Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Cara Mudah Mengusir Kecoak Terbang yang Gesit

Kecoak yang berjalan di lantai atau dinding bisa dibasmi dengan mudah, namun tak begitu dengan kecoak terbang.

Kecoak bisa terbang gesit dengan kecepatan yang cukup tinggi dan arah yang tak terduga, sehingga susah dijangkau dengan alat pemukul atau semprotan serangga.

Lalu, bagaimana cara mengatasi kecoak terbang?

Kecoak terbang

Menurut Planet Natural, di dunia ini ada beberapa spesies kecoak yang dapat terbang. Contohnya, kecoak yang hidup di Benua Asia, Amerika, Australia, Jerman, dan Kuba.

Kecoak punya otot sayap yang lemah. Karena itu, hama ini membutuhkan suhu panas untuk memberikan energi saat terbang.

Inilah alasan kecoak terbang muncul di tempat bersuhu panas atau selama musim panas.

Meski begitu, hama ini aktif dan lebih banyak muncul di malam hari. Selain itu, kecoak lebih suka berlari saat terancam karena memiliki otot kaki yang kuat.

Kecoak terbang tidak lebih berbahaya daripada kecoak biasa. Namun, kecoak ini tetap berisiko menyebarkan bakteri, seperti E. coli dan salmonella, di permukaan yang mereka hinggapi.

Bakteri dan kuman dari kecoak dapat menyebabkan keracunan makanan atau disentri. Sementara kotoran atau kulit kecoak bisa memicu asma dan reaksi alergi.

Penyebab kecoak terbang

Walau kecoak terbang lebih jarang terjadi daripada yang merambat biasa, berikut beberapa penyebab kemunculannya:

1. Saat terancam atau diganggu

Kecoak kemungkinan besar akan terbang dalam situasi perlu melarikan diri dari bahaya. Misalnya, ketika dikejar oleh predator atau habitatnya terganggu. Mereka juga terbang untuk mencari lokasi tempat tinggal baru yang lembap.

2. Mencari makanan

Kecoak dapat terbang untuk mencari makanan saat sumber makanan langka atau habis. Hama ini dapat terbang ke lokasi lain untuk mencari sumber makanan baru.

3. Mencari jodoh

Kecoak juga terbang untuk mencari pasangan. Sayapnya berguna untuk terbang ke lokasi lebih tinggi agar memudahkan mengeluarkan suara untuk menarik perhatian betina.

Betina juga terbang ke lokasi tinggi untuk mencari pasangan atau menyimpan telurnya di lokasi aman.

4. Saat suhu semakin hangat

Kecoak adalah hama berdarah dingin yang butuh suhu hangat untuk hidup. Mereka tidak dapat menghasilkan panas tubuh sendiri.

Tingkat aktivitas dan laju metabolisme mereka secara langsung dipengaruhi oleh suhu lingkungan. Ini membuat mereka lebih sering terbang ketika cuaca hangat.

1. Identifikasi sumbernya

Cari tahu dari mana kecoak berasal. Temukan tanda-tanda aktivitas hama ini, seperti kotoran, kulit yang rontok, telur, hingga baunya yang menyengat.

Setelah sumbernya ketemu, bersihkan dan sanitasi area tersebut secara menyeluruh. Hilangkan sumber makanan dan air yang menarik kecoak.

3. Segel titik masuk

Kecoak dapat masuk rumah melalui celah kecil di dinding, lantai, dan pintu. Tutup titik masuk ini untuk mencegah kecoak masuk.

4. Gunakan insektisida

Ada beberapa insektisida yang dirancang untuk menyerang kecoa terbang.

Pastikan baca dan ikuti petunjuknya dengan hati-hati saat menggunakan insektisida.

5. Pasang umpan jebakan

Basmi kecoak dengan membuat jebakan. Pasang boraks, soda kue, atau perangkap lem untuk membunuhnya.

6. Semprotkan insektisida di ruangan tertutup

Goody Feed menyarankan untuk menyemprotkan insektisida di kamar tertutup. Bau yang menyengat, akan membunuhnya.

Setelah disemprot, tutup pintu dan jendela kamar selama sekitar 30 menit agar kecoak teracuni baunya.

7. Sedot vakum

Penyedot debu ternyata dapat digunakan untuk menyedot kecoak terbang. Caranya, nyalakan alat tersebut dan arahkan ke serangga terbang itu. Alat penyedot debu itu akan mengisap kecoak terbang.

Kecoak terbang akan hinggap untuk istirahat.

Saat mendarat, percikkan air ke serangga itu. Bobot air yang berat bagi serangga akan mencegahnya terbang atau bahkan mati.

9. Periksa kebocoran pipa

Dikutip dari Family Handyman, pipa yang bocor akan menyebabkan kelembapan di rumah.

Memperbaiki pipa ledeng dapat membuat lingkungan menjadi tidak cocok bagi kecoak.

10. Bersihkan sumber makanan

Bersihkan rumah dari sumber makanan kecoak, seperti makanan hewan, remah-remah, dan makanan busuk yang menarik bagi hama ini.

11. Minta bantuan

Jika tidak sanggup membersihkan rumah dan membasmi kecoak sendiri, mintalah bantuan tenaga ahli untuk melakukannya.

https://www.kompas.com/tren/read/2023/05/29/140000865/cara-mudah-mengusir-kecoak-terbang-yang-gesit

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke