Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Contoh Teks Eksplanasi, Memupuk Rasa Persatuan dan Kesatuan Bangsa

Kompas.com - 30/10/2020, 13:39 WIB
Rosy Dewi Arianti Saptoyo,
Nibras Nada Nailufar

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Teks eksplanasi merupakan penjelasan dari pertanyaan “mengapa” dan “bagaimana” pada suatu peristiwa.

Menurut Kosasih (2016) dalam buku Jenis-jenis Teks: Analisis Fungsi, Struktur, dan Kaidah serta Langkah Penulisannya, kaidah kebahasaan yang menandai teks eksplanasi di antaranya penunjuk keterangan waktu, penunjuk keterangan cara, konjungsi kronologis, dan kata tunjuk.

Strukturnya berisi pernyataan umum, urutan penjelas, dan kesimpulan. Teks eksplanasi lebih menekankan pada penjabaran sebab dan akibat.

Berikut contoh teks eksplanasi bertema memupuk rasa persatuan dan kesatuan bangsa:

Contoh I:

Peringatan Hari Sumpah Pemuda 2020 Kementrian Pemuda dan Olahraga (Menpora) membawa tema “Bersatu dan Bangkit”. Peringatan yang dilaksanakan tiap 28 Oktober ini, menjadi momentum untuk kembali mengenang kesatuan dan persatuan bangsa.

Baca juga: Contoh Teks Eksplanasi tentang Sumpah Pemuda

Kesatuan dan persatuan menjadi hal penting bagi Negara Kesatuan Republik Indonesia. Hal ini dapat dilihat dari bentuk negara yang dipilih Indonesia, yaitu kesatuan dan republik. Para pendiri bangsa memilih bentuk negara ini karena dirasa paling cocok dengan keberagaman ras, suku, agama, dan budaya yang tersebar di berbagai pelosok nusantara. Bila rasa kesatuan tersebut memudar, maka negara dapat goyah.

Oleh sebab itu, Menpora mengajak pemuda dan seluruh masyarakat Indonesia untuk dapat memaknai Sumpah Pemuda. Bersatu dan bangkit merupakan ajakan untuk mempererat ikatan kebangsaan.

Contoh II:

Indonesia merupakan negara republik dengan bentuk kesatuan. Dalam rumusan dasar negara, tepatnya sila ketiga Pancasila bahkan memuat Persatuan Indonesia. Sebagai bagian dari warga negara Indonesia, kita patut memaknainya dengan benar.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com