Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Duduk Perkara Kasus Rizky Febian vs Teddy Pardiyana Terkait Warisan Lina Jubaedah

Kompas.com - 11/06/2022, 16:44 WIB
Melvina Tionardus,
Andika Aditia

Tim Redaksi

Rizky Febian pertanyakan titipan

Sebaliknya, Rizky Febian mempertanyakan harta yang dulu ia titipkan pada mendiang ibunya.

Baca juga: Dituntut Teddy Pardiyana Rp 500 Juta, Rizky Febian Angkat Bicara

Rizky saat itu mempercayakan kepada ibunya karena belum ada permasalahan apapun.

Uang hasil kerjanya sejak 2015 saat itu oleh Lina diolah menjadi aset seperti indekos, vila di Bandung, serta toko material.

"Yang mau dipertanyakan adalah otomatis itu adalah hak saya, jadi ke mana? kan mama sudah tidak ada sekarang, saya pertanyakan hak saya ke mana? Jika ada pemasukan, pemasukkanya berapa dan di mana?" tanya Rizky Febian, dikutip dari kanal YouTube KH Infotainment.

Rizky juga mempertanyakan keberadaan perhiasan milik ibunya yang nilainya mencapai Rp 2 miliar dan mobil Innova milik Rizky yang digunakan Lina.

Ia bahkan kaget saat mendadak mendapati ada iklan di situs jual beli yang menampilkan kos ibunya untuk dijual.

Bertemu

Awal Januari 2021, Rizky dalam kanal YouTube Maia AlElDulTV mengaku telah bertemu ayah sambungnya dan berbicara dengan kepala dingin.

Baca juga: Tak Tahu Kabar Anak Teddy Pardiana, Putri Delina: Udah Enggak Bisa Dikontak Lagi

"Kemarin sudah diobrolin, karena kalau aku pribadi kalau misalnya ada haknya, aku bakal kasih berapapun itu. Jadi memang kita juga kemarin Alhamdulillah sempat ketemu. Kita ketemu sama Om Teddy, kita obrolin baik-baik dengan kepala dingin, ngobrol sama-sama," ujar Rizky Febian seperti dikutip Kompas.com, Jumat (22/1/2021).

Kata Rizky, Teddy Pardiyana telah meminta pembagian warisan sejak beberapa minggu selepas Lina Jubaedah meninggal dunia. Namun menurutnya itu tidak elok karena kondisi masih berkabung.

"Jadi kalau menurut aku belum pas saja, terlalu cepat dan sedih sebenarnya untuk menjalani permasalahan ini," kata Rizky Febian.

Minta Rp 750 juta

Kuasa hukum penyanyi Rizky Febian, Fery Hudaya mengatakan, Tedy Pardiyana tiba-tiba meminta uang sebesar Rp 750 juta kepada kliennya.

"Pak Tedy minta harta segala macam, Pak Tedy minta Rp 500 juta dan Rp 250 juta karena janji almarhum untuk (berangkatkan) umrah beberapa orang," kata Fery saat ditemui wartawan di kawasan Bekasi, Sabtu (6/3/2021).

Sempat bertemu secara langsung, Tedy berjanji tidak akan mengungkit harta warisan lagi kepada Rizky Febian apabila permintaan uang senilai Rp 750 juta itu terpenuhi.

Rizky Febian lapor polisi

Rizky Febian akhirnya memilih melaporkan Teddy Pardiyana ke Polda Jawa Barat pada Sabtu (30/3/2021) atas kasus dugaan penggelapan aset.

Baca juga: Teddy Pardiyana Klaim Beli Indekos Seharga Rp 2 Miliar Bersama Lina Jubaedah

Ferry Hudaya mengungkapkan, kliennya melaporkan Teddy Pardiyana ke Polda Jawa Barat karena sama sekali tidak ada itikad baik untuk mengembalikan aset milik mendiang Lina Jubaedah kepada Rizky Febian.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com