Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Mengatasi Kucing yang Tak Mau Dry Food Akibat Ketagihan Wet Food

Kompas.com - 28/06/2022, 18:10 WIB
Abdul Haris Maulana

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Kucing tidak mau makan dry food (makanan kering) dan lebih memilih wet food (makanan basah) menjadi salah satu permasalahan yang banyak dialami cat owner.

Permasalahan satu ini dapat terjadi ketika kucing terlalu sering diberi wet food sehingga tidak tertarik dengan dry food.

Jadi, apabila kucingmu tidak mau makan dry food karena ketagihan wet food, terdapat cara yang perlu dilakukan untuk mengatasinya.

Baca juga: 5 Penyebab Kucing Berhenti Menyantap Makanan Kering

Kenapa kucing tidak suka makanan kering bisa jadi karena beberapa hal.

Ada kalanya kucing tidak suka makanan kering. Sama seperti manusia, beberapa kucing juga punya kecenderungan suka pilih-pilih makanan.FREEPIK Kenapa kucing tidak suka makanan kering bisa jadi karena beberapa hal. Ada kalanya kucing tidak suka makanan kering. Sama seperti manusia, beberapa kucing juga punya kecenderungan suka pilih-pilih makanan.
Dikutip dari akun Instagram @vetopet, Selasa (26/6/2022), cara untuk mengatasi kucing yang tidak mau makan dry food akibat ketagihan wet food adalah mengombinasikan kedua jenis makanan tersebut.

Jadi, campurkan dry food dengan wet food secara perlahan dan bertahap agar kucing mau makan dry food seutuhnya.

Ketika hendak memberi kucingmu makan, kurangi jumlah wetfood dan tambahkan dry food.

Untuk langkah awal, kamu bisa mulai dari memberi 90 persen wet food ditambah 10 persen dry food.

Baca juga: Berapa Banyak Makanan Basah yang Harus Diberikan ke Kucing?

Jika kucingmu mau memakan dry food, berikan 70 persen wet food ditambah 30 persen dry food selang beberapa hari berikutnya.

Jika dry food sudah dimakan semuanya, beri 50 persen wet food dengan 50 persen dry food pada hari berikutnya.

Lebih lanjut, berikan 30 persen wet food dengan 70 persen dry food pada hari berikutnya.

Apabila kucingmu selalu memakan dry food yang dicampurkan dengan wet food, kamu bisa memberikan 100 persen dry food kepadanya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com