Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Daftar 26 Negara yang Memblokir Perjalanan dari Inggris karena Varian Baru Virus Corona

KOMPAS.com - Seiring munculnya varian baru virus corona di Inggris yang dinilai lebih menular, pemerintah mengatakan kondisi pandemi di negara itu di luar kendali.

Perdana Menteri Inggris Boris Johnson mengatakan, strain baru virus corona itu 70 persen lebih menular dibandingkan virus aslinya.

Sejauh ini, lebih dari 1.000 kasus yang disebabkan oleh varian baru Covid-19 telah teridentifikasi.

Akibatnya, banyak negara beramai-ramai menutup penerbangan dari dan ke Inggris. Berikut daftarnya, dilansir dari AFP, Senin (21/12/2020):

India

Pemerintah India akan menangguhkan seluruh penerbangan mulai Selasa (22/12/2020) pukul 11:59 malam dan berlaku hingga 31 Desember 2020.

Hong Kong

Hong Kong melarang semua penerbangan yang tiba dari Inggris mulai Senin (21/12/2020) tengah malam dan mengkarantina penumpang yanbg tiba dari Inggris dalam dua minggu terakhir.

Perancis

Pada Minggu (20/12/2020), Perancis mengatakan akan menghentikan perjalanan dari Inggris selama 48 jam mulai Minggu tengah malam, termasuk pengangkut kargo melalui jalur darat, udara, laut, dan kereta api.

Jerman

Jerman akan menghentikan semua hubungan udara dengan Inggris mulai Minggu tengah malam hingga 31 Desember 2020. Kebijakan ini tak berlaku bagi penerbangan kargo.

Italia

Menteri Kesehatan Italia Roberto Speranza telah menandatangani dekrit berisi pemblokiran penerbangan dari Inggris Raya dan melarang masuk orang-orang yang telah tinggal di negara itu selama 14 hari terakhir ke Italia.

Selain itu, semua orang yang baru-baru ini melakukan bepergian dari Inggris harus segera dites Covid-19. 

Irlandia

Dalam sebuah pernyatannya, pemerintah mengatakan semua penerbangan yang tiba dari Inggris mulai Minggu tengah malam akan dilarang setidaknya selama 48 jam.

Belanda

Semua penerbangan penumpang dari Inggris ke Belanda telah dilarang hingga 1 Januari 2021.

Negara Eropa lain

Belgia melarang penerbangan dari Inggris selama 24 jam, sementara Finlandia menerapkan larangan serupa selama dua minggu.

Swiss, Estonia, Latvia, dan Lituania juga menghentikan penerbangan sampai pemberitahuan lebih lanjut.

Bulgaria mengatakan, penerbangan ke dan dari Inggris akan ditangguhkan mulai Minggu tengah malam hingga 31 Januari 2021.

Rumania telah melarang semua penerbangan ke dan dari Inggris selama dua minggu, dimulai pada Senin sore.

Perdana Menteri Kroasia Andrej Plenkovic mengatakan negara itu akan menangguhkan lalu lintas udara selama 48 jam.

Kanada

Perdana Menteri Justin Trudeau menuturkan, Kanada akan melarang semua penerbangan Inggris selama 72 jam.

Turki

Melalui akun Twitternya, Menteri Kesehatan Turki Fahrettin Koca menyebut penerbangan dari Inggris, Denmark, Belanda, dan Afrika Selatan akan ditangguhkan.

Iran

Kementerian kesehatan Iran telah memerintahkan penangguhan penerbangan dari Inggris selama dua minggu.

Israel

Israel mengatakan pihaknya melarang masuk warga asing yang bepergian dari Inggris, Denmark dan Afrika Selatan.

Arab Saudi

Pada Minggu, Arab Saudi mengatakan pihaknya akan menghentikan semua penerbangan setidaknya selama dua minggu.

Penumpang yang tiba di Arab Saudi dari Eropa atau negara mana pun tempat strain baru terdeteksi akan diminta untuk mengisolasi diri selama dua minggu dan menjalani pengujian.

Kuwait

Kuwait telah menambahkan Inggris ke dalam daftar negara "berisiko tinggi" dan melarang penerbangan.

El Salvador

Presiden El Salvador Nayib Bukele mengatakan, siapa pun yang pernah berada di Inggris atau Afrika Selatan dalam 30 hari terakhir tidak akan diizinkan masuk negara itu.

Argentina

Argentina telah melarang penerbangan dari Inggris, kata pemerintah dalam sebuah pernyataan, Minggu. Dikatakan juga bahwa penerbangan terakhir dari Inggris akan tiba di negara itu pada Senin.

Chili

Chili mengumumkan akan menangguhkan penerbangan dari Inggris mulai Selasa (22/12/2020).

Maroko

Maroko melarang semua penerbangan ke Inggris Raya mulai hari Minggu.

https://www.kompas.com/tren/read/2020/12/21/203500065/daftar-26-negara-yang-memblokir-perjalanan-dari-inggris-karena-varian-baru

Terkini Lainnya

Update Kasus Vina: Pengakuan Adik, Ayah, dan Ibu Pegi soal Nama Robi

Update Kasus Vina: Pengakuan Adik, Ayah, dan Ibu Pegi soal Nama Robi

Tren
Kelompok Pekerja yang Gajinya Dipotong 2,5 Persen untuk Tapera, Siapa Saja?

Kelompok Pekerja yang Gajinya Dipotong 2,5 Persen untuk Tapera, Siapa Saja?

Tren
Ditutup Juni 2024, Ini yang Terjadi jika Tidak Lakukan Pemadanan NIK dengan NPWP

Ditutup Juni 2024, Ini yang Terjadi jika Tidak Lakukan Pemadanan NIK dengan NPWP

Tren
13 Wilayah Indonesia yang Memasuki Awal Musim Kemarau pada Juni 2024

13 Wilayah Indonesia yang Memasuki Awal Musim Kemarau pada Juni 2024

Tren
7 Sarapan Sehat untuk Penderita Asam Lambung, Tidak Bikin Perut Perih

7 Sarapan Sehat untuk Penderita Asam Lambung, Tidak Bikin Perut Perih

Tren
Prakiraan BMKG: Wilayah yang Berpotensi Dilanda Hujan Lebat, Petir, dan Angin Kencang pada 29-30 Mei 2024

Prakiraan BMKG: Wilayah yang Berpotensi Dilanda Hujan Lebat, Petir, dan Angin Kencang pada 29-30 Mei 2024

Tren
[POPULER TREN] Gaji Buruh Dipotong Tapera, Mulai Kapan? | Profil Rwanda, Negara Terbersih di Dunia

[POPULER TREN] Gaji Buruh Dipotong Tapera, Mulai Kapan? | Profil Rwanda, Negara Terbersih di Dunia

Tren
Jaga Kesehatan, Jemaah Haji Diimbau Umrah Wajib Pukul 22.00 atau 09.00

Jaga Kesehatan, Jemaah Haji Diimbau Umrah Wajib Pukul 22.00 atau 09.00

Tren
Sisa Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama 2024, Ada Berapa Tanggal Merah?

Sisa Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama 2024, Ada Berapa Tanggal Merah?

Tren
4 Tanda yang Menunjukkan Orangtua Psikopat, Apa Saja?

4 Tanda yang Menunjukkan Orangtua Psikopat, Apa Saja?

Tren
SIM Diganti NIK Mulai 2025, Kapan Masyarakat Harus Ganti Baru?

SIM Diganti NIK Mulai 2025, Kapan Masyarakat Harus Ganti Baru?

Tren
Dirjen Dikti: Rektor Harus Ajukan UKT 2024 dan IPI Tanpa Kenaikan

Dirjen Dikti: Rektor Harus Ajukan UKT 2024 dan IPI Tanpa Kenaikan

Tren
Warganet Sebut Pemakaian Kain Gurita Bayi Bisa Cegah Hernia, Benarkah?

Warganet Sebut Pemakaian Kain Gurita Bayi Bisa Cegah Hernia, Benarkah?

Tren
Saat Jokowi Sebut UKT Akan Naik Tahun Depan, tapi Prabowo Ingin Biaya Kuliah Turun

Saat Jokowi Sebut UKT Akan Naik Tahun Depan, tapi Prabowo Ingin Biaya Kuliah Turun

Tren
Bolehkah Polisi Hapus 2 Nama DPO Pembunuhan Vina yang Sudah Diputus Pengadilan?

Bolehkah Polisi Hapus 2 Nama DPO Pembunuhan Vina yang Sudah Diputus Pengadilan?

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke