Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Varian B.1.1.7 Picu Lonjakan Covid-19 di Thailand, Berikut 4 Hal tentang Varian Inggris Ini

Kompas.com - 23/04/2021, 15:30 WIB
Holy Kartika Nurwigati Sumartiningtyas

Penulis

4. Studi ungkap lebih mematikan

Perubahan yang mengkhawatirkan dari varian B.1.1.7 adalah protein spike atau protein lonjakan yang ada pada permukaan virus.

Protein spike pada virus corona berbentuk seperti paku, yang berfungsi untuk menancapkan diri ke bagian sel, untuk menginfeksinya. Inilah yang membuat orang lebih mungkin terinfeksi saat terpapar virus corona SARS-CoV-2 dengan varian B.1.1.7.

Lonjakan kasus Covid-19 di Thailand akibat mutasi varian B.1.1.7, kemungkinan terjadi karena karakter varian baru virus corona Inggris ini yang lebih menular.

Studi yang dipublikasikan Maret lalu, juga menunjukkan fakta lain tentang varian B.1.1.7 Inggris ini.

Dalam studi yang dipublikasikan peneliti di British Medical Journal, seperti diberitakan Kompas.com, Kamis (11/3/2021) menunjukkan bahwa 30 persen dan 100 persen dari varian baru virus corona B.1.1.7 Inggris ini lebih mematikan dari varian dominan sebelumnya.

Baca juga: Pesan Penting di Balik Munculnya Mutasi Virus Corona B.1.1.7 di Indonesia

 

Analisis itu dilakukan dengan membandingkan tingkat kematian di antara orang-orang Inggris yang terinfeksi oleh varian baru virus SARS-CoV-2, B.1.1.7 terhadap pasien Covid-19 yang terinfeksi varian awal virus penyebab Covid-19.

Para ilmuwan menemukan bahwa ternyata varian B.1.1.7 menunjukkan angka kematian yang secara signifikan lebih tinggi.

Varian Covid-19 Inggris ini sedikitnya memiliki 23 mutasi dalam kode genetiknya, dan itu adalah jumlah yang relatif tinggi.

Selain itu, risiko penularan varian B.1.1.7 sekitar 40-70 persen, dibandingkan varian dominan yang sebelumnya beredar.

Kemungkinan karakter dari varian B.1.1.7 inilah yang menyebabkan beberapa negara, seperti di Thailand saat ini, mengalami lonjakan kasus Covid-19 hingga 2.000 kasus per hari.

Baca juga: Mutasi Virus Corona B.1.1.7 Ditemukan di Indonesia, Ini 4 Hal yang Perlu Diketahui

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com