Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Erick Thohir Resmikan Pabrik Minyak Makan Merah Pertama di Sumut

Kompas.com - 07/01/2023, 17:00 WIB
Kontributor Medan, Mei Leandha,
Muhdany Yusuf Laksono

Tim Redaksi

MEDAN, KOMPAS.com - Menteri BUMN Erick Thohir bersama Wakil Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Musa Rajekshah telah meresmikan pabrik minyak goreng jenis minyak makan merah milik PT Perkebunan Nusantara (PTPN) 2 di Pagarmerbau, Kabupaten Deliserdang.

Erick mengatakan, setelah pabrik diresmikan, tidak ada lagi kelangkaan minyak goreng. Ia juga membuat terobosan, mulai hari ini setiap 1.000 hektar perkebunan sawit harus punya satu pabrik minyak makan merah.

Hal ini dilakukan agar BUMN bisa ikut mengintervensi ekonomi, khususnya dalam kelangkaan minyak goreng.

"Karena seperti yang terjadi beberapa waktu lalu, Kementerian BUMN tidak bisa ikut terlibat. Kami tetap melibatkan ekonomi rakyat yakni petani, posisinya bukan objek. Kalau kampanye selalu bilang petani, udah jadi malah lupa, kami mau keberlanjutannya," katanya, Jumat (6/1/2023).

Baca juga: Setelah 25 Tahun, Kebun Balimbingan Bisa Kembali Diambil PTPN 4

Dirinya ingin memberi kepercayaan kepada rakyat untuk mengelola sumber daya alamnya, untuk itulah terobosan per 1.000 hektar ada pabrik lahir.

Pendanaannya berkolaborasi dengan Kementerian Koperasi dan pengusaha-pengusaha besar, keuntungannya untuk mendorong ekonomi rakyat.

"Kami dari BUMN bantu KUR dan modal kerja, kami dampingi supaya jangan sampai pabriknya tidak terawat," imbuhnya.

Sementara itu, Wakil Gubernur Sumut Musa Rajekshah berterima kasih dengan pemerintah pusat khususnya Kementerian BUMN yang meresmikan pabrik minyak makan merah pertama di Sumut.

Dirinya terharap pabrik yang sama dibangun di beberapa daerah lain mengingat perkebunan sawit sangat luas di wilayah ini.

"Kebetulan masyarakat Deliserdang yang menikmati pertama, semoga bisa membantu masyarakat, tidak ada lagi kelangkaan minyak makan. Tadi saya sempat berbincang, ternyata harga minyak makan merah lebih murah, beda Rp 2.000-an dengan minyak curah, dan ini lebih sehat," kata Musa.

Direktur PTPN 2, Irwan Perangin-angin mengatakan, pabrik ditargetkan selesai akhir Februari ini.

Minyak makan merah, katanya, mengandung fitonutrien dalam bentuk vitamin E dan karoten lebih tinggi.

Komposisi asam lemak jenuhnya lebih rendah dibanding Virgin Palm Oil (VPO). Jika dikonsumsi bayi, bisa menghindarinya dari stunting.

Dari rakyat untuk rakyat...

Enam bulan lalu, Presiden Joko Widodo melihat pengolahan Crude Palm Oil (CPO) menjadi minyak goreng jenis minyak makan merah di Pusat Penelitian Kelapa Sawit (PPKS) yang berada di Jalan Brigjen Katamso, Kampungbaru, Kota Medan.

Teknologi sederhana ini dinilai dapat membangkitkan perekonomian petani dalam rangka hilirisasi produk.

Baca juga: Pakai Dana CSR, PTPN 4 Beton Jalan Penghubung 2 Kecamatan di Simalungun

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kecelakaan Subang, Lemahnya Regulasi Pemerintah Mengatur Kelayakan Bus

Kecelakaan Subang, Lemahnya Regulasi Pemerintah Mengatur Kelayakan Bus

Berita
Prototipe Rumah Sederhana Dinilai Mudahkan Pengembang dan Pemda

Prototipe Rumah Sederhana Dinilai Mudahkan Pengembang dan Pemda

Perumahan
Apersi Dukung Pemerintah Rilis Kebijakan Prototipe Rumah Sederhana

Apersi Dukung Pemerintah Rilis Kebijakan Prototipe Rumah Sederhana

Perumahan
[POPULER PROPERTI] Perumahan Murah Meriah di Sleman, Harganya Kurang dari Rp 200 Juta

[POPULER PROPERTI] Perumahan Murah Meriah di Sleman, Harganya Kurang dari Rp 200 Juta

Berita
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Blitar: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Blitar: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Madiun: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Madiun: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Tuban: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Tuban: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Ngawi: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Ngawi: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Nganjuk: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Nganjuk: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Andalkan Merek Sendiri, Vila Mewah Ini Siap Berkompetisi di Bali

Andalkan Merek Sendiri, Vila Mewah Ini Siap Berkompetisi di Bali

Kawasan Terpadu
IHG Operasikan Sembilan Hotel Baru di Indonesia Tahun 2024

IHG Operasikan Sembilan Hotel Baru di Indonesia Tahun 2024

Hotel
Ada 'Long Weekend', Whoosh Angkut Lebih dari 78.000 Penumpang

Ada "Long Weekend", Whoosh Angkut Lebih dari 78.000 Penumpang

Berita
4 Hari 'Long Weekend', Penumpang Stasiun Gambir-Pasar Senen Melonjak

4 Hari "Long Weekend", Penumpang Stasiun Gambir-Pasar Senen Melonjak

Berita
Lewat Pelataran, Urus Sertifikat Tanah Bisa Dilakukan Akhir Pekan

Lewat Pelataran, Urus Sertifikat Tanah Bisa Dilakukan Akhir Pekan

Berita
Kini, Pelataran Hadir di 107 Kantor BPN Seluruh Indonesia

Kini, Pelataran Hadir di 107 Kantor BPN Seluruh Indonesia

Berita
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com