Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dituntut Teddy Pardiyana Rp 500 Juta, Rizky Febian Angkat Bicara

Kompas.com - 07/06/2022, 11:51 WIB
Melvina Tionardus,
Tri Susanto Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Perseteruan antara penyanyi Rizky Febian dan Teddy Pardiyana menyangkut aset almarhumah Lina Zubaedah kembali terjadi.

Rizky Febian angkat bicara soal tuntutan senilai Rp 500 juta yang dilayangkan Teddy Pardiyana ke Bareskrim Polri akhir Mei lalu atas dugaan penguasaan aset tanpa iIzin.

Rizky mengatakan ia sudah menyerahkan proses hukum kepada tim kuasa hukumnya.

Baca juga: Tak Tahu Kabar Anak Teddy Pardiana, Putri Delina: Udah Enggak Bisa Dikontak Lagi

"Tinggal ikutin saja, bahwa Iky juga ada bukti-bukti lainnya, jadi tinggal ikutin aja prosesnya sesuai yang lagi dijalanin sekarang," kata Rizky Febian melalui telewicara kepada wartawan saat jumpa pers, Senin (6/6/2022).

Sebelumnya, Teddy mengklaim membeli kos 32 pintu seharga Rp 1 miliar sebelum menikah dengan Lina dulu. Kos itu diurus oleh Rizky sekarang.

Teddy meminta Rp 500 juta untuk membiayai kehidupan anaknya dari pernikahan dengan Lina, Bintang.

Baca juga: Teddy Pardiyana Adukan Rizky Febian ke Bareskrim Polri, Meminta Hak dan Menuntut Rp 500 Juta

Rizky mengaku tak mengerti mengapa Teddy mendadak meminta pembagian kos.

Kata kuasa hukum Rizky Febian, Bahyuni Zaili SH, setelah laporan Teddy tersebut diserahkan ke Bareskrim, belum pernah ada ajakan dari Teddy untuk mediasi kekeluargaan.

"Sejauh ini enggak ada itikad baik-baik dari pihak merekanya membicarakan atau gimana ke Iky, ngechat atau gimana ke Iky enggak ada, jadi dari aku ikutin aja proses yang sedang berjalan ya," jelas Rizky menambahkan.

Baca juga: Rizky Febian Kuasai Indekos dari Teddy Sejak Lina Jubaedah Meninggal

Pasalnya menurut Rizky, dahulu Teddy sudah pernah berucap dan mengakui bahwa aset-aset mendiang Lina adalah milik Rizky.

"Jejak digitalnya ketika beliau bilang memang bahwa semua aset itu uangnya Iky, terucap dari dia bahwa sekitar 4 sampai 5 miliar uang Iky, itu ada kok jejak digitalnya," kata Rizky.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com