JAKARTA, KOMPAS.com - Dana Tabungan Perumahan (Taperum) bagi 367.740 PNS Pensiun atau Ahli Waris telah dicairkan oleh BP Tapera bekerja sama dengan PT Taspen (Persero).
Pengembalian dana tersebut dilakukan sesuai hasil likuidasi aset Bapertarum-PNS yang kemudian diperhitungkan sebagai saldo Taperum untuk setiap individu PNS.
Dana Taperum bagi PNS Pensiun ini ditransfer langsung ke rekening masing-masing yang tercatat dalam data PT Taspen (Persero).
Tahap pertama pencairan dana sebesar Rp 1,5 triliun disalurkan pada 19 Januari 2021, dan tahap berikutnya senilai Rp 1,5 triliun pada Februari 2021.
Deputi Komisioner Bidang Pengerahan Dana Tapera Eko Ariantoro mengatakan, kerja sama dengan PT Taspen (Persero) dimaksudkan untuk mempercepat dan memudahkan PNS Pensiun dalam memperoleh haknya.
Baca juga: Cair, Dana Tabungan Perumahan PNS Pensiun dan Ahli Waris Bisa Diambil 19 Januari
"PNS Pensiun tidak perlu datang ke kantor BP Tapera untuk mengajukan klaim. Dana Taperum tersebut langsung ditransfer ke rekening masing-masing mulai hari ini, melalui Taspen sesuai hasil verifikasi dan validasi data, sehingga PNS Pensiun cukup tinggal di rumah saja,” ujar Eko dalam konrefensi virtual, Selasa (19/01/2021).
Batas waktu pengajuan klaim adalah tiga tahun sejak informasi pengembalian dana ini disampaikan kepada masing-masing PNS Pensiun.
Sementara, bagi Ahli Waris PNS Pensiun yang datanya sudah tidak tercatat dalam basis data PT Taspen (Persero), proses pengembalian Dana Taperum akan dikelola BP Tapera bersama dengan perbankan.
SVP Layanan dan Pemasaran PT Taspen (Persero) Tambos Hutabarat menambahkan, dukungan aktif Taspen kepada PNS penerima pensiun mencakup lebih dari 9.000 titik di seluruh wilayah Indonesia.
Baca juga: Karyawan Swasta Bergaji Lebih dari Rp 8 Juta Bisa Ikut Tapera
"Kami mengelola dana dari PNS aktif sekitar 3.906.000 orang dan 2,81 juta orang PNS pensiun. Para pensiunan ini bisa mencairkan dananya di masing-masing cabang terdekat, dan tidak perlu berkerumun," imbuh Tambos.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.