Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Catat Tarif Tol Jakarta-Malang untuk Mudik Lebaran 2022

Kompas.com - 19/04/2022, 18:16 WIB
Muhdany Yusuf Laksono

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Bagi Anda yang berencana mudik Lebaran dari Jakarta menuju Malang via jalan tol baiknya mempersiapkan biayanya.

Pasalnya, terdapat sejumlah penyesuaian tarif pada ruas Tol Trans Jawa. Di tambah lagi adanya prediksi jumlah pemudik yang melalui jalan tol akan melonjak tahun ini.

PT Jasa Marga (Persero) Tbk memprediksi volume puncak arus mudik Lebaran 2022 akan melebihi sebelum Pandemi COVID-19 yaitu pada 2019 silam.

Corporate Communication and Community Development Group Head Jasa Marga Dwimawan Heru Santoso mengatakan, volume lalu lintas puncak arus mudik Lebaran 2022 diprediksi akan melebihi 2,5 juta kendaraan.

Baca juga: Jangan Ngebut Saat Mudik di Jalan Tol, Simak Batas Kecepatannya

"(Tahun) 2022 diprediksi tidak hanya naik dari (tahun) 2021, tapi akan melebihi volume pada 2019," ungkap Heru dalam keterangan pers 11 April 2022 lalu.

Heru menjelaskan, pada 2019 atau Lebaran terakhir sebelum Pandemi COVID-19, tercatat sebanyak 2,5 juta kendaraan melintasi jalan tol.

Kemudian pada 2020 mengalami penurunan hingga 40 persen atau hanya dilintasi 900.000 kendaraan. Sementara pada 2021 terjadi kenaikan dengan total 1,4 juta kendaraan.

Dengan potensi kepadatan pemudik yang melintasi jalan tol, mengetahui rincian biaya akan cukup membantu kesiapan perjalanan Anda.

Apalagi perjalanan dari Jakarta menuju Malang via jalan tol akan sangat panjang. Setidaknya Anda bakal melintasi sebanyak 16 ruas tol.

Sebagaimana dilansir dari Instagram resmi @official.jasamarga pada 07 April 2022 lalu, berikut rute sekaligus rincian tarif tol Jakarta-Malang terbaru untuk kendaraan golongan 1:

Baca juga: Simak Tips Mudik Anti Lelah, Salah Satunya Hindari Antrean Panjang di Rest Area

  • Jakarta-CIkampek : Rp 20.000
  • Cikopo-Palimanan : Rp 119.000
  • Palimanan-Kanci : Rp 12.500
  • Kanci-Pejagan : Rp 29.500
  • Pejagan-Pemalang : Rp 60.000
  • Pemalang-Batang : Rp 45.000
  • Batang-Semarang : Rp 86.000
  • Semarang ABC : Rp 5.500.
  • Semarang-ABC-Solo : Rp 75.000
  • Solo-Ngawi : Rp 104.500
  • Ngawi-Kertosono : Rp 91.000
  • Kertosono-Mojokerto : Rp 50.000
  • Mojokerto-Surabaya : Rp 39.000
  • Surabaya-Gempol (Segmen Dupak-Waru : Rp 5.000, Segmen Waru-Porong : Rp 9.000, Segmen Porong-Gempol : Rp 9.000)
  • Gempol IC-Pandaan : Rp 13.000
  • Pandaan-Malang Rp 34.500

Dengan rincian tarif tersebut, maka estimasi biaya total perjalanan dari Jakarta hingga Malang via jalan tol yaitu sekitar Rp 807.500.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com