Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Athletic Bilbao Vs Barcelona, Sorotan Tertuju kepada Messi

Kompas.com - 06/02/2020, 15:20 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Lionel Messi bakal menjadi sorotan pada laga babak perempat final Copa del Rey antara Athletic Bilbao vs Barcelona.

Duel Athletic Bilbao vs Barcelona akan digelar di Stadion San Mames pada Kamis (6/2/2020) malam waktu setempat atau Jumat dini hari WIB.

Menjelang laga menghadapi Athletic Bilbao, Barcelona justru sedang dilanda konflik internal yang melibatkan Lionel Messi dan direktur teknik, Eric Abidal.

Abidal diketahui melontarkan kritik kepada para pemain senior Barcelona yang dianggap tidak bermain maksimal ketika dilatih Ernesto Valverde.

Baca juga: Ogah Tanggapi Konflik Messi dan Abidal, Setien Pilih Fokus Lawan Athletic Bilbao

"Banyak pemain yang tidak terlalu puas atau tidak bekerja keras, dan ada isu komunikasi internasl," kata Abidal dalam sebuah wawancara dengan SPORT.

"Hubungan pelatih di ruang ganti selalu bagus, tapi ada beberapa hal yang bisa saya endus sebagai mantan pemain," imbuh Abidal.

Apa yang dikatakan Abidal itu lantas ditanggapi dengan reaksi keras oleh Messi.

Melalui ungguhan di akun Instagram pribadinya, Messi membalas ucapan kontroversial Abidal.

"Sejujurnya, saya tidak suka melakukan hal seperti ini, tetapi semua orang harus bertanggung jawab atas pekerjaan dan keputusan mereka," tulis Messi dalam unggahan di akun Instagram-nya.

"Saat semuanya tidak berjalan baik di lapangan, pemain adalah yang paling terlihat. Orang-orang di jajaran pengurus klub seharusnya juga bertanggung jawab atas keputusan dan tindakan mereka," imbuh Messi.

Baca juga: Saat Komentar Eric Abidal Berujung Serangan Balik Lionel Messi...

Ketika Messi dan Abidal sedang terlibat perang kata-kata, Barcelona harus meladeni Athletic Bilbao di babak perempat final Copa del Rey.

Selain disorot karena konfliknya dengan Abidal, Messi juga akan mendapat perhatian lebih pada pertandingan ini karena memiliki rekor apik ketika bersua Athletic Bilbao.

Athletic Bilbao merupakan salah satu target favorit penyerang mungil asal Argentina tersebut.

Total, Messi telah 24 kali menjebol gawang Athletic Bilbo di kompetisi Liga Spanyol.

Sementara di ajang Copa del Rey, Messi tercatat telah bertemu delapan kali dengan klub berjuluk Los Leones tersebut dan sukses menjaringkan enam gol.

Laga Athletic Bilbao vs Barcelona akan dilangsungkan pada Jumat (7/2/2020) dini hari WIB mulai pukul 03.00 WIB.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com