Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Fakta Menarik Lidah Kucing, Tekstur Kasar dan Sensitif Garam

Kompas.com - 22/09/2022, 20:20 WIB
Nabilla Ramadhian,
Esra Dopita Maret

Tim Redaksi

Adapun papila menarik air dari permukaan lidah untuk menciptakan kolom yang kemudian ditutup mulut kucing.

Freeman mengatakan kucing akan melakukan metode ini sebanyak tiga atau empat kali hingga memiliki cukup banyak air di mulutnya sebelum menelannya.

Baca juga: 4 Jenis Bau yang Dialami Kucing dan Penyebabnya

Kurang sensitif terhadap garam dan gula

Jika air yang tersedia tidak cukup segar dan bersih atau tidak tersedia air sama sekali, mungkin itu yang menjadi penyebab kenapa kucing tidak suka makanan kering yang biasa dimakannya.
SHUTTERSTOCK/JACK_PHOTO Jika air yang tersedia tidak cukup segar dan bersih atau tidak tersedia air sama sekali, mungkin itu yang menjadi penyebab kenapa kucing tidak suka makanan kering yang biasa dimakannya.

Dilansir dari Love to Know, lidah kucing tidak terlalu pandai membedakan rasa lantaran tidak memiliki banyak indra perasa.

Selain itu, sebagian besar juga tidak sensitif terhadap garam dan gula. Sebaliknya, kucing justru tertarik pada tekstur makanan tertentu.

Baca juga: 3 Jenis Suara yang Bisa Menyebabkan Kucing Stres 

Bisa menguji suhu makanan

Terakhir, fakta menarik lidah kucing adalah dapat menguji suhu makanan. Manusia lebih sering menguji suhu makanan atau minuman dengan menyentuh wadahnya.

Namun, kucing lebih sering melakukannya melalui lidahnya. Secara umum, kucing lebih menyukai makanan dengan suhu ruangan.

Kucing akan menguji apakah makanan terlalu panas, terlalu dingin, atau suhunya sesuai yang diinginkan menggunakan lidahnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com