Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 16/03/2023, 07:00 WIB
Monika Novena,
Holy Kartika Nurwigati Sumartiningtyas

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Palung Mariana merupakan bagian terdalam dari lautan Bumi, namun apakah di dalam palung tersebut ada kehidupan?

Palung ini terletak di Samudra Pasifik Barat, membentang sepanjang 2.550 Km dengan kedalaman mencapai 10.935 meter. Bahkan, suhu air di Palung Mariana pun juga sangat dingin, bisa mencapai sekitar 1-3 derajat Celsius.

Selain itu, tekanan di tempat tersebut sangat kuat, 1000 kali lebih tinggi dari tekanan atmosfer permukaan laut standar. Tekanan itulah yang menyebabkan area tersebut sangat berbahaya.

Meski menjadi tempat terekstrem di Bumi, ternyata tersimpan fakta menarik dari Palung Mariana, yakni kehidupan berbagai biota laut dalam yang beragam.

Mengingat palung terdalam di Bumi ini sangat dalam dan memiliki suhu air yang sangat dingin, seperti apakah penghuni di Palung Mariana?

Kehidupan di Palung Mariana

Dikutip dari A-Z Animals, Rabu (15/3/2023) masih ada hewan-hewan yang hidup di Palung Mariana, seperti xenophyophores, amphipoda, dan teripang kecil (holothurians). Semuanya tinggal di dasar depresi terdalam lautan.

Baca juga: Apakah Kehidupan di Planet Mars Benar-benar Ada?

Hewan yang hidup di kedalaman Palung Mariana itu bertahan hidup dalam kegelapan total dan tekanan ekstrem, mengonsumsi bahan kimia, seperti metana atau belerang, bahkan makanan yang berada jauh di bawah rantai makanan.

Para ilmuwan mempelajari makhluk-makhluk yang ditemukan tersebut melalui rekaman video dari ekspedisi yang dilakukan sutradara James Cameron pada 2012.

Sayangnya, tidak ada banyak bukti untuk diteliti lebih lanjut karena bahaya ekstrem dari penjelajahan laut dalam. Dengan lebih dari 80 persen lautan belum dijelajahi, kemungkinan spesies baru sangat besar untuk ditemukan.

Penghuni laut dalam di Palung Mariana

  • Xenophyophores

Xenophyophores adalah amoeba laut dalam raksasa di antara organisme bersel tunggal terbesar di dunia.

Protozoa ini hidup di bagian terdalam lautan dan tidak banyak yang diketahui tentang mereka karena kerangkanya yang halus membuat mereka sulit dikumpulkan untuk penelitian.

Organisme laut dalam di palung terdalam di Bumi ini datang dalam berbagai bentuk dan ukuran. Ada yang dapat menyerupai spons bulat, spons berenda, tetrahedra, atau cakram pipih.

Baca juga: Apakah Ada Orang yang Kebal Covid-19? Ilmuwan Jelaskan

Palung Mariana adalah tempat terdalam di Bumi. Para ahli masih mencoba memastikan kedalaman Palung Mariana, dari titik terdalamnya yang disebut sebagai Challenger Deep.1840489pavan nd via WIKIMEDIA COMMONS Palung Mariana adalah tempat terdalam di Bumi. Para ahli masih mencoba memastikan kedalaman Palung Mariana, dari titik terdalamnya yang disebut sebagai Challenger Deep.

Xenophyophores pada dasarnya adalah gumpalan sitoplasma, cairan kental yang mengandung inti.

Mereka mengeluarkan benang seperti lem dari kotoran mereka yang menempel pada mineral dan benda lain di lingkungan, seperti sisa-sisa kerangka dan menggunakannya untuk membentuk kerangka luar yang dikenal sebagai tes.

Xenophyophores bergerak di sepanjang dasar laut seperti siput dan tidak memiliki predator yang mengancam.

  • Amphipod

Amphipod adalah krustasea kecil yang ditemukan di seluruh lautan, tetapi satu spesies, khususnya, menghuni palung laut dalam ini.

Makhluk-makhluk ini bisa hidup tanpa makanan untuk waktu yang lama tetapi akan memakan hampir semua hal dan melahap diri mereka sendiri sampai meledak.

Baca juga: Apakah Ada Tempat Terburuk untuk Berlindung dari Bom Nuklir?

Amphipod ini menghasilkan enzim pemakan kayu di ususnya yang diyakini para ilmuwan dapat digunakan untuk membuat etanol untuk membantu pembuatan obat-obatan, plastik, dan kosmetik.

  • Holothuria

Holothuria adalah spesies baru teripang bercahaya. Dan meski makhluk licin ini menyerupai sayuran, sebenarnya mereka adalah hewan yang berkerabat dekat dengan bintang laut dan bulu babi.

Teripang adalah organisme aneh dengan mekanisme pertahanan yang tidak biasa. Saat terancam, teripang mengontraksi ototnya dan memaksa organ dalamnya keluar dari anusnya.

  • Snailfish Mariana

Snailfish Mariana adalah spesies ikan terdalam yang pernah ditemukan di Palung Mariana. Peneliti pernah menangkap ikan tersebut di kedalaman 8369 meter di bawah permukaan laut.

Snailfish beradaptasi untuk hidup dalam tekanan ekstrem dan kegelapan total. Kulitnya transparan, tidak memiliki pengelihatan, dan merupakan salah satu predator teratas di Palung Mariana.

Baca juga: Apakah Ada Kehidupan di Galaksi Lain? Pakar Menjawab

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com