Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tahan Dulu, Jangan Membeli TV Jika Belum Mengetahui 6 Hal Ini

Kompas.com - 25/04/2022, 17:09 WIB
Nabilla Ramadhian,
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com – Saat sedang bosan ketika berada di dalam rumah, salah satu cara untuk menghibur diri adalah dengan menonton televisi (TV).

Ada beragam hiburan yang ditawarkan oleh beragam saluran TV, mulai dari pertunjukan musik, tayangan kartun, hingga acara masak.

Baca juga: Cara Menghemat Listrik Saat Menggunakan TV di Rumah

Kamu pun bisa menggunakan TV untuk bermain, entah memainkan permainan yang tersedia dalam fitur TV, atau memasang perangkat hiburan lain seperti PlayStation atau Xbox.

Untuk itu, sebagian orang memasukkan TV ke dalam daftar perabotan rumah tangga yang perlu dibeli pertama.

Ilustrasi ruang tamu, ilustrasi ruang keluarga, ilustrasi televisi, ilustrasi tv, ilustrasi perapian.SHUTTERSTOCK / Breadmaker Ilustrasi ruang tamu, ilustrasi ruang keluarga, ilustrasi televisi, ilustrasi tv, ilustrasi perapian.

Meski demikian, seperti dilansir Cheap Led TVs, Senin (25/4/2022), ada enam hal yang perlu diketahui sebelum kamu membeli TV. Apa saja?

1. Ukuran TV

Pasar TV terus bergeser ke layar yang lebih besar. Ukuran 40 inci adalah ukuran umum yang digunakan oleh orang-orang sebagai ukuran layar TV utama mereka.

Baca juga: 4 Cara Mendekorasi Dinding Belakang Televisi agar Tampak Menarik

Selain bingkai di sekitar layar yang semakin tipis, mereka menawarkan tampilan yang menarik secara estetika, entah saat sedang dihidupkan atau dimatikan.

Hal utama yang perlu dipertimbangkan terkait ukuran TV adalah jarak dudukmu, dan ruangan tempat TV diletakkan.

Biasanya, TV yang ukurannya lebih kecil dapat ditaruh di kamar tidur dan dapur. Ukurannya berada di antara 17 hingga 27 inci.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com