Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Macam-macam Sumber Karbohidrat dan Manfaatnya untuk Tubuh

Kompas.com - 12/07/2022, 14:00 WIB
Serafica Gischa

Editor

Sagu (Metroxylon)

Sagu merupakan produk dari pohon sagu atau pohon enau. Sagu juga memilki kandungan karbohidrat yang baik segingga bagus pula untuk dijadikan bahan baku makanan. Sagu sangat dikenal luas di daerah Indonesia timur seperti di daerah Maluku, NTT dan Papua.

Buah-buahan

Selain kaya akan vitamin, buah-buahan juga ternyata mengandung vitamin karbohidrat. Apa saja buah tersebut? Pisang, buah bit, kurma, apel, mangga, kismis, gojie berries, jeruk, nanas, dan lain-lain. 

Porang (Amorphophallus muelleri)

Porang merupakan umbi dari tanaman yang mirip sekali dengan tanaman Suweg dan Iles-iles. Porang diolah menjadi bahan baku pembuatan beras shiratake, bihun, dan lain-lain. 

Singkong

Singkong merupakan umbi yang mengandung karbohidrat. Selain itu singkong juga kaya akan mineral, vitamin dan serat yang diperlukan tubuh.

Singkong banyak dibudidayakan di Indonesia. Selain dimakan langsung dengan cara direbus dan digoreng, singkong juga merupakan bahan baku pembuatan tepung tapioka, tape serta peyeum.

Kentang (Solanum tuberosum)

Kentag merupakan umbi-umbian. Kentang sangat digemari dalam bentuk produk olahan seperti keripik kentang, stik kentang, dan lain-lain. 

Baca juga: Fungsi, Sumber, dan Metabolisme Karbohidrat

Manfaat karbohidrat 

Beberapa manfaat karbohidrat bagi tubuh, yaitu: 

  • Mengurangi risiko penyakit 

Karbohidrat dari kacang-kacangan dan sayuran dapat mengurangi risiko penyakit. Serat pada karbohidrat mampu mengurangi risiko sembelit. Sehingga kesehatan usus menjadi meningkat. 

Selain itu, beberapa jenis karbohidrat dalam bentuk serat dapat mengurangi kadar kolesterol dalam darah, sehingga menurunkan risiko terjadinya penyakit kardiovaskular. 

Dengan mengonsumsi serat, juga bisa menurunkan risiko terjadinya obesitas dan diabetes. 

  • Mengendalikan berat badan 

Dikutip dari situs Euro Scientist, karbohidrat bermanfaat dalam mengendalikan berat badan. Untuk itu, perlu mengonsumsi makanan tinggi serat seperti beras merah, roti, atau gandum utuh. 

Selain rendah kalori, jenis makanan tinggi serat memberikan efek kenyang lebih lama, sehingga membantu juga untuk menurunkan berat badan. 

Baca juga: Anabolisme Karbohidrat: Fotosintesis dan Faktor yang Memengaruhinya

  • Sumber energi 

Karbohidrat tentu menjadi sumber energi bagi tubuh. Ketika makanan karbohidrat dikonsumsi, tubuh mencernah dan mengubahnya menjadi glukosa dengan proses glikolisis. Glukosa kemudian diserap oleh sel-sel tubuh dan menjadi energi bagi tubuh. 

  • Memenuhi kebutuhan kalori tubuh 

Dalam mengonsumsi makanan, harus diperhatikan porsi makanannya agar tubuh tidak kelebihan kalori. Kalori dari sejumlah karbohidrat lebih sedikit dibandingkan lemak dengan jumlah berat yang sama. 

Konsumsi kalori tubuh akan semakin baik jika sumber karbohidrat yang dipilih memiliki kadar serat yang tinggi, seperti kacang-kacangan, roti gandum, dan beras merah. Setidaknya 45-65 persen kalori tubuh berasal dari karbohidrat. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com