Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Teori AIDAS dan Pengaruhnya di Bisnis Marketing

Kompas.com - 16/07/2021, 12:13 WIB
Vanya Karunia Mulia Putri ,
Serafica Gischa

Tim Redaksi

Tahapan ini bisa dilakukan dengan memberi promosi, penawaran harga terbaik, diskon, pemberian informasi menarik tentang produk, manfaat menggunakan produk, dan lain sebagainya.

Baca juga: Peluang Bisnis Makanan Khas Daerah yang Menarik untuk Dikembangkan

  • Action

Action merupakan tahapan untuk membuat konsumen mengambil tindakan pembelian. Kegiatan penjualan dianggap berhasil apabila konsumen membeli produk yang sudah ditawarkan. Hal ini bisa dilakukan dengan mengajak konsumen untuk membeli produknya.

  • Satisfication

Merupakan tahapan di mana penjual akan memastikan konsumen mendapatkan kepuasan. Tidak hanya dari segi promosi saja, tetapi juga dalam penggunaan produk. Sehingga konsumen merasa jika keputusan yang diambil sudah tepat.

Hal ini bisa dilakukan dengan mengucapkan terima kasih kepada konsumen setelah membeli produknya, menjaga kualitas produk, menanggapi keluhan terhadap produk, dan lain sebagainya.

Pengaruh teori AIDAS di dunia bisnis marketing

Teori AIDAS jelas membawa pengaruh dalam dunia bisnis marketing. Adanya teori ini membuat perusahaan ataupun penjual merasa lebih jelas dalam menentukan strategi pemasaran.

Artinya tahapan promosi produk ataupun kegiatan penjualan dapat berjalan lebih sistematis dan terstruktur.

Selain itu, dengan menerapkan teori AIDAS di bisnis marketing juga memudahkan penjual atau perusahaan dalam melakukan evaluasi terhadap hal yang dirasa masih kurang.

Sehingga hal ini bisa menjadi bahan pertimbangan dan pengambilan keputusan terhadap strategi pemasarannya.

Baca juga: Tips dan Trik yang Perlu Diperhatikan dalam Bisnis Online

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com