Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 08/03/2022, 20:25 WIB
Zintan Prihatini,
Bestari Kumala Dewi

Tim Redaksi

 

Dampak psikologis setelah melihat foto jenazah seseorang

Bukan tidak mungkin, seseorang akan mengalami rasa ketakutan usai melihat foto-foto kematian seseorang. Beberapa pengguna sosial media yang sudah melihat fotonya pun mengaku menyesal, hingga tidak bisa tidur.

"Buat sebagian netizen itu mengerikan juga saya yakin ya. Enggak semuanya siap secara mental melihat mayat," terang Hening.

Lebih lanjut, dirinya berkata bahwa saat melihat kondisi mayat yang tidak normal, misalnya terdapat sayatan, goresan, atau luka seseorang bisa saja merasakan syok atau kaget karena tidak siap secara mental.

Baca juga: Alasan Ilmiah Kenapa Orang Suka Pajang Foto Pasangan di Medsos

Apabila ingatan akan foto jenazah tersebut terus-menerus muncul, dan dirasakan secara emosional maka akan berdampak pada psikologis.

"Jadi rasa takut yang luar biasa, kemudian kengerian, takutnya ini (terjadi selama) berhari-hari dan bisa berminggu-minggu yang dampaknya pada akhirnya ke stabilitas mental netizen tersebut," ucapnya.

Hal ini juga bisa mengganggu aktivitas sehari-hari, menganggu kesehatan fisik, serta menimbulkan rasa cemas berlebihan.

Lantas, bagaimana mengatasi rasa ketakutan setelah melihat foto jenazah?

Menjawab hal ini, Hening menyarankan agar seseorang yang sudah melihat foto jenazah Tangmo Nida, kemudian merasakan ketakutan, cemas, bahkan trauma dengan melakukan dialog dengan diri sendiri.

Artinya, Anda bisa mengatakan kepada diri sendiri untuk menyudahi rasa takut, dan tidak akan membuka kembali dokumentasi dari kejadian itu.

"Kemudian, mencoba banyak hal yang baru, misalnya mulai melakukan banyak aktivitas lain seperti membuka berita yang sifatnya positif dan membangun. Jangan fokus sudah melihat foto jenazah tersebut," paparnya.

Hening juga menyampaikan, jika menemukan foto atau video serupa agar tidak menyebarkannya kembali kepada orang lain. Demikian pula, Anda dapat mengingatkan kepada orang di sekitar untuk tidak menyebarkannya.

Baca juga: Makam Vanessa Angel dan Bibi Andriansyah Diserbu untuk Selfie, Sosiolog: Ini Pornografi Musibah

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com