Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Ramai soal Masjid Rancangan Ridwan Kamil Disebut Mirip PS 5, Ini Ceritanya

KOMPAS.com - Masjid Syaikh Ajlin yang dirancang oleh Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil jadi perbincangan warganet.

Bangunan masjid yang berada di daerah Gaza, Palestina itu ramai dibahas di media sosial karena dinilai mirip dengan bentuk PlayStation 5 (PS5).

Pembangunan masjid ini merupakan bentuk empati Kang Emil bagi umat muslim di Gaza.

Lantas, bagaimana awal mula pembangunan Masjid Syaikh Ajlin di Gaza?

Dibangun ulang

Masjid Syaikh Ajlin sebelumnya hancur pada 2014, akibat konflik yang terjadi antara Palestina dan Israel.

Sedikitnya terdapat 580 orang yang shalat di masjid tersebut setiap harinya.

Jumlah itu meningkat tajam ketika musim panas, saat warga Gaza berbondong-bondong berlibur di pantai Mediteranian. Sebab masjid ini tepat menghadap ke pantai.

"Selama perang berlangsung, 74 masjid dibom (rusak parah), 140 masjid hancur sebagian. Kami bertekad untuk membantu membangun kembali masjid yang hancur," kata Emil, mengutip Kompas.com, 28 Januari 2019.

Pada 2017, Emil bertemu dengan Direktur Aman Palestin Miftahuddin Kamil. Dari pertemuan itulah, Ia Emil diminta untuk membuat desain masjid di Gaza.

Emil pun menyanggupi membuat desain. Rencananya, ia akan membuat desain masjid dengan nilai Rp 5 miliar-15 miliar.

Setelah pertemuan itu, Aman Palestin langsung mencarikan lahan. Kemudian, Masjid Syekh Ajlin diputuskan untuk dibangun ulang dengan luas tanah 1.200 meter dan luas bangunan 1.500 meter.

Detail desain

Mengutip Kompas.com, Rabu (7/4/2021), Emil menceritakan bahwa ada empat desain masjid yang ditawarkan kepada masyarakat di Gaza.

Para ulama dan masyarakat Gaza pun memilih desain masjid yang tak memiliki kubah.

Emil mengatakan, masyarakat Gaza memilih desain yang futuristik karena ingin memberi kesan ada kemajuan zaman. Maka dipilihkan desain yang disebut warganet mirip PS5 itu.

Masjid ini terbagi menjdai dua bangunan dengan satu menara.
Menurut Emil, secara filosofis, menara menunjukkan hubungan dengan Allah. Sedangkan kedua bangunan mencirikan hubungan dengan manusia dan alam.

Selain tempat beribadah, masjid tersebut rencananya akan difungsikan sebagai pusat pendidikan bagi mereka yang ingin menghapal Al-Quran.

“Konsep (atap) 5 kubah utama yang menyimbolkan rukan Islam. Dindingnya merupakan relief asmaul husna,” kata Emil.

Anggaran dana

Untuk membangun kembali Masjid Syaikh Ajlin, butuh dana sekitar Rp 20 miliar.

Mengutip Kompas.com, 28 Januari 2019, Pemprov Jawa Barat telah menyumbangkan dana sampai Rp 2,085 miliar untuk pembangunan masjid di Gaza ini.

Emil bahkan sempat mengajak follower dan warga Jawa Barat untuk mendukung program "Udunan Masyarakat".

Ia mengajak warga untuk menyumbang demi kelancaran pembangungan.

Hingga kedua, Senin (28/1/2019) pagi, dana yang sudah terkumpul di MuslimApp mencapai Rp 200 jutaan dari tergat Rp 20 miliar yang ditargetkan terkumpul 120 berikutnya.

Bantuan lain datang dari Badan Wakaf Salaman sebesar Rp 1,9 miliar.

Proyek masjid ini diharapkan bisa selesai dalam waktu dua tahun.

https://www.kompas.com/tren/read/2021/04/10/192900365/ramai-soal-masjid-rancangan-ridwan-kamil-disebut-mirip-ps-5-ini-ceritanya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke