Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

73,9 Persen Masyarakat Puas dengan Angkutan Lebaran Tahun Ini

Kompas.com - 16/05/2024, 06:30 WIB
Suhaiela Bahfein,
Hilda B Alexander

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Sebanyak 73,9 persen masyarakat menyatakan kepuasannya dalam penyelenggaraan angkutan Lebaran tahun ini. 

Untuk itu, Kementerian Perhubungan (Kemenhub) mengapresiasi hasil survei nasional dari Indikator terkait penyelenggaraan Angkutan Lebaran 2024.

Survei ini dilakukan pada periode 24 April 2024-26 April 2024 dengan jumlah responden sebanyak 1.217 orang.

Juru Bicara Kemenhub Adita Irawati menyampaikan, Kemenhub mengapresiasi survei yang dilakukan Indikator.

"Kemenhub memberikan apresiasi terhadap survei yang dilakukan Indikator, dimana survei ini menunjukkan tingkat kepuasan masyarakat akan pelaksanaan Angkutan Lebaran 2024," kata dia dikutip dari laman Kemenhub, Rabu (15/5/2024).

Hasil survei Indikator ini menyatakan, sebagian besar warga menilai pelaksanaan mudik tahun ini lebih lancar dan aman dibanding tahun lalu.

Baca juga: Daftar 25 PSN Sektor Transportasi yang Dirampungkan Kemenhub

Lebih banyak warga juga setuju dengan kebijakan one way, contra flow, dan pembatasan truk besar selama arus mudik atau balik.

Kepuasan terhadap penyelenggaraan mudik secara signifikan berhubungan positif dengan evaluasi terhadap angkutan umum, kondisi jalan, pengaturan lalu lintas, ketersediaan bahan bakar, rekayasa lalu lintas dan informasi kebijakan rekayasa lalu lintas.

Selain itu, rasa puas atas penyelenggaraan mudik juga secara signifikan berhubungan positif dengan sikap terhadap rekayasa lalu lintas serta kemudahan memperoleh informasi tersebut.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

AHY Klaim Sertifikat Tanah Elektronik Lebih Sulit Dipalsukan

AHY Klaim Sertifikat Tanah Elektronik Lebih Sulit Dipalsukan

Berita
INA Digital Govtech Diluncurkan Jokowi, AHY Ogah Ketinggalan

INA Digital Govtech Diluncurkan Jokowi, AHY Ogah Ketinggalan

Berita
Pemerintah Tuntas Deklarasikan 19 Kabupaten/Kota Lengkap

Pemerintah Tuntas Deklarasikan 19 Kabupaten/Kota Lengkap

Berita
Gelar Festival Properti, Central Group Gaet Pencari Rumah dan Investor

Gelar Festival Properti, Central Group Gaet Pencari Rumah dan Investor

Berita
Perjalanan MLFF, Jadi PSN hingga Langsung Diterapkan di Tol IKN

Perjalanan MLFF, Jadi PSN hingga Langsung Diterapkan di Tol IKN

Berita
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bener Meriah: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bener Meriah: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Polemik Tapera, Gaji Pekerja Makin Terpotong, Sudah Ada Program Serupa

Polemik Tapera, Gaji Pekerja Makin Terpotong, Sudah Ada Program Serupa

Berita
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Aceh Tengah: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Aceh Tengah: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Semua Sertifikat Tanah Nirina Zubir Telah Kembali ke Pangkuan

Semua Sertifikat Tanah Nirina Zubir Telah Kembali ke Pangkuan

Berita
Pengamat Sebut Program Tapera Sudah Tepat meski Gaji Pekerja Dipotong

Pengamat Sebut Program Tapera Sudah Tepat meski Gaji Pekerja Dipotong

Berita
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bireuen: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bireuen: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Aceh Tamiang: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Aceh Tamiang: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Aceh Tenggara: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Aceh Tenggara: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Tahun Ini, New York Dinobatkan Jadi Kota Terbaik di Dunia

Tahun Ini, New York Dinobatkan Jadi Kota Terbaik di Dunia

Berita
Rumah Seken di Babakan Madang Bogor Paling Banyak Diincar

Rumah Seken di Babakan Madang Bogor Paling Banyak Diincar

Hunian
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com