Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Segera Hadir 442 Rumah Subsidi di Bandung Barat, Cek di Sini

Kompas.com - 10/08/2022, 12:15 WIB
Aisyah Sekar Ayu Maharani,
Hilda B Alexander

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Kreasi Prima Nusantara (KPN) meluncurkan perumahan Pesona Prima 7 Rajamandala pada Minggu (7/8/2022).

Melansir rilis, Rabu (10/8/2022), Pesona Prima 7 Rajamandala merupakan rumah subsidi berkualitas untuk masyarakat berpenghasilan rendah (MBR).

Perumahan ini berlokasi di Desa Rajamandala Kulon, Kecamatan Cipatat, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat.

Direktur Utama PT KPN Hadiana mengatakan bahwa kualitas rumah subsidi kerap berkesan negatif karena dibangun seadanya, bahkan tak sesuai dengan spesifikasi dari pemerintah.

"Melalui proyek-proyek perumahan PT KPN termasuk di Pesona Prima 7 Rajamandala, kami kembali menunjukkan, juga membuktikan bahwa meskipun rumah subsidi namun tetap berkualitas terbaik," kata Hadiana.

Baca juga: Paling Banyak Dicari, Intip Pilihan Rumah Murah di Tangerang

Hadiana menambahkan bahwa pihaknya akan membantu para pembeli untuk menyelesaikan proses legalitas tanpa biaya tambahan.

"Lalu kami selesaikan proses legalitasnya, izin-izin sampai kepada sertifikat, kami pecah, kami balik nama, bahkan nanti kami berikan sudah berupa SHM," tekannya.

Perumahan ini akan dikembangkan di lahan seluas 5 hektar sebanyak 442 unit rumah. Sejumlah fasilitas ditawarkan seperti masjid, taman bermain anak, ruang terbuka hijau (RTH), gerbang one gate system, keamanan dan CCTV 24 jam hingga sarana pendidikan.

Juga akan ditanam 1.000 pohon berbuah di dalam kawasan, termasuk di setiap unit rumah yang dibangun.

Dalam hal ini, PT KPN kembali bekerja sama dengan BTN Syariah untuk memberikan pelayanan kepada konsumen.

 Baca juga: Sedang Cari Rumah Murah di Papua? Cek Pilihannya di Sini, Hanya Rp 219 Juta

Deputy Branch Manager BTN Syariah Harsanty mengungkapkan bahwa BTN Syariah telah dipercaya oleh PT KPN sejak lama.

"BTN Syariah siap mendukung proyek-proyek dari PT KPN, baik melalui KPR maupun pembiayaan konstruksi proyek Pesona Prima 7 Rajamandala," ujarnya.

Saat ini, pembangunan perumahan telah dimulai dengan proses pemadatan lahan, pembagian blok kavling hunian beserta infrastruktur jalan masuk berupa konstruksi beton.

Pembangunan unit hunian direncanakan akan dimulai pada akhir bulan Agustus dan serah terima kunci perdana ditargetkan pada bulan November 2022.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com