Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Daftar Makanan Terbaik 2023 Versi Taste Atlas, Ada Batagor dan Pecel

Seperti diketahui, Taste Atlas merupakan media berisi ensiklopedia rasa, hidangan tradisional dunia, bahan-bahan lokal, dan restoran otentik dari berbagai negara di dunia.

Dalam penghargaan Makanan Terbaik ini, terdapat 10.927 hidangan serta 6.119 produk dan bahan makanan yang dikatalogkan.

Sementara ranking diberikan oleh warganet pengikut Taste Atlas berdasarkan penilaian terhadap hidangan dan produk makanan tersebut.

Sebanyak enam jenis makanan asal Indonesia masuk ke beberapa kategori Makanan Terbaik 2023 menurut TasteAtlas.

Lalu, apa saja makanan tersebut?

Makanan terbaik 2023 Taste Atlas

Dikutip dari situs resminya, Taste Atlas mengelompokkan makanan berbagai negara dalam puluhan kategori Makanan Terbaik.

Ini termasuk sup, salad, camilan, saus, jajanan kaki lima, hingga makanan berbahan dasar ikan dan makanan laut lainnya.

Berikut daftar kategori Makanan Terbaik 2023 versi Taste Atlas dan makanan pemenangnya yang berasal dari Indonesia.

Sup terbaik

Rawon asal Indonesia menjadi makanan terbaik keempat selama 2023 dalam kategori sup menurut Taste Atlas.

Rawon dikalahkan oleh bori-bori makanan khas Paraguay. Sup ini berisi daging, pangsit, keju, dan sayuran.

Adapun kelima sup terbaik dalam kategori ini terdiri dari bori-bori (Paraguay), gallina pinta (Italia), hot pot (Taiwan), dan tom kha gai (Thailand).

Salad lain yang juga ada di ranking ini yakni mechoui a salad (Tunisia), horiatiki salata (Yunani), dan shopska salata (Bulgaria).

Makanan ikan terbaik

Pempek berada di posisi ketiga dalam penghargaan nominasi makanan ikan terbaik 2023.

Makanan asal Palembang ini dikalahkan oleh otoro nigiri sushi dan chutoro nigi sushi asal Jepang. Sementara maguro nigiri sushi dan tekkadon juga ada dalam kategori ini.

Saus terbaik

Saus kacang dari pecel termasuk jenis saus terbaik di 2023. Tepatnya ada di posisi kelima.

Empat jenis saus terbaik lainnya adalah toum (Lebanon), pasta kari (Thailand), sugo alla genovese (Italia), dan pesto genovese (Italia).

Jajanan terbaik

Batagor menjadi jajanan atau camilan terbaik di dunia pada 2023. Makanan ini terbuat dari pangsit ikan goreng yang dipadukan dengan saus tradisional.

Adapun camilan terbaik lainnya dalam periode 2023 yaitu kepta duona (Lithuania), roti canai (Malaysia), guotie (China), dan pempek (Indonesia).

Jajanan kaki lima terbaik

Siomay dan batagor masing-masing menempati posisi satu dan dua sebagai jajanan kaki lima atau street foods terbaik di 2023.

Sementara roti canai (Malaysia), guotie (China), dan pastel de nata (Portugal) berada di ranking selanjutnya.

Siomay bahkan mengalahkan koldunai dari Lithuania, serta guotie, tangbao, dan xiaolong bao dari China.

Makanan seafood terbaik

Pempek kembali masuk daftar Makanan Terbaik 2023 dalam kategori makanan seafood terbaik. Makanan ini menempati ranking lima.

Di peringkat atasnya ada camaron es enchipot lados (Meksiko), otoro nigiri sushi dan chutoro nigiri sushi (Jepang), serta ameijoas a bulhao pato (Portugal).

Bumbu terbaik

Bawang goreng asal Indonesia menjadi bumbu atau kondimen terbaik dalam periode 2023 oleh Taste Atlas.

Bawang goreng mengalahkan aceto balsamic o tradizionale di modena dan aceto balsamic o di modena (Italia), maldon sea salt (Inggris), dan duseld orfer mostert (Jermain).

https://www.kompas.com/tren/read/2024/01/01/110000265/daftar-makanan-terbaik-2023-versi-taste-atlas-ada-batagor-dan-pecel

Terkini Lainnya

Berapa Lama Jalan Kaki untuk Ampuh Menurunkan Kolesterol?

Berapa Lama Jalan Kaki untuk Ampuh Menurunkan Kolesterol?

Tren
Tragedi Biaya Pendidikan di Indonesia

Tragedi Biaya Pendidikan di Indonesia

Tren
Meski Tinggi Kolesterol, Ini Manfaat Telur Ikan yang Jarang Diketahui

Meski Tinggi Kolesterol, Ini Manfaat Telur Ikan yang Jarang Diketahui

Tren
Prakiraan BMKG: Wilayah yang Berpotensi Dilanda Hujan Lebat, Angin Kencang, dan Petir 14-15 Mei 2024

Prakiraan BMKG: Wilayah yang Berpotensi Dilanda Hujan Lebat, Angin Kencang, dan Petir 14-15 Mei 2024

Tren
[POPULER TREN] UKT dan Uang Pangkal yang Semakin Beratkan Mahasiswa | Kronologi Kecelakaan Bus Subang

[POPULER TREN] UKT dan Uang Pangkal yang Semakin Beratkan Mahasiswa | Kronologi Kecelakaan Bus Subang

Tren
NASA Tunjukkan Rasanya Masuk ke Dalam Lubang Hitam

NASA Tunjukkan Rasanya Masuk ke Dalam Lubang Hitam

Tren
Usai Ditekuk Arsenal, Atap Stadion Manchester United Jebol dan Air Membanjiri Lapangan

Usai Ditekuk Arsenal, Atap Stadion Manchester United Jebol dan Air Membanjiri Lapangan

Tren
Venezuela Akan Jadi Negara Pertama yang Kehilangan Gletser, Berikutnya Indonesia

Venezuela Akan Jadi Negara Pertama yang Kehilangan Gletser, Berikutnya Indonesia

Tren
Film Vina: Sebelum 7 Hari Dikritik, Ini Kata Lembaga Sensor Film

Film Vina: Sebelum 7 Hari Dikritik, Ini Kata Lembaga Sensor Film

Tren
4 Dokumen yang Dibawa Saat UTBK SNBT 2024 Gelombang 2, Apa Saja?

4 Dokumen yang Dibawa Saat UTBK SNBT 2024 Gelombang 2, Apa Saja?

Tren
Pj Gubernur Jabar Perketat Pelaksanaan Study Tour, Simak Aturannya

Pj Gubernur Jabar Perketat Pelaksanaan Study Tour, Simak Aturannya

Tren
Kasus Perempuan yang Meninggal usai Cabut Gigi Berlanjut, Suami Akan Laporkan Klinik ke Polisi

Kasus Perempuan yang Meninggal usai Cabut Gigi Berlanjut, Suami Akan Laporkan Klinik ke Polisi

Tren
Daftar 19 Operasi yang Ditanggung BPJS Kesehatan 2024

Daftar 19 Operasi yang Ditanggung BPJS Kesehatan 2024

Tren
Jasa Raharja Beri Santunan untuk Korban Kecelakaan Maut di Subang, Ini Besarannya

Jasa Raharja Beri Santunan untuk Korban Kecelakaan Maut di Subang, Ini Besarannya

Tren
Media Asing Soroti Penampilan Perdana Timnas Sepak Bola Putri Indonesia di Piala Asia U17 2024

Media Asing Soroti Penampilan Perdana Timnas Sepak Bola Putri Indonesia di Piala Asia U17 2024

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke