Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Paruh Pertama 2020, 11 Artis Tanah Air Terjerat Kasus Narkoba

Kompas.com - 27/06/2020, 18:58 WIB
Melvina Tionardus,
Andika Aditia

Tim Redaksi

Sebelumnya, Tio pernah berurusan dengan kasus narkoba pada Desember 2017 dulu.

Baca juga: Keluarga Ajukan Asesmen untuk Rehabilitasi Tio Pakusadewo

Majelis Hakim Pengadilan Negeri Jakarta Selatan menjatuhkan vonis sembilan bulan penjara terhadap Irwan Susetio alias Tyo Pakusadewo.

Dalam keadaan stroke, Tio diamankan kembali tanggal 14 April 2020 di kawasan Terogong, Jakarta Selatan.

Dari hasil penangkapan, polisi menemukan barang bukti berupa alat isap sabu atau bong dan 18 gram sabu. 

Baca juga: Polisi Tangkap Pemasok Ganja kepada Aktor Senior Tio Pakusadewo

9. Roy Kiyoshi

Berkas perkara kasus dugaan penyalahgunaan narkoba yang menjerat pembawa acara Roy Kiyoshi saat ini sudah dilimpahkan ke Kejaksaan Negeri Jakarta Selatan.

Roy ditangkap di kediamannya, kawasan Cengkareng, Jakarta Barat, 6 Mei 2020.

Saat penangkapan, polisi menyita barang bukti 21 pil psikotropika. Saat dilakukan tes urine, Roy Kiyoshi positif benzodizaepine.

Baca juga: Berkas Perkara Lengkap, Kasus Roy Kiyoshi Segera Disidangkan

Atas perbuatannya, Roy Kiyoshi ditetapkan sebagai tersangka penyalahgunaan obat-obatan yang masuk dalam golongan psikotropika.

Roy Kiyoshi saat ini tengah menjalani rehabilitasi di Rumah Sakit Ketergantungan Obat (RSKO) Cibubur, Jakarta Timur untuk beberapa waktu ke depan.

10. Dwi Sasono

Suami penyanyi Widi Mulia, aktor Dwi Sasono ditangkap polisi atas kasus dugaan penyalahgunaan narkoba pada 26 Mei 2020.

Baca juga: Tulis Surat untuk Dwi Sasono, Widuri: Aku Kangen Banget Sama Bapak

Saat ini, Dwi Sasono tengah menjalani rehabilitasi di Rumah Sakit Ketergantungan Obat (RSKO) Cibubur, Jakarta Timur.

Kepala Satuan Reserse Narkoba Polres Metro Jakarta Selatan, Kompol Vivick Tjangkung menyebut ditemukan fakta ketergantungan narkoba berjenis ganja untuk Dwi Sasono.

Kata Vivick, pemain sitkom Tetangga Masa Gitu ini telah menggunakan narkoba berjenis ganja sejak duduk di bangku SMA.

Baca juga: Dwi Sasono Pakai Ganja 20 Tahun, Rehabilitasinya Butuh Waktu Lama

Fakta itu ditemukan polisi setelah Dwi Sasono mengakuinya kepada pihak polisi.

11. Jerry Lawalata

Tim Satreskoba Polres Metro Jakarta Utara menggeledah rumah aktor Jerry Lawalata yang terletak di kawasan Kelapa Gading, Jakarta Utara pada 12 Juni 2020.

Kepolisian mengamankan barang bukti berupa alat dan sabu seberat 1,32 gram dari penangkapan.

Baca juga: Polisi: Jerry Lawalata Biasa Transaksi Langsung dengan Pengedar Sabu

Jerry Lawalata mengaku telah mengonsumsi narkoba sejak tahun 2016.

Jerry Lawalata terancam hukuman paling singkat 4 tahun dan maksimal selama 12 tahun.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Akhirnya Pilih Bongkar Perselingkuhan Suami, Tengku Dewi Putri: Ritmenya Berulang, Aku Capek

Akhirnya Pilih Bongkar Perselingkuhan Suami, Tengku Dewi Putri: Ritmenya Berulang, Aku Capek

Seleb
Ulasan Dokumenter The Beatles: Let It Be, Kontras Bisu Yoko Ono dan Menonjolnya Paul McCartney

Ulasan Dokumenter The Beatles: Let It Be, Kontras Bisu Yoko Ono dan Menonjolnya Paul McCartney

Musik
Ji Chang Wook Bocorkan Proyek Akting Mendatang Usai Welcome to Samdal-ri

Ji Chang Wook Bocorkan Proyek Akting Mendatang Usai Welcome to Samdal-ri

K-Wave
Pulang Fansign di Jakarta, Ji Chang Wook Pamer Foto di Warung Sate

Pulang Fansign di Jakarta, Ji Chang Wook Pamer Foto di Warung Sate

K-Wave
Ada Berapa Episode Demon Slayer Musim Keempat Hashira Training Arc?

Ada Berapa Episode Demon Slayer Musim Keempat Hashira Training Arc?

Entertainment
Makan Mi dan Nasi Goreng, Ji Chang Wook Tak akan Lupa Sambutan Fans Indonesia

Makan Mi dan Nasi Goreng, Ji Chang Wook Tak akan Lupa Sambutan Fans Indonesia

K-Wave
Ke Bali dan Labuan Bajo Sebelum Fansign, Ji Chang Wook: Bisakah Saya Kembali ke Sana?

Ke Bali dan Labuan Bajo Sebelum Fansign, Ji Chang Wook: Bisakah Saya Kembali ke Sana?

K-Wave
Cerita Chris Pine Gagal Bintangi Serial The O.C gara-gara Jerawat

Cerita Chris Pine Gagal Bintangi Serial The O.C gara-gara Jerawat

Film
Midnight Romance In Hagwon Tayang Perdana dengan Rating Kuat

Midnight Romance In Hagwon Tayang Perdana dengan Rating Kuat

K-Wave
Fansign Ji Chang Wook di Jakarta, Ada yang Pakai Kerudung Pengantin

Fansign Ji Chang Wook di Jakarta, Ada yang Pakai Kerudung Pengantin

K-Wave
5 Momen Penting Kim Hye Yoon dan Byeon Woo Seok di Episode 9 dan 10 Lovely Runner

5 Momen Penting Kim Hye Yoon dan Byeon Woo Seok di Episode 9 dan 10 Lovely Runner

K-Wave
Hailey Bieber Bagikan Foto Kehamilan Anak Pertamanya dengan Justin Bieber

Hailey Bieber Bagikan Foto Kehamilan Anak Pertamanya dengan Justin Bieber

Seleb
Tiga Hari Tayang, Film Vina: Sebelum 7 Hari Raup 1 Juta Penonton

Tiga Hari Tayang, Film Vina: Sebelum 7 Hari Raup 1 Juta Penonton

Film
Animator Indonesia Sashya Subono Turut Andil dalam Film Kingdom of The Planet of The Apes

Animator Indonesia Sashya Subono Turut Andil dalam Film Kingdom of The Planet of The Apes

Film
Yovie Widianto Rilis Lagu “Bukan Sebuah Rindu”, Dinyanyikan Andmesh Kamaleng

Yovie Widianto Rilis Lagu “Bukan Sebuah Rindu”, Dinyanyikan Andmesh Kamaleng

Musik
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com