Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

6 Tips Menciptakan Feng Shui Baik di Dalam Rumah

Kompas.com - 15/03/2022, 18:05 WIB
Nabilla Ramadhian,
Esra Dopita Maret

Tim Redaksi

Sumber The Spruce

JAKARTA, KOMPAS.com – Menghadirkan feng shui baik di dalam rumah cukup banyak dilakukan orang agar selalu memiliki nuansa positif.

Di samping itu, feng shui baik dapat mempengaruhi energi yang ditampilkan setiap ruangan di rumah sehingga bisa membuat suasana hati tetap ceria dan membawa keberuntungan. Lantas, bagaimana menciptakan feng shui baik di rumah? 

Dikutip dari The Spruce, Selasa (15/3/2022), berikut beberapa tips mudah menciptakan feng shui baik di dalam rumah

Baca juga: 6 Langkah Menciptakan Feng Shui Baik di Ruang Keluarga

Terangi area pintu masuk rumah

Ilustrasi rumah, ilustrasi area pintu masuk, ilustrasi entryway.SHUTTERSTOCK / Artazum Ilustrasi rumah, ilustrasi area pintu masuk, ilustrasi entryway.

Area pintu masuk rumah mewakili energi yang akan memasuki rumah dan kehidupan Anda. Jadi, ini adalah tempat pertama untuk memulai menciptakan feng shui baik di rumah.

Mulai dengan merapikan barang-barang yang berantakan, bersihkan area dengan menyapu dan mengepelnya, seka pintu dari debu, kibaskan keset, dan tambahkan pencahayaan atau ganti bohlam yang redup untuk memberi penerangan. 

Bersihkan jendela

Bersihkan jendela secara teratur untuk menciptakan feng shui yang baik di rumah. Jendela yang bersih memungkinkan lebih banyak sinar matahari masuk ke rumah.

Secara alami, sinar matahari dapat memberi energi serta membuat rumah terasa lebih luas dan penuh semangat.

Baca juga: 8 Tanaman Hias yang Membawa Feng Shui Baik ke Dalam Rumah

Rawat pintu

Ilustrasi pintu dapurUnsplash/Paul Hanaoka Ilustrasi pintu dapur

Pintu merupakan portal bagi beragam peluang untuk memasuki kehidupan. Jadi, beri sedikit perhatian dan perawatan pada pintu. 

Ada dua hal yang perlu diperhatikan. Pertama, pastikan semua pintu dapat terbuka setidaknya 90 derajat penuh. Jangan sampai pintu tidak bisa terbuka lebar karena ada barang yang berantakan di baliknya. Ini hanya akan membuat kamu mendapatkan sebagian dari peluang yang ditawarkan kehidupan.

Kedua, periksa apakah semua pintu masih berfungsi dengan baik, dapat dibuka atau ditutup dengan mudah, dan engselnya tidak berdecit. 

Baca juga: 5 Area di Rumah yang Harus Tetap Bersih Menurut Feng Shui

Perhatikan tata letak furnitur

Tata letak sebuah furnitur dapat mempengaruhi caramu memposisikan diri dalam kehidupan. Perhatikan posisi tempat tidur, meja, dan kompor

Sebab, tempat tidur mewakilimu, meja mewakili kariermu, dan kompor mewakili kemakmuranmu. Saat berada di ruang-ruang ini, pastikan kamu dapat melihat pintu tanpa langsung sejajar dengannya.

Dalam feng shui, tata letak ini disebut dengan commanding position. Penataan furnitur yang tepat memungkin kamu menerima energi positif dan peluang terbaik.

Baca juga: 6 Tips Mengundang Feng Shui Baik ke Rumah Lewat Kulkas

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com