Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

6 Penyebab Flush Kloset Tidak Berfungsi dan Cara Mengatasinya

Kompas.com - 12/04/2024, 09:10 WIB
Sasha Andini,
Esra Dopita Maret

Tim Redaksi

Sumber The Spruce

JAKARTA, KOMPAS.com - Kloset merupakan salah satu perlengkapan pipa yang penting di rumah. 

Kloset berfungsi sebagai tempat pembuangan kotoran, baik air kecil maupun besar atau tinja. Namun, kloset dapat mengalami sejumlah masalah, seperti flush atau penyiraman tidak berfungsi. 

Baca juga: Sebaiknya Memasang Lantai Kamar Mandi Dulu atau Kloset?

Tentu saja, kondisi ini bisa sangat merepotkan dan membuat kloset tidak dapat digunakan.

Untuk mengatasi masalah ini, harus mengetahui sumber masalah terlebih dahulu.

Penyebab flush kloset tidak berfungsi dapat berbagai hal, di antaranya rantai terputus, penutup rusak, permukaan air rendah, pelampung rusak, sumbatan rim jet, dan penyumbatan saluran pembuangan yang perlu dibersihkan dengan penyedot.

Dilansir dari The Spruce, Jumat (12/4/2024), berikut  beberapa penyebab flush kloset tidak berfungsi dan cara mengatasinya. 

Baca juga: Cara Membersihkan Kloset dengan Baking Soda

Tuas terputus

Ilustrasi kloset.Shutterstock/New Africa Ilustrasi kloset.
Mungkin tidak semua kloset memiliki tuas penyiramannya. Namun, salah satu penyebab flush kloset tidak berfungsi pada kloset model tuas adalah tersangkutnya tuas dengan penutup.

Tuas biasanya dihubungkan ke penutup (flapper) dengan rantai yang longgar. Namun, jika rantai terlepas dari penutupnya atau terlepas dari tuas, saat tuas ditekan tidak akan terjadi apa-apa.

Hal pertama yang harus dilakukan untuk memperbaikinya adalah melepaskan tutup tangki kloset sehingga dapat memeriksa sambungan antara tuas siram dan penutupnya.

Jika rantai lepas saat pengoperasian normal, pasang kembali dan uji untuk memastikan kloset berhasil menyiram.

Namun, apabila rantai rusak atau putus seluruhnya, rantai perlu diganti agar flush kloset  berfungsi kembali.

Dalam beberapa kasus, terdapat masalah rantai terlalu panjang. Hal ini menyebabkan tenaga yang diberikan tidak cukup untuk mengangkat tutupnya saat menekan tuas.

Hal ini dapat diatasi dengan memotong rantai menjadi lebih pendek menggunakan satu set pemotong kawat. Pastikan tidak memotongnya terlalu pendek karena dapat menyebabkan penutupnya tidak tersegel dengan benar. 

Baca juga: 6 Cara Mengatasi Kloset Mampet tanpa Penyedot

Katup saluran masuk tertutup

Selanjutnya, penyebab flush kloset tidak berfungsi adalah katup saluran masuk tertutup. Kloset membutuhkan air untuk menyiram. Itulah sebabnya tangki kloset terisi air setiap kali selesai digunakan.

Jika Anda mencoba menyiram kloset, tetapi tidak terjadi apa-apa, masalahnya mungkin katup saluran masuk ke kloset tertutup.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

4 Cara Mencegah Pakaian Menyusut

4 Cara Mencegah Pakaian Menyusut

Housing
6 Ide Warna Cat Terbaik untuk Ruang Bawah Tanah

6 Ide Warna Cat Terbaik untuk Ruang Bawah Tanah

Decor
Cara Menata Area Bawah Wastafel Kamar Mandi agar Selalu Rapi

Cara Menata Area Bawah Wastafel Kamar Mandi agar Selalu Rapi

Do it your self
Cara Mencuci Celana Jeans Hitam agar Warnanya Tidak Pudar

Cara Mencuci Celana Jeans Hitam agar Warnanya Tidak Pudar

Do it your self
Inilah 4 Perbedaan Ruang Keluarga dan Ruang Tamu

Inilah 4 Perbedaan Ruang Keluarga dan Ruang Tamu

Housing
5 Ide Dekorasi Sudut Kosong di Dalam Rumah

5 Ide Dekorasi Sudut Kosong di Dalam Rumah

Decor
Kompor Induksi Vs Kompor Listrik, Mana yang Lebih Bagus?

Kompor Induksi Vs Kompor Listrik, Mana yang Lebih Bagus?

Home Appliances
5 Bahan Dapur yang Bisa Mengusir Hama di Rumah

5 Bahan Dapur yang Bisa Mengusir Hama di Rumah

Do it your self
5 Kesalahan Membersihkan Kamar Tidur yang Harus Dihindari

5 Kesalahan Membersihkan Kamar Tidur yang Harus Dihindari

Do it your self
6 Barang yang Dapat Dibersihkan dengan Rol Serat

6 Barang yang Dapat Dibersihkan dengan Rol Serat

Housing
5 Cara Menghilangkan Noda Detergen dari Pakaian

5 Cara Menghilangkan Noda Detergen dari Pakaian

Do it your self
Cara Menghilangkan Bekas Lecet dari Dinding dan Lantai

Cara Menghilangkan Bekas Lecet dari Dinding dan Lantai

Do it your self
6 Cara Membasmi Jangkrik dari Rumah

6 Cara Membasmi Jangkrik dari Rumah

Housing
Jangan Asal, Ini Cara Mencuci Selimut Berdasarkan Materialnya

Jangan Asal, Ini Cara Mencuci Selimut Berdasarkan Materialnya

Do it your self
6 Cara Menyimpan Syal Agar Tidak Mudah Rusak

6 Cara Menyimpan Syal Agar Tidak Mudah Rusak

Do it your self
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com