Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Mengapa Indonesia Harus Ikut Berperan di ASEAN?

KOMPAS.com - Indonesia adalah salah satu negara yang tergabung dan berpartisipasi secara aktif dalam ASEAN.

Perlu diketahui bahwa ASEAN merupakan singkatan dari Association of Southeast Asian Nations, atau Perhimpunan Bangsa-Bangsa Asia Tenggara).

Selain letaknya yang berada di Asia Tenggara, pernahkah kamu berpikir mengapa Indonesia harus ikut berperan di ASEAN?

Artikel ini akan membahas alasan mengapa Indonesia harus ikut berperan di ASEAN, beserta peran Indonesia dalam ASEAN.

Alasan Indonesia harus ikut berperan di ASEAN

Indonesia menjadi salah satu pelopor berdirinya ASEAN, bersama Thailand, Malaysia, Filipina, dan Singapura.

Menurut Zaenal Fanani dan Adi Bandono dalam buku Ketahanan Nasional (2018), Indonesia harus ikut berperan di ASEAN, guna menjalin kerja sama dengan negara-negara Asia Tenggara.

Selain itu, Indonesia ikut berperan di ASEAN, untuk menciptakan kawasan negara yang stabil, aman, dan damai.

Semua hal tersebut diwujudkan lewat peran Indonesia dalam ASEAN.

Dikutip dari buku Daya Saing Indonesia di Era Globalisasi (2021) oleh Helena Ras Ulina dan Ima Rohimah, salah satu peran Indonesia dalam ASEAN, yakni memelopori berdirinya perhimpunan ini.

Tak hanya itu, dalam ASEAN, Indonesia berperan sebagai tuan rumah KTT (Konferensi Tingkat Tinggi) ASEAN selama beberapa kali.

Contohnya KTT ASEAN pertama yang diadakan di Bali, Indonesia, pada 23 hingga 24 Februari 1976.

Selain itu, KTT ASEAN ke-9, ke-18, dan ke-19, juga diselenggarakan di Bali dan Jakarta, Indonesia, pada 2003 dan 2011.

Tak hanya itu, dalam ASEAN, Indonesia berperan sebagai penggagas komunitas keamanan ASEAN, dan turut serta dalam menciptakan perdamaian di Asia Tenggara.

Jadi, mengapa Indonesia harus ikut berperan di ASEAN?

Berikut beberapa alasan mengapa Indonesia harus ikut berperan di ASEAN:

  • Indonesia terletak di Asia Tenggara
  • Indonesia harus turut serta dalam ASEAN, agar bisa melakukan perdagangan internasional, dan kerja sama internasional di berbagai aspek
  • Indonesia harus ikut berperan di ASEAN, guna menciptakan kawasan negara yang stabil, aman, juga damai.

https://www.kompas.com/skola/read/2024/02/27/070000269/mengapa-indonesia-harus-ikut-berperan-di-asean-

Terkini Lainnya

Cara Mengubah Warna Sel dan Warna Font

Cara Mengubah Warna Sel dan Warna Font

Skola
Contoh Komunikasi Intrapersonal, Apa Saja?

Contoh Komunikasi Intrapersonal, Apa Saja?

Skola
Lazim atau Lajim, Bagaimana Penulisannya yang Tepat?

Lazim atau Lajim, Bagaimana Penulisannya yang Tepat?

Skola
Wilayah Nodal: Pengertian dan Contohnya

Wilayah Nodal: Pengertian dan Contohnya

Skola
Apa Itu Penilaian Sumatif?

Apa Itu Penilaian Sumatif?

Skola
Mengenal Homophone, Kata Homofon dalam Bahasa Inggris

Mengenal Homophone, Kata Homofon dalam Bahasa Inggris

Skola
Kelompok Sosial dan Cara Bertingkah Laku dalam Kehidupan Sosial

Kelompok Sosial dan Cara Bertingkah Laku dalam Kehidupan Sosial

Skola
Mengenal Kalimat Deklaratif, Interogatif, dan Imperatif

Mengenal Kalimat Deklaratif, Interogatif, dan Imperatif

Skola
Peran Manusia dalam Kehidupan

Peran Manusia dalam Kehidupan

Skola
Morfem: Pengertian, Jenis, dan Contohnya

Morfem: Pengertian, Jenis, dan Contohnya

Skola
Hambatan dalam Meningkatkan Motivasi Belajar

Hambatan dalam Meningkatkan Motivasi Belajar

Skola
35 Contoh Kalimat Past Continuous Tense

35 Contoh Kalimat Past Continuous Tense

Skola
Nilai Filosofis Gunungan Wayang

Nilai Filosofis Gunungan Wayang

Skola
Clipping: Pemotongan Kata dalam Bahasa Inggris

Clipping: Pemotongan Kata dalam Bahasa Inggris

Skola
Cara Menambahkan dan Menghapus Border di Microsoft Excel

Cara Menambahkan dan Menghapus Border di Microsoft Excel

Skola
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke