Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mengenal Komponen Konsep Diri

Kompas.com - 01/03/2022, 08:00 WIB
Aditya Priyatna Darmawan,
Nibras Nada Nailufar

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Komponen konsep diri merupakan komponen penilaian seseorang dalam memandang dirinya sendiri.

Mohammad Hamdi dalam buku Teori Kepribadian (2016), berpendapat bahwa konsep diri dapat diartikan sebagai persepsi, keyakinan, perasaan, atau sikap seseorang tentang dirinya.

Terdapat dua teori dalam menjelaskan komponen konsep diri menurut psikolog Elizabeth Bergner Hurlock dan Sunaryo.

Baca juga: Pembelajaran tentang Konsep Diri

Komponen Konsep Diri Menurut Hurlock

Hurlock di dalam buku milik Ritandiyono dan Rethaningsih berjudul Seri Diktat Kuliah, Aktualisasi Diri (2006), menjelaskan terdapat tiga komponen konsep diri:

Komponen Perseptual

Konsep diri mengenai penampilan fisik dan kesannya yang ditampilkan kepada orang lain. Komponen ini sering disebut physical self concept.

Misalnya, seorang perempuan biasanya berdandan dan bersikap feminin karena ingin dilihat dan dipersepsikan sebagai seorang perempuan yang cantik.

Komponen Konseptual

Konsep diri mengenai karakteristik yang dimilikinya. Komponen ini sering disebut dengan psychological self concept.

Misalnya, seorang pria suka marah-marah yang secara tidak langsung memberikan persepsi bahwa pria tersebut pemarah atau galak.

Komponen Sikap

Konsep diri mengenai sikap yang ada pada atau kepada dirinya sendiri.

Misalnya, seorang perempuan mempunyai sikap yang ramah kepada orang lain, suka menyapa bila berpapasan dengan orang lain. Orang lain pun membalas sapaan perempuan tersebut.

Baca juga: 4 Ciri Pendekatan Psikologi Komunikasi Menurut Fisher

Komponen Konsep Diri Menurut Sunaryo

Menurut Sunaryo di dalam bukunya yang berjudul Psikologi Untuk Keperawatan (2004), terdapat lima komponen konsep diri:

Gambaran Diri (Body Image)

Yaitu konsep individu mengenai keadaan fisik tubuhnya, seperti ukuran, bentuk, penampilan, potensi fisik, dan fungsi fisik tubuhnya.

Misalnya, seorang pria yang mempunyai badan besar kekar.

Ideal Diri (Self-Ideal)

Yaitu konsep individu mengenai standar atau patokan dirinya dalam bertindak dan berperilaku. Ideal diri dapat disebut juga dengan ‘standar diri’. Ideal diri dapat berhubungan dengan tujuan hidup, nilai atau prestasi yang ingin dicapai.

Misalnya, seorang remaja ingin menjadi presiden. Maka ia sering membaca buku pengetahuan dan mengikuti perilaku bijak.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Cara Mengapresiasi Produk Kerajinan Limbah Organik

Cara Mengapresiasi Produk Kerajinan Limbah Organik

Skola
50 Contoh Countable Noun beserta Artinya

50 Contoh Countable Noun beserta Artinya

Skola
Mengenal Nama-nama Kendaraan dalam Bahasa Inggris

Mengenal Nama-nama Kendaraan dalam Bahasa Inggris

Skola
Mengenal Verb-ing dalam Bahasa Inggris

Mengenal Verb-ing dalam Bahasa Inggris

Skola
Cara Membuat Range Pada Microsoft Excel

Cara Membuat Range Pada Microsoft Excel

Skola
Sifat-sifat Unsur Non Logam

Sifat-sifat Unsur Non Logam

Skola
Jawaban dari Soal 'Suatu Daerah Pada Worksheet'

Jawaban dari Soal "Suatu Daerah Pada Worksheet"

Skola
20 Solusi atau Upaya Mengatasi Permasalahan Lingkungan

20 Solusi atau Upaya Mengatasi Permasalahan Lingkungan

Skola
25 Contoh yang Termasuk dalam Permasalahan Lingkungan Hidup

25 Contoh yang Termasuk dalam Permasalahan Lingkungan Hidup

Skola
Proses Komunikasi Publik dan Penjelasannya

Proses Komunikasi Publik dan Penjelasannya

Skola
2 Bedanya Love dan Loved, Apa Saja?

2 Bedanya Love dan Loved, Apa Saja?

Skola
Konsep Aglomerasi: Pengertian dan Contohnya

Konsep Aglomerasi: Pengertian dan Contohnya

Skola
Laporan Laba Rugi: Pengertian dan Fungsinya

Laporan Laba Rugi: Pengertian dan Fungsinya

Skola
Contoh Kalimat Expressing Apology

Contoh Kalimat Expressing Apology

Skola
Passive Voice dalam Simple Past Tense

Passive Voice dalam Simple Past Tense

Skola
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com