Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jalan Terjal Klub Indonesia di Level Asia

Kompas.com - 15/01/2020, 21:20 WIB
Alsadad Rudi,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Juara Liga 1 2019, Bali United berhasil mengalahkan wakil Singapura, Tampines Rovers pada Selasa (14/1/2020) kemarin.

Laga Tampines Rovers vs Bali United merupakan pertandingan ronde pertama babak kualifikasi Liga Champions Asia 2020.

Pertandingan yang dihelat di Stadion Jalan Besar, Singapura, itu berakhir dengan skor 5-3 untuk kemenangan Serdatu Tridatu.

Namun, jangan langsung mengira Bali United sudah memastikan tempat untuk tampil di kasta kompetisi antar klub tertinggi di Asia tahun ini.

Pasalnya, masih ada dua tahap yang harus dilalui oleh Stefano Lilipaly dkk.

Baca juga: Tampines Rovers Vs Bali United, Teco Puji Performa Pemain Baru

Pertama, menantang wakil Australia, Melbourne Victory pada ronde kedua, 21 Januari mendatang. Pertandingan akan dilangsungkan di Melbourne, Australia.

Kalau mampu menang, Bali United harus menantang tim peringkat ketiga Liga Jepang musim 2019, Kashima Antlers pada ronde play-off, 28 Januari mendatang.

Jika mampu menantang Kashima, laga ronde play-off juga akan dilangsungkan di kandang lawan.

Meski jalan yang akan ditempuh timnya sangat terjal, pemain Bali United, Melvin Platje tetap mencoba optimistis.

“Selanjutnya kami akan pergi ke Australia, dan Melbourne tim besar di Australia. Namun kami juga tim yang bagus, kami juara musim lalu. Kami akan berusaha memenangkan pertandingan, karena itu tujuan kami,” ucap Platje kepada 1Play Sports.

“Kami harus mendapatkan recovery yang cukup. Saya harap semua tetap dalam keadaan bugar. Tapi kami harus lebih tajam di pertandingan berikutnya, dan pertahanan kami harus lebih baik," kata dia.

Baca juga: Tampines Vs Bali United, Debutan Bali United Rasa Kartu As

 

 Semakin sulitnya klub Indonesia dapat tempat

Sejak tiga tahun terakhir, klub-klub Indonesia harus melakoni jalan terjal untuk sekedar bisa tampil di Liga Champions Asia.

Pada 2018 dan 2019, para wakil Indonesia hanya mampu menang di ronde pertama saat berhadapan dengan wakil Singapura. Namun setelah itu, langsung kalah di ronde kedua.

Pada 2018, Bali United bisa mengalahkan Tampines Rovers di ronde pertama. Namun, harus mengakui keunggulan wakil Thailand, Chiangrai United pada ronde selanjutnya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com