Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Prediksi Susunan Pemain AC Milan Vs Torino

Pertandingan AC Milan vs Torino ini akan berlangsung di Stadion San Siro, Milan, Italia, Selasa (28/1/2020) atau Rabu dini hari pukul 02.45 WIB.

Duel AC Milan vs Torino ini tidak akan menggunakan format kandang tandang. Format tersebut baru akan digunakan pada babak semifinal.

Jelang pertandingan, AC Milan dalam performa terbaik, tetapi Stefano Pioli mengatakan bahwa ia akan melakukan beberapa perubahan komposisi pemain.

Sebab, pelatih berusia 54 tahun itu ingin memberikan waktu istirahat bagi beberapa pemainnya.

Rossoneri - julukan AC Milan - dipastikan tanpa Leo Laporte dan Lucas Biglia.

Sementara itu, Torino sedang dalam performa kurang baik. Sebab, pada dua laga terakhir, mereka mengalami kekalahan.

Kekalahan pertama Torino terjadi saat menghadapi Sassuolo dengan skor 1-2. Di laga berikutnya, Torino harus kalah di markas mereka sendiri dari Atalanta dengan skor telak 0-7.

I Granata, julukan Torino, dipastikan tanpa kehadiran Christian Ansaldi dan Simone Zaza yang absen karena cedera.

Berikut susunan pemain AC Milan vs Torino di babak perempat final Coppa Italia:

AC Milan (4-4-2): Asmir Begovic (GK); Andrea Conti, Simon Kjaer, Romangoli, Theo Hernandez; Samuel Castillejo, Rade Krunic, Ismael Bennacer, Jack Bonaventura; Krzsztof Piatek, Ante Rebic.

Torino (3-4-1-2) : Sirigu (GK); Bremer, Djidji, Bonifazi; Aina, Rincon, Lukic, Laxalt; Berenguer, Verdi; Belotti.

https://www.kompas.com/sport/read/2020/01/29/020000567/prediksi-susunan-pemain-ac-milan-vs-torino

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke