama beberapa hari.

Untuk merayakan Hari Buruh, para pekerja bisa berbagi ucapan selamat yang mampu menyalakan semangat untuk bekerja.

45 Kata-kata Selamat Hari Buruh 2024, Bakar Semangat Para Pekerja

Namun, epidemiolog Griffith University Australia, Dicky Budiman, mengimbau masyarakat yang sudah menerima suntikan vaksin AstraZeneca untuk tidak khawatir.

"Setelah melewati enam bulan atau satu tahun itu sudah sangat menurun risikonya, jadi jangan khawatir," ujar Dicky.

Efek samping berupa thrombosis with thrombocytopenia syndrome atau TTS adalah masalah kesehatan yang menyebabkan penderita mengalami pembekuan darah serta jumlah trombosit darah rendah.

Berikut selengkapnya:

Ada Efek Samping Langka, Bagaimana Nasib Orang yang Sudah Disuntik Vaksin AstraZeneca?

5. Harga BBM Pertamina per 1 Mei 2024

PT Pertamina Patra Niaga menyatakan bahwa harga bahan bakar minyak (BBM) nonsubsidi berupa Pertamax Series dan Dex Series tidak mengalami kenaikan per Rabu (1/5/2024).

Corporate Secretary Pertamina Patra Niaga Irto Ginting mengungkapkan, harga BBM per 1 Mei 2024 tidak ada yang mengalami kenaikan atau penurunan.

Saat ini harga Pertamax yakni Rp 12.950 per liter, Pertamax Green 95 Rp 13.900 per liter, dan Pertamax Turbo Rp 14.400 per liter.

Lantas, harga BBM Dexlite sebesar Rp 14.550 per liter dan Pertamina Dex Rp 15.100 per liter.

Resmi, Inilah Harga BBM Pertamina per 1 Mei 2024

https://www.kompas.com/tren/read/2024/05/02/053000465/-populer-tren-daerah-yang-merasakan-gempa-bandung-m-4-2-madinah-banjir

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke