Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Fakta-fakta Menarik Kucing Purba Bertaring Pedang

Kompas.com - 17/07/2023, 08:00 WIB
Monika Novena,
Holy Kartika Nurwigati Sumartiningtyas

Tim Redaksi

Kucing purba bertaring pedang adalah predator puncak yang memakan mamalia besar, bahkan mastodon.

Selain itu mereka juga berburu mammoth berbulu, kungkang raksasa, karibu, rusa, lembu, unta, bison, dan hewan besar lainnya.

Kucing ini sangat besar sehingga butuh daging dalam jumlah cukup besar untuk mendukung kehidupannya.

  • Penamaan

Nama kucing purba bertaring pedang didapat karena mereka memiliki dua gigi taring besar di rahang atasnya. Gigi raksasa ini tumbuh hingga mencapai 17 Cm.

Baca juga: Fakta-fakta Menarik Galaksi Bima Sakti yang Tak Banyak Diketahui (Bagian 1)

Gigi taring ini memberi mereka kemampuan untuk menggigit mangsa dengan tepat ditambah lagi dengan kombinasi rahang kuat, membuat mereka mampu menghancurkan atau melukai mangsanya dengan satu gigitan.

  • Habitat kucing purba

Kucing purba bertaring pedang tinggal di padang rumput, hutan, dan semak belukar di dekat tempat mereka berburu.

Jangkauan mereka mencakup seluruh Amerika dari ujung Amerika Selatan hingga sebagian besar Amerika Utara dan juga sebagian besar Eropa.

Fosil kucing purba bertaring pedang pertama ditemukan di Brasil pada awal 1800-an. Kucing purba bertaring pedang bukan satu-satunya kucing purba yang punah, tetapi mereka yang paling banyak tersebar.

Baca juga: Fakta-fakta Menarik Jupiter, Planet Terbesar di Tata Surya

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com