Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tol Getaci Dilelang Ulang April 2023, Pembangunannya Dipastikan Mundur

Kompas.com - 09/02/2023, 15:30 WIB
Aisyah Sekar Ayu Maharani,
Hilda B Alexander

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Jalan Tol Gedebage-Tasikmalaya-Cilacap (Getaci) bakal dilelang ulang dua bulan mendatang atau sekitar bulan April-Mei 2023.

"Lelang Getaci ini sudah kita minta arahan Pak Menteri, jadi sekitar 2 bulan lagi kita bisa lelang ulang," kata Kepala Bidang Operasi dan Pemeliharaan Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) Ali Rachmadi dalam konferensi pers di Jakarta, Rabu (8/1/2023).

Adapun lelang ulang juga akan dilakukan secara bertahap, di mana yang pertama adalah Ruas Gedebage-Tasikmalaya.

Sementara Direktur Jenderal (Dirjen) Bina Marga Hedy Rahadian mengatakan, pembangunan jalan tol ini dipastikan akan mundur.

"Pembangunan (Tol Getaci) pasti akan mundur," ucap Hedy dalam kesempatan yang sama.

Kendati demikian, Pemerintah bakal terus menjalankan pengadaan tanah untuk tol terpanjang di Indonesia tersebut.

Lanjutnya, kondisi lelang Tol Getaci sebelumnya ditahan karena tidak berhasil mendapatkan financial close sesuai waktu yang ditentukan.

"Ini proses formalnya masih sedang dijalankan. Kemudian nanti kita akan lelang setelah selesai proses formal," imbuh Hedy.

Baca juga: Daftar Proyek Strategis Nasional di Bali, Mulai Jalan Tol hingga KEK

Sebagai informasi, Tol Getaci direncanakan akan memiliki panjang hingga 206,65 kilometer dan akan menghubungkan dua provinsi yakni Jawa Barat (Jabar) dengan Jawa Tengah (Jateng).

Bila selesai dibangun, maka Tol Getaci akan menjadi jalan tol terpanjang di Indonesia yakni mencapai 206,65 kilometer.

Dengan panjang tersebut, Tol Getaci akan menggeser posisi Tol Terbanggi Besar-Pematang Panggang-Kayu Agung (Terpeka) yang saat ini masih menjadi tol terpanjang di Indonesia dengan bentang 189 kilometer.

Sebelumnya pemenang lelang pengusahaan jalan tol itu telah ditetapkan pada Desember 2021 lalu. Yaitu konsorsium PT Jasamarga Gedebage Cilacap (JGC).

Terdiri dari PT Jasa Marga (Persero) Tbk, PT Daya Mulia Turangga-PT Gama Group-PT Jasa Sarana, PT Waskita Karya (Persero) Tbk, PT PP (Persero) Tbk dan PT Wijaya Karya (Persero) Tbk.

Nilai investasi pembangunan Tol Getaci sebesar Rp 56 triliun. Di mana awal rencana pembangunannya dibagi menjadi dua tahap.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com