Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

7 Benda Rumah Tangga yang Bisa Dibersihkan dengan Hidrogen Peroksida

Kompas.com - 08/02/2024, 21:20 WIB
Esra Dopita Maret

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Hidrogen peroksida adalah senyawa kimia yang terdiri atas dua atom hidrogen dan dua atom oksigen.

Senyawa ini dapat ditemukan di hampir semua toko bahan makanan atau toko obat dan 3% adalah konsentrasi yang paling umum ditemukan. 

Baca juga: 10 Kegunaan Hidrogen Peroksida untuk Membersihkan Rumah

Hidrogen peroksida telah lama digunakan oleh para dokter dan orang tua untuk mendisinfeksi goresan serta menjaga luka tetap bersih selama lebih dari satu abad.

Namun, dalam beberapa tahun terakhir, para profesional medis, termasuk Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit Amerika Serikat (CDC), tidak menyarankan penggunaan bahan kimia ini pada kulit. 

Akan tetapi, sebelum Anda membuang botol hidrogen peroksida dari lemari obat atau bawah wastafel kamar mandi, pertimbangkan menggunakannya di sekitar rumah.

Karena merupakan antiseptik, hidrogen peroksida dapat digunakan untuk membasmi kuman dan bakteri yang bersembunyi di permukaan yang Anda sentuh setiap hari.

Seperti halnya alkohol gosok, hidrogen peroksida dapat digunakan untuk membersihkan barang-barang yang ada di rumah. 

Secara umum, hidrogen peroksida berfungsi sebagai disinfektan serbaguna yang murah dan efektif.

Cukup campurkan satu bagian hidrogen peroksida dengan satu bagian air, lalu semprotkan ke permukaan yang berkuman, tunggu lima menit, dan lap hingga bersih. 

Dilansir dari Better Homes and Gardens, Kamis (8/2/2024), berikut sejumlah benda rumah tangga yang bisa dibersihkan dengan hidrogen peroksida. 

Baca juga: Simpan Hidrogen Peroksida di Samping Sabun Cuci Piring, Ini Manfaatnya

Meja dapur dan kompor

Ilustrasi meja dapur hitam.Shutterstock/lunamarina Ilustrasi meja dapur hitam.
Buatlah pembersih dapur DIY dengan cara yang sama seperti Anda membuat disinfektan serbaguna dan gunakan setiap setelah makan malam.

Hidrogen peroksida dapat menghilangkan minyak yang menempel di meja dapur dan kompor.

Campurkan hidrogen peroksida dengan baking soda (kombinasi yang aman), biarkan pasta menempel di noda semalaman, dan gunakan spons non-abrasif untuk membilasnya pada pagi hari. 

Baca juga: Manfaat Hidrogen Peroksida untuk Tanaman Hias dan Cara Menggunakannya

Shower dan bathtub 

Selanjutnya, benda rumah tangga yang bisa dibersihkan dengan hidrogen peroksida adalah shower dan bathtub

Menangkal jamur dan lumut di kamar mandi bisa terasa seperti pekerjaan yang tak ada habisnya. Untungnya, hidrogen peroksida membuatnya sedikit lebih mudah dengan membunuh jamur.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

6 Bunga yang Cocok Ditanam pada Musim Panas

6 Bunga yang Cocok Ditanam pada Musim Panas

Pets & Garden
Catat, Ini 5 Tips Meningkatkan Keamanan Rumah

Catat, Ini 5 Tips Meningkatkan Keamanan Rumah

Housing
Cara Menghilangkan Bau Tak Sedap di Mesin Cuci

Cara Menghilangkan Bau Tak Sedap di Mesin Cuci

Do it your self
Gejala, Penyebab, dan Cara Mengobati Kucing Cacingan

Gejala, Penyebab, dan Cara Mengobati Kucing Cacingan

Pets & Garden
6 Cara Menghias Rak Buku agar Terlihat Lebih Menarik

6 Cara Menghias Rak Buku agar Terlihat Lebih Menarik

Decor
Cara Membersihkan Noda Air di Permukaan Kayu, Bisa Pakai Mayones

Cara Membersihkan Noda Air di Permukaan Kayu, Bisa Pakai Mayones

Do it your self
Cara Membersihkan Humidifier untuk Mencegah Jamur dan Bakteri

Cara Membersihkan Humidifier untuk Mencegah Jamur dan Bakteri

Do it your self
Cara Memangkas Bunga Mawar dengan Benar

Cara Memangkas Bunga Mawar dengan Benar

Pets & Garden
Cara Memanfaatkan Bunga dari Taman untuk Dekorasi Rumah

Cara Memanfaatkan Bunga dari Taman untuk Dekorasi Rumah

Pets & Garden
Cara Menghilangkan Noda Slime pada Pakaian

Cara Menghilangkan Noda Slime pada Pakaian

Do it your self
5 Cara Menanam Bawang Putih di Pot

5 Cara Menanam Bawang Putih di Pot

Pets & Garden
8 Tanaman Hias yang Cocok Diletakkan di Kamar Tidur

8 Tanaman Hias yang Cocok Diletakkan di Kamar Tidur

Pets & Garden
5 Bau yang Menandakan Adanya Tikus di Rumah, Segera Singkirkan

5 Bau yang Menandakan Adanya Tikus di Rumah, Segera Singkirkan

Housing
5 Cara Menyingkirkan Siput dari Kebun

5 Cara Menyingkirkan Siput dari Kebun

Pets & Garden
4 Cara Merawat Pohon Uang agar Tumbuh Subur dan Sehat

4 Cara Merawat Pohon Uang agar Tumbuh Subur dan Sehat

Pets & Garden
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com