Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Edy Rahmayadi Minta Toko Kelontong Sumut Mencontoh Sampoerna Retail Community

Rangkaian pesta ritell terbesar ini digelar mulai 26 November sampai 18 Desember 2022.

PT HM Sampoerna Tbk. konsisten mendukung transformasi dan digitalisasi pemilik toko kelontong. Upaya ini menggerakkan perekonomian dan meningkatkan kontribusi sektor UMKM.

Kini, 225.000 lebih toko kelontong tradisional di Indonesia bergabung. Berdasarkan data per November 2022, toko kelontong anggota SRC ada di 408 kabupaten dan kota. Mereka mendapat pembinaan untuk mengembangkan usaha agar lebih berdaya saing sesuai kebutuhan zaman.

Perayaan mendapat dukungan dari pemerintah daerah. Gubernur Sumut Edy Rahmayadi hadir bersama Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TPPKK) Provinsi Sumut Nawal Lubis, bergabung dengan ribuan pemilik toko di Sumut dan Aceh. Mereka melepaskan balon bersama-sama.

“Harapannya, toko–toko kelontong di Sumut menyontoh SRC. Tokonya rapi, barang ditata dan sudah bisa digital. Ini harus diedukasikan sehingga bisa melayani dengan modernisasi,” kata Edy.

Dia mengajak para pedagang menjual secara online. Pasalnya, dengan teknologi, pertumbuhan ekonomi yang disokong ritail dan UMKM akan terus meningkat.

"Sulawesi dan Yogyakarta itu, pertumbuhan ekonominya meningkat karena UMKM dan ritail di sana jualannya online. Konsumen memesan tanpa harus datang, ini perlu kita contoh," ucap Edy.

Selain memanfaatkan teknologi, pedagang diminta terus berinovasi dalam pelayanan, menjaga kebersihan dagangan, memberi rasa nyaman pengunjung yang tentunya akan meningkatkan penjualan.

"Dengan potensi penduduk Sumut yang mencapai 16 juta, pedagang tidak perlu khawatir dengan konsumen. Yang ada di sini saja sudah cukup besar, jadi tidak perlu berharap konsumen dari luar," katanya lagi.

Edy bersama rombongan sempat mengunjungi beberapa stand dan membeli produk.

Direktur Penjualan PT HM Sampoerna, Ivan Cahyadi mengatakan, selama 14 tahun eksis, SRC membawa transformasi yang progresif di sektor UMKM nasional.

Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian menyatakan, UMKM berkontribusi besar terhadap perekonomian.

Sektor ini berkontribusi hingga 60,5 persen terhadap Produk Domestik Bruto (PDB) dan menyerap 96,9 persen dari total angkatan kerja nasional.

“Toko kelontong SRC di seluruh Indonesia ikut berpartisipasi menopang PDB, kontribusinya mencapai Rp 69,3 triliun atau 4,1 persen terhadap total PDB ritel nasional,” kata Ivan dalam keterangan tertulisnya, Senin (19/12/2022).

Direktur PT SRCIS Rima Tanago menambahkan, Pesta Retail Ujung Sumatera menjadi ajang menyatukan dan memperkuat solidaritas dari seluruh toko kelontong SRC di Sumut dan Aceh.

Kegiatan ini merupakan bukti konkret pihaknya mengembangkan potensi UMKM agar dapat naik kelas.

"Kami percaya Pesta Retail 2022 membangun optimisme pelaku UMKM agar siap menghadapi berbagai tantangan yang dinamis,” ujar Rima.

Pesta Retail Ujung Sumatera menghadirkan 2.500 toko kelontong SRC, tujuannya untuk mempererat relasi antara mitra, pemilik toko dan konsumen.

Selain memamerkan produk-produk andalan, acara ini juga menghadirkan hiburan rakyat dari masing-masing daerah dalam rangka memperkenalkan keanekaragaman budaya Indonesia.

SRC adalah komunitas dengan lebih dari 120.000 toko grosir di seluruh Indonesia dan 6.000 asosiasi yang tergabung.

SRC dilengkapi dengan program dukungan bisnis berkelanjutan seperti organisasi dan manajemen toko dengan aplikasi digital, aktivasi pelanggan, pengembangan bisnis dan berbagai peluang lainnya.

Saat ini menyediakan dua program yaitu Afiliasi SRC untuk grosir dan SRC Shop untuk pengusaha toko kelontong.

https://www.kompas.com/properti/read/2022/12/20/070000421/edy-rahmayadi-minta-toko-kelontong-sumut-mencontoh-sampoerna-retail

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke